Perluas Jangkauan Pasar Pro-Fit 8, Zurich Topas Life Gandeng Bank Mayapada

Oleh : Hariyanto | Senin, 30 Juli 2018 - 19:55 WIB

Zurich Topas Life Gandeng Bank Mayapada
Zurich Topas Life Gandeng Bank Mayapada

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Zurich Topas Life menjalin kemitraan strategis dengan PT. Bank Mayapada Internasional, Tbk. dalam pemasaran produk asuransi inovatifnya, Zurich Pro-Fit 8. Kerja sama ini menandai pertama kalinya Zurich Pro – Fit 8 (Zurich Protection & Benefit 8) dipasarkan melalui jalur bancassurance.

Diluncurkan pada akhir 2016, Zurich Pro-Fit 8, yang merupakan produk asuransi dwiguna pertama di Indonesia, mendapat respon pasar yang positif. Dipasarkan melalui jalur keagenan, pertumbuhan premi Pro-Fit 8 mencapai 304% (year on year/YoY). 

Yusuf Budi Baik, Chief of Partnership Officer Zurich Topas Life, menjelaskan, kombinasi manfaat ganda berupa jaminan cashback tahunan dan hasil investasi yang potensial menjadi selling point dari Zurich Pro – Fit 8.

"Melalui jaringan dan basis nasabah dari Bank Mayapada, kami ingin semakin mempermudah masyarakat, terutama kalangan smart professional, dalam mengakses manfaat perlindungan dan investasi inovatif yang ditawarkan Pro-Fit 8.” kata Yusuf melalui keterbukaan informasi ang diterima INDUSTRY.co.id, Senin (30/7/2018).

Kemitraan bancassurance ini, lanjut Yusuf,  juga merupakan bentuk komitmen Zurich untuk terus memperluas bisnisnya di Indonesia, sejalan dengan misi kami yaitu, “to grow with greater sense of purpose”, dengan fokus pada penyediaan produk dan layanan perlindungan yang inovatif, mudah dan fokus pada kebutuhan nasabah.

Sementara, Direktur Produk dan E-Channel Bank Mayapada James Tienchen Wang mengatakan, pemanfaatan asuransi di kalangan nasabah, terutama profesional muda, terus mengalami peningkatan yang menjanjikan. Terutama, untuk produk-produk perlindungan yang memberikan manfaat investasi.

"Dengan kemudahan dan inovasi yang ditawarkan, kami optimistis Zurich Pro – Fit 8 akan diterima dengan baik oleh para nasabah. Semoga kerjasama ini dapat mendukung Bank Mayapada untuk terus konsisten memperluas bisnis bancassurance-nya di Indonesia.” ungkapnya.

Zurich Pro-Fit 8 didesain untuk melindungi sekaligus memenuhi berbagai kebutuhan perencanaan keuangan smart professional yang dinamis, termasuk untuk tabungan pendidikan anak, persiapan pensiun, atau rencana liburan. Nasabah hanya perlu membayar premi asuransi selama 8 tahun untuk proteksi dan manfaat selama 20 tahun. 

Pro-Fit 8 juga memberikan guaranteed cash back setiap tahunnya selama masa asuransi berjalan. Zurich Pro-Fit 8 telah mendapat penghargaan dari Tras N Co Research karena produk pertama di Indonesia yang menggabungkan manfaat dwiguna dan unit link.

Sebelumnya Zurich Topas Life dan Bank Mayapada telah menjalin kerja sama kemitraan jangka panjang, terutama dalam penyediaan beragam produk bancassurance dari Zurich Topas Life di Bank Mayapada.

Lebih lanjut, kerja sama kemitraan bancassurance Pro – Fit 8 diharapkan mampu mendorong kenaikan fee – based income Bank Mayapada. 

Direktur Bisnis Bank Mayapada Andreas Wiryanto mengatakan, Bank Mayapada fokus untuk meningkatkan fee-based income di 2018 dengan mengoptimalkan bisnis bancassurance dan unit link. "Kerja sama bancassurance dengan Zurich Topas Life kami lihat sebagai strategi yang tepat, khususnya untuk memperluas jangkauan pasar nasabah ke kalangan muda.” katanya

Kolaborasi yang dilakukan juga merupakan bentuk inisiasi kedua perusahaan dalam mendukung misi pemerintah untuk menggalakkan literasi dan inklusi keuangan nasional. Berdasarkan riset Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada tahun 2016, penggunaan asuransi di Indonesia baru mencapai 11,81 persen dan ditargetkan bisa mencapai 75 persen pada tahun 2020.

“Pelaku industri, termasuk bank dan penyedia jasa asuransi, memiliki peranan besar dalam meningkatkan literasi keuangan masyarakat, salah satunya melalui penyediaan produk yang mudah dan inklusif,” kata James.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:39 WIB

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Kode promo telah menjadi salah satu strategi pemasaran yang paling populer dan efektif dalam industri ritel modern. Dengan kode promo, konsumen dapat menikmati diskon, penawaran khusus, atau…

Ilustrasi Tambang Batu Bara PT Bukit Asam Tbk

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:34 WIB

Triwulan I 2024, PTBA Catat Pendapatan Sebesar Rp 9,4 Triliun

PT Bukit Asam Tbk (PTBA), berhasil menjaga kinerja baik pada triwulan I 2024. Dalam 3 bulan pertama tahun 2024, Perseroan berhasil mencatatkan pendapatan sebesar Rp 9,4 triliun dan EBITDA sebesar…

Buttonscarves hadir di Istanbul Modest Fashion Week (IMFW)

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:27 WIB

Buttonscarves Hadir di Runway Istanbul Modest Fashion Week 2024

Tampil sebagai penutup Istanbul Modest Fashion Week 2024, Buttonscarves mencuri perhatian dengan menggandeng ikon global dan supermodel hijab pertama dunia yaitu, Halima Aden yang berhasil mendobrak…

Program literasi perdagangan komiditi yang digelar Didimax.

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:12 WIB

Tingkatkan Pemahaman Masyarakat, Didimax Kembali Gelar Program Literasi Perdagangan Komoditi

Didimax kembali menggelar literasi perdagangan komditi untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang perdagagnan berjangka komoditi, khususnya di pasar komoditi emas dan forex.

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno

Selasa, 07 Mei 2024 - 11:43 WIB

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara Turun Sebesar 1,91 Persen pada Maret 2024

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada…