Presiden Jokowi dipersiapkan Untuk Hadir di HPN 2017

Oleh : Hariyanto | Rabu, 11 Januari 2017 - 11:03 WIB

Panitia HPN Bersama Mensesneg Pratikno
Panitia HPN Bersama Mensesneg Pratikno

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Panitia Hari Pers Nasional (HPN) 2017 telah mempersiapkan kehadiran Presiden Joko Widodo di acara puncak perhelatan Hari Pers Nasional (HPN) 2017 di Ambon pada 9 Februari mendatang.

Persiapan itu telah disampaikan oleh Panitia HPN 2017 kepada Menteri Sekretaris Negara Pratikno. Penanggung Jawab HPN 2017 Margiono menyampaikan panitia HPN 2017 telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk menyambut kedatangan orang nomor 1 di Indonesia itu pada acara puncak HPN 2017 nanti.

“Kita sampaikan kepada Mensesneg, bahwa panitia telah mempersiapkan kehadiran Presiden Jokowi di Ambon,” kata Margiono di Kantor PWI Pusat, Jakarta, Selasa, (10/1).

Menurut Margiono, Mensesneg menegaskan bahwa acara Hari Pers Nasional sangat penting bagi Presiden Joko Widodo. Kehadiran Presiden di Maluku tentu akan membawa dampak yang baik bagi masyarakat Maluku yang tengah bergeliat membangun daerahnya terutama di sektor perikanan untuk bisa menjadi provinsi sebagai “lumbung ikan nasional”.

Hal ini juga sesuai dengan tema HPN 2017 nanti yakni “Pers dan Rakyat Maluku Bangkit Dari Laut”.

“Kami  akan mempersiapkan segalanya  agar acara ini bermanfaat bagi masyarakat Maluku,” ujar Margiono.

Pada perhelatan HPN 2016 lalu di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Presiden Jokowi telah hadir menyapa insan pers se Indonesia. Tahun ini, kehadiran Presiden Jokowi di Ambon sangat dinantikan oleh masyarakat Maluku.

HPN 2017 di Maluku tidak hanya sekedar acara berkumpulnya insan pers se tanah air, tapi juga harus membawa dampak yang positif dan konkret bagi tuan rumah.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Melalui Sertifikasi B Corp, Xurya menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, baik dalam aspek lingkungan maupun sosial.

Senin, 29 April 2024 - 21:56 WIB

Perusahaan Energi Terbarukan Indonesia, Xurya, Raih Sertifikasi B Corp

Menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, Xurya menjadi salah satu pionir perusahaan energi terbarukan di Indonesia yang Tersertifikasi B Corp.

 PAPDI Umumkan Pembaruan Rekomendasi Jadwal Vaksinasi Dewasa 2024

Senin, 29 April 2024 - 21:00 WIB

PAPDI Perbarui Rekomendasi Vaksin Dewasa Dengan Menambahkan PCV15

Selain diberikan kepada bayi dan anak-anak, vaksin PCV15 juga telah disetujui oleh BPOM untuk diberikan kepada dewasa guna memberikan perlindungan terhadap 15 serotipe bakteri pneumokokus.

Direksi BNI usai paparan kinerja

Senin, 29 April 2024 - 18:33 WIB

BNI Raih Laba Bersih Rp5,33 Triliun Kuartal I 2024

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI konsisten mencatatkan pertumbuhan kinerja keuangan yang positif dan berkelanjutan pada periode awal tahun 2024.

Program BISA

Senin, 29 April 2024 - 18:05 WIB

Cegah Stunting di Jawa Barat dan NTT, Program BISA Tingkatkan Perilaku CTPS Sebesar 81,5%

Save the Children bersama dengan mitra konsorsium Unilever Lifebuoy, berhasil meningkatkan Perilaku Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) di Jawa Barat dan Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui program…

Industri logam dan baja

Senin, 29 April 2024 - 17:35 WIB

Mantaps! Industri Manufaktur RI 'Kokoh' di Tengah Ketidakstabilan Kondisi Ekonomi Global

Indeks Kepercayaan Industri (IKI) bulan April 2024 masih ekspansi 52,3, turun sebesar 0,75 poin dibandingkan Maret 2024 sebesar 53,05, meskipun ekspansinya melambat, hal ini merupakan sinyal…