Penuhi Kebutuhan warga, Jababeka Residence Hadirkan Jababeka Green Market

Oleh : Hariyanto | Senin, 03 April 2017 - 16:14 WIB

Peresmian Jababeka Green Market
Peresmian Jababeka Green Market

INDUSTRY.co.id - Cikarang, PT Grahabuana Cikarang (GBC) selaku pengelola Jababeka Residence meresmikan pasar bersih Jababeka Green Market (JGM) yang berlokasi di Kota Jababeka Cikarang, pada Minggu (2/4/2017). Pasar bersih Jababeka Green Market tersebut telah beroperasi sejak awal Maret lalu.

Peresmian Jababeka Green Market dihadiri oleh Managing Director GBC Lim Seng Bin, General Manager Corporate Marketing Handoyo Lim, dan Sugiana dari Klub Jantung Sehat (KJS) Kabupaten Bekasi serta beberapa perwakilan tenant-tenant dari kawasan industri.Dalam sambutannya Handoyo mengatakan, kehadiran JGM untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok masyarakat di Kota Jababeka.
 
“JGM hadir sebagai fasilitas infrastruktur yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya,” tutur Handoyo.

Saat ini, Lanjut Handoyo, di Kota Jababeka juga terdapat beragam fasilitas antara lain, apartemen, rumah, ruko, pusat bisnis dan komersial, lapangan golf, convention center, sarana olahraga, universitas bertaraf internasional, fasilitas kesehatan serta berbagai fasilitas infrastruktur lainnya.

Sementara itu, Lim Seng Bin mengatakan, Jababeka Green Market adalah fasilitas yang memang dibutuhkan warga, mengingat sudah banyak masyarakat yang tinggal di Kota Jababeka.

“Lebih dari 400 ribu KK (Kartu Keluarga) tinggal di Kota Jababeka, pada siang hari yang beraktifitas di Kota Jababeka sekitar 1 juta. Jadi, sudah saatnya menyediakan fasilitas (JGM) ini,” tegasnya.

Lim menambahkan, pembangunan fasilitas JGM merupakan pelayanan Jababeka kepada masyarakat. Untuk menjaga fasilitas JGM ini, ia menghimbau kerjasama dari berbagai pihak.

“Kita harap mendapat dukungan dan kolaborasi (berbagai pihak) untuk menjaga fasilitas ini,” paparnya.

Terkait pemilihan lokasi Jababeka Green Market yang berada di utara Kota Jababeka, Lim menjelaskan, dilokasi ini belum ada pasar modern, jadi pihaknya memberikan fasilitas di wilayah ini.

JGM memiliki 192 lapak, 222 kios dan 64 ruko. Terletak di lokasi yang sangat strategis, dekat dengan perumahan D’Java dan D’Cataluna, Sekolah AL-Azhar dan Santo Leo, serta kawasan Medical City dan President University.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

WIR Group Hadir di ASEAN+ Youth Summit 2023

Kamis, 02 Mei 2024 - 17:36 WIB

Laba Bersih WIR Group Naik Sebesar 11,1% di Kuartal Pertama 2024

Pada kuartal pertama tahun 2024, WIR Group (PT WIR Asia Tbk) mencatat pertumbuhan yang signifikan atas pendapatannya yang mencapai Rp672,6 miliar, meningkat 8,1% dari kuartal pertama tahun sebelumnya.…

Bank BTPN

Kamis, 02 Mei 2024 - 17:18 WIB

Triwulan I-2024, Bank BTPN Catat Peningkatan Penyaluran Kredit Sebesar 24% YoY

PT Bank BTPN Tbk (Bank BTPN) mencetak kinerja positif pada Triwulan I-2024 dengan mencatat peningkatan total penyaluran kredit sebesar 24% year-on-year (yoy) menjadi Rp186,56 triliun pada…

Living World Kota Wisata Cibubur

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:59 WIB

Living World Kota Wisata Cibubur Berkolaborasi dengan Pemkab Bogor dan Pendopo Hadirkan UMKM Lokal

Living World, pusat perbelanjaan yang dikembangkan oleh PT Sahabat Kota Wisata yang merupakan perusahaan joint venture antara Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land, berkolaborasi dengan Pemerintah…

Ilustrasi kelapa sawit

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:40 WIB

GAPKI Kutuk Keras Tindakan Pencurian TBS Kelapa Sawit, Ganggu Iklim Investasi di Kalteng

Terbongkarnya aksi pencurian TBS perkebunan kelapa sawit yang marak terjadi di Kalimantan Tengah. Pencurian dilakukan dengan dalih Fasilitasi Pembangunan Kebun Masyarakat (FPKM) serta klaim…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:27 WIB

Kemenperin - Hippindo Jalin Kolaborasi Jodohkan 65 IKM Pangan dan Furnitur dengan 23 Peritel Besar

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggelar Business Matching antara industri kecil dan menengah (IKM) pangan dan furnitur bersama ekosistem peritel dan distributor yang tergabung dalam…