Padi Menguning di Pandeglang Banten

Oleh : Herry Barus | Senin, 15 Januari 2018 - 10:09 WIB

Panen Padi (Foto Dok Industry.co.id)
Panen Padi (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Pandeglang- Indahnya suasana alam pedesaan saat panen padi dengan hamparan yang menguning sungguh menenteramkan hati.

Apalagi, hal ini menjadi kontras dengan birunya gunung di kejauhan di Desa Kadugemblo, Kecamatan Kaduhejo, Kabupaten Pandeglang, Banten. Siang ini, Sabtu, 13 Januari 2018 masih ada beberapa petani penggarap yang melakukan panen di lahan sawah.

Badran, salah satunya, penggarap sawah milik Hj. Enoh yang memiliki lahan masih panen bersama istrinya. Sebagian besar lahan sawah ini dilakukan oleh petani penggarap, dimana mereka juga tergabung dalam Kelompok Tani Bina Karya yang didirikan semenjak tahun 1982.

Kelompok ini beranggotakan 35 orang yang diketuai oleh Asep Suherman. Hamparan luas panen di kelompok ini mencapai 25 Ha, dimana sebagian besar sudah dilakukan panen.

Pengairan sawah ini dilakukan melalui irigasi pedesaan dengan pola tanam padi-padi-sayuran seperti kacang panjang, mentimun, dsb. Varietas padi yang ditanam umumnya adalah ciherang, namun Badran lebih suka menanam padi varietas lokal yang disebutnya dengan “KTM”. Tanaman padi ini relatif lebih tinggi dibandingkan dengan tanaman padi ciherang, dengan keunggulannya yang tahan terhadap hama wereng. 

 

Diakuinya bahwa dari sisi “rasa”, beras KTM tidak seenak ciherang yang juga pulen, namun dapat panen dengan hampir tidak terganggu oleh wereng. Harga gabah kering panen saat ini adalah Rp.4600-Rp.4800/kg.

Kondisi di lapang menunjukkan bahwa panen padi masih akan terus berlangsung sampai dengan akhir Januari di desa ini. Ketua kelompok, Asep Suherman menyatakan “jangan sampai impor”, karena Pandeglang sebentar lagi akan mencapai puncak panen pada bulan Februari-Maret. Apabila impor dilakukan saat ini, berarti bulan depan saat panen raya, gabah akan melimpah dan harga jual GKP menjadi murah.

Bukti nyata pemerintah pro petani adalah “stop impor beras”. Demikian pernyataannya dengan penuh semangat dan berapi-api. "Biarkanlah petani menikmati harga GKP yang sedang baik ini, toh tidak terlalu lama lagi. Kasihanilah kami" keluh petani lanjutnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PT PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Minggu, 28 April 2024 - 16:16 WIB

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Indramayu – Upaya mendorong produktivitas gula perlu mendapat dukungan kolektif berbagai pihak, salah satunya dari masyarakat desa penyangga di sekitar perkebunan tebu dan pabrik gula. Pemberdayaan…

Pelita Air

Minggu, 28 April 2024 - 15:28 WIB

Pelita Air Tambah Rute Baru Penerbangan Langsung Jakarta-Kendari-Jakarta

Pelita Air (kode penerbangan IP), membuka rute penerbangan baru Jakarta-Kendari-Jakarta (langsung) dengan melakukan penerbangan perdana dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Jakarta (CGK) ke…

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

Minggu, 28 April 2024 - 14:54 WIB

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

PT Pegadaian memberangkatkan peserta program Umrah Akbar dari beberapa wilayah di Indonesia pada 22, 23 dan 24 April 2024. Khusus untuk Jakarta, para peserta berangkat melalui Bandara Soekarno…

Pakar komunikasi, Anthony Leong

Minggu, 28 April 2024 - 11:34 WIB

Pakar: Sinyal Ahok Maju Pilkada Jakarta Sudah Disiapkan Sebelum Pilpres 2024

Pakar komunikasi, Anthony Leong mengatakan bahwa ada sinyalemen kuat bagi mantan Gubernur Daerah Khusus Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Minggu, 28 April 2024 - 11:14 WIB

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Wali Kota Solo dan sekaligus Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara budaya Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon Semar Kembar Sembrodo Larung di rumah dinas Wali…