Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Oleh : Herry Barus | Minggu, 28 April 2024 - 11:14 WIB

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo
Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

INDUSTRY.co.id - Solo - Wali Kota Solo dan sekaligus Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara budaya Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon Semar Kembar Sembrodo Larung di rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, tadi malam 27/4/2024.

Pagelaran wayang ini menghadirkan Ki Dalang Dr. Ir. H. Warseno Slenk, dalang terkenal dan adik dalang senior Ki Anom Suroto.

Yusril yang diminta memberikan kata pengantar dalam acara wayangan tersebut mengatakan wayangan dengan Lakon Semar Kembar Sembodro Larung itu bukan pertunjukan biasa. Pagelaran itu penuh makna spiritual dan simbolis sebagai "ruwatan" atau "tolak bala" dalam tradisi spiritual Jawa-Islam.

Yang diruwat adalah negara, yang mengandung makna sejak merdeka tahun 1945, berbagai peristiwa baik menyenangkan maupun tidak, telah silih berganti terjadi dalam perjalanan sejarah bangsa kita.

"Dengan ruwatan ini, lebih-lebih usai pemilu 2024, kita mendoakan agar tidak terjadi hal-hal buruk pada bangsa kita. "Segala bala dan bencana yang akan terjadi kita tolak dengan ritual budaya ini. Semoga diperkenankan Tuhan YME," kata Yusril.

Yusril menambahkan, kita merajut kembali persatuan dan kesatuan bangsa kita yang majemuk, bekerja sama sebagai saudara sebangsa untuk menciptakan perdamaian dan membangun ekonomi menuju Indonesia Emas di tahun 2045. Budaya, menurut Yusril, akan menjembatani perbedaan-perbedaan di antara kita.

Yusril dan Gibran meninggalkan pagelaran tepat jam 22.00, sementara wayangan akan berlangsung sampai menjelang subuh. Semakin larut, semakin banyak warga Solo dan sekitarnya datang menyaksikan pagelaran ini.

Gibran mengatakan pertemuannya dengan Yusril di Loji Gandrung semata-mata menghadiri acara budaya. Tidak ada pembicaraan politik antara keduanya. Yusril juga mengatakan hal yang sama kepada para wartawan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prof, Satyanegara

Sabtu, 11 Mei 2024 - 16:12 WIB

Fakultas Kedokteran President University Jababeka Siap Jadi Research Center Kelas Dunia

Prof Satyanegara, adalah sosok yang sudah tidak asing lagi di dunia medis tanah air. Ia merupakan salah satu dokter ahli bedah saraf terbaik di Indonesia.

Menteri PUPR Basuki Resmikan Stasiun Lapangan Geologi Prof R. Soeroso Notohadiprawiro UGM Yogyakarta

Sabtu, 11 Mei 2024 - 15:17 WIB

Menteri PUPR Basuki Resmikan Stasiun Lapangan Geologi Prof R. Soeroso Notohadiprawiro UGM Yogyakarta

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono bersama Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika Dwikorlita Karnawati meresmikan Stasiun Lapangan Geologi Prof R. Soeroso…

Sembilan Perempuan Hebat Dirikan 9 Srikandi Indonesia (9SI)

Sabtu, 11 Mei 2024 - 12:24 WIB

Sembilan Perempuan Hebat Dirikan 9 Srikandi Indonesia (9SI)

Keberagaman agama, bahasa, budaya, dan etnis di Indonesia bukanlah dalih untuk konflik, tetapi merupakan harta yang memperkaya semua anak bangsa. 9 Srikandi Indonesia (9SI) harus bisa menjadi…

Gamal Putra, SE

Sabtu, 11 Mei 2024 - 12:16 WIB

Quantum Grup Berkolaborasi dengan FORWAN Gelar Indonesia Classic Expo 2024"

Dalam rangka menarik perhatian para kolektor dan penggila kendaraan klasik, Quantum Group berkolaborasi dengan Forum Wartawan Hiburan (FORWAN) Indonesia menggelar "Indonesian Classic Expo" yang…

Dok. Schneider

Sabtu, 11 Mei 2024 - 11:26 WIB

Inovasi Pompa Vakum & Blower Cerdas dari Intidaya dan Schneider Electric Tingkatkan Produktivitas dan Efisiensi Energi

Schneider Electric, pemimpin transformasi digital dalam pengelolaan energi dan otomasi, dipercaya oleh PT Intidaya Dinamika Sejati, perusahaan penyedia pompa vakum dan roots blower skala industri,…