Singapura Bidik Investasi Beberapa Sektor di Indonesia

Oleh : Ridwan | Rabu, 26 April 2017 - 07:47 WIB

Menperin Airlangga Hartarto bersama Mneteri Perdagangan dan Perindusterian Singapura - foto -dok-Kemenperin
Menperin Airlangga Hartarto bersama Mneteri Perdagangan dan Perindusterian Singapura - foto -dok-Kemenperin

INDUSTRY.co.id -Jakarta, Menteri Perindustrian RI, Airlangga Hartarto melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Perdagangan dan Perindustrian Singapura, S. Irawan, kemarin di Jakarta.

Airlangga menyampaikan, dalam pertemuan tersebut investor Singapura berminat menanamkan modalnya di Indonesia untuk berbagai sektor industri, antara lain industri kertas dan percetakan, kimia dan farmasi, makanan, elektronika, serta permesinan dan logam.

Pada tahun 2016, Singapura konsisten mempertahankan sebanyak 1933 proyek investasi dengan nilai total USD 5,158 miliar khusus sektor industri. Pertemuan ini juga menjamenjadi momentum penting yang menandai bahwa pada tahun 2017 ini hubungan kerjasama kedua negara sudah terjalin selama 50 tahun, ungkap Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto di Jakarta (25/4/2017).

Menurut catatan Kemenperin, nilai investasi Singapura sebesar 30,9 persen dari nilai total investasi asing di Indonesia pada sektor industri. Investasi ini menciptakan pembukaan lapangan kerja baru sebanyak 126.293 orang.

Pada November 2016, Perdana Menteri Singapura dan Presiden RI meresmikan kawasan industri Kendal, Jawa Tengah yang merupakan joint venture antara PT Jababeka dan Sembcorp. Upaya ini sebagai langkah kongkret pemerintah Singapura dalam mengeksplorasi investasi di Indonesia, terang Menperin.

Menperin menambahkan, investor Singapura juga berpotensi untuk meningkatkan kerjasama dalam pengembangan kawasan industri lainnya di Indonesia. Seperti, kawasan industri Kuala Tanjung, Sumatera Utara, Kawasan Industri Tanah Kuning, Kalimantan Utara, serta Bintan Airport and Aerospace Industry Park.

Dalam rangka menunjang bisnis investasi di Indonesia, pemerintah Indonesia telah menyiapkan berbagai paket insentif yang menarik bagi investor asing, diantaranya tax holiday, tax allowance, dan pengecualian pajak importasi.

Bahkan, kedua negara telah menyepakati pembentukan konsil bisnis Indonesia-Singapura yang dapat menjembatani para pelaku bisnis di kedua negara untuk mengeksplorasi berbagai kesempatan bisnis, investasi dan memperluas jejaring bisnis, tutup Airlangga.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Atlet tim Thomas dan Uber

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:38 WIB

BNI Apresiasi Tim Thomas dan Uber Indonesia  

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa Tim Thomas…

BTN Raih Best Savings Bank Award

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:22 WIB

Konsisten Jalankan Peran, BTN Raih Best Savings Bank Award

Jakarta-Konsistensi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menjalankan peran sebagai bank tabungan dan meningkatkan tingkat inklusi keuangan di masyarakat membuat perseroan meraih penghargaan…

Peluncuran Oreo Pokemon di Indonesia.

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:11 WIB

Oreo Rayakan Kolaborasinya Bersama Pokemon. Ada Kepingan Biskuit Langka Berhadiah Perjalanan ke Jepang

Kolaborasi ini mengajak masyarakat untuk menemukan seluruh gambar koleksi karakter Pokemon pada kepingan biskuit Oreo dan berkesempatan mengikuti undian berhadiah istimewa.

Gebyar undian Bank Mandiri ini hoax

Minggu, 05 Mei 2024 - 21:00 WIB

Bank Mandiri Himbau Masabah untuk Hati-Hati pada Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Bank Mandiri mengimbau kepada para nasabah untuk berhati-hati dengan kejahatan pembobolan rekening dengan modus penipuan berkedok undian berhadiah. Aksi kejahatan dengan modus yang mengatasnamakan…