Jamkrida Sumsel akan Disuntik Modal Rp100 Miliar

Oleh : Herry Barus | Selasa, 16 Oktober 2018 - 11:50 WIB

Rupiah (Foto Dok Industry.co.id)
Rupiah (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Palembang- PT Jamkrida Sumatera Selatan bakal mendapatkan suntikan modal dari Pemprov Sumatra Selatan untuk mencukupi modal dasar senilai Rp100 miliar.

Direktur Utama PT Jamkrida Sumsel Dian Askin Hatta di Palembang, Senin (15/10/2018) , mengatakan saat ini modal yang disetor pemprov selaku pemegang saham BUMD tersebut sudah mencapai Rp62,7 miliar.

"Penambahan modal jelas digunakan untuk ekspansi usaha, bisa meningkatkan kemampuan kami untuk melakukan penjaminan kredit sehingga bisa berkontribusi terhadap pendapatan daerah Sumsel," kata dia.

Askin mengatakan jika modal yang disetor Pemprov Sumsel telah mencapai Rp100 miliar maka Jamkrida diperkirakan mampu melakukan bisnis penjaminan kredit senilai Rp4 triliun.

Saat ini nilai penjaminan kredit baru separuhnya atau senilai Rp2,5 triliun sesuai dengan besaran modal yang dimiliki perusahaan saat ini.

Ia mengatakan sebetulnya, perusahaan menginginkan adanya perubahan atau peningkatan modal dasar untuk Jamkrida yang senilai Rp100 miliar tersebut. Besaran modal dasar itu tertuang dalam Perda Nomor 9 Tahun 2012 tentang pembentukan perseroan terbatas penjaminan  kredit daerah Sumsel.

"Kami sudah mengajukan tapi dari pembahasan bersama Pemprov sepertinya untuk modal dasar dipending dulu dan pemprov ingin fokus memenuhi pencapaian modal Rp100 miliar," ujar dia kepada Antara.

Menurut Askin pihaknya tidak mematok berapa besaran kenaikan modal dasar yang diajukan Jamkrida.

Ia menjelaskan perubahan modal dasar diperlukan untuk meningkatkan kapasitas penjaminan, supaya perbankan bisa masuk menjaminkan kreditnya ke Jamkrida Sumsel.

"Saat ini kami telah mencetak laba Rp2,1 miliar per September 2018, targetnya bisa mencapai realisasi yang sama seperti tahun lalu sekitar Rp3,6 miliar," kata dia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Kementerian Perindustrian

Rabu, 08 Mei 2024 - 17:18 WIB

Kemenperin Hasilkan Kerjasama Industri Alat Kesehatan Senilai USD 10,5 Juta di EXPOMED EUROSIA 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong pengembangan industri alat kesehatan agar bisa semakin berdaya saing global. Terlebih lagi, industri alat kesehatan merupakan salah…

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA)

Rabu, 08 Mei 2024 - 17:17 WIB

Gandeng Glencore plc, Chandra Asri Akuisisi Shell Energy dan Chemical Park di Singapura

PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group) dan Glencore plc (Glencore) telah menandatangani Perjanjian Jual Beli dengan Shell Singapore Pte.Ltd (SSPL) untuk mengakuisisi seluruh kepemilikannya…

Subang Smartpolitan

Rabu, 08 Mei 2024 - 16:50 WIB

Investor Asal China Berbondong-bondong 'Beli' Lahan di Subang Smartpolitan

PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) terus menggenjot pembangunan infrasturktur kawasan industri Subang Smartpolitan. Hal tersebut dilakukan mengingat semakin gencarnya investor asing yang…

Ilustrasi AI

Rabu, 08 Mei 2024 - 16:34 WIB

CleverTap Luncurkan Clever.AI, Engine AI untuk Engagement Pelanggan dan Retensi

CleverTap, platform engagement dan retensi pelanggan all-in-one mengumumkan peluncuran engine AI, Clever.AI. Dengan Clever.AI, CleverTap menghadirkan kemampuan AI generasi terbaru yang dapat…

Migas Ilustrasi

Rabu, 08 Mei 2024 - 15:47 WIB

HGBT Bakal Dilanjut, Industri Desak PGN Jangan Bermanuver Tetapkan Pembatasan Kuota Gas

Ketua Umum Forum Industri Pengguna Gas Bumi (FIPGB), Yustinus Gunawan menyambut baik sinyal positif dari Menteri ESDM terkait kelanjutan program HGBT untuk sektor industri. Meski demikian, Yustinus…