Geliat Sragen mengejar Luas Tanam Padi Saat Kemarau

Oleh : Wiyanto | Rabu, 26 September 2018 - 11:56 WIB

Tanam padi di Seragen
Tanam padi di Seragen

INDUSTRY.co.id

Kabupaten Sragen dalam dua bulan terakhir ini nyaris mengalami stagnasi tambah tanam padi sawah karena sudah tutup tanam. Sehingga perlu terobosan untuk mencari potensi yang bisa ditanam di saat kemarau.

“Pola tanam padi serempak yang sudah teratur ini sudah berlangsung beberapa tahun terakhir, menjadikan dua bulan terakhir nyaris tidak ada lahan sawah ditanami padi, semua sawah dalam posisi standing crop,” ujar Suwandi Dirjen Hortikultura sekaligus sebagai Penanggung Jawab Program Upaya Khusus Padi, Jagug dan Kedelai (Upsus Pajale) wilayah Jawa Tengah di Sragen, Rabu (26/9).

Kendati demikian, Suwandi menyebutkan hal yang menarik di saat musim kemarau ini dan sudah tutup tanam padi sawah, Sragen masih ada potensi lahan untuk ditanam padi gogo dan tumpangsari.

“Ini buktinya kerja keras semua pihak mengejar minggu ini akan tanam hampir 5.200 hektar,” sebutnya.

Kepala Bagian Evaluasi dan Pelaporan, Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, sekaligus Penanggungjawab Upsus Sragen, Devi Setiabakti mengatakan Tim Program Upsus bergerak cepat mencari lahan yang siap ditanami padi pola Tumpang Sari (Turiman) dan Padi Gogo di lahan sawah (gowah).

Kegiatan Turiman dan Gowah luas 5.200 hektar ini merupakan terobosan baru mengejar tanam, yang penting dengan sedikit air saja langsung bisa ditanam.

“Ini dilakukan guna mengatasi stagnasi tanam padi di Sragen di saat tutup tanam,” ujarnya.

Menurutnya, kedua kegiatan ini mendongkrak peningkatan luas tambah tanam (LTT) dengan memanfaatkan lahan pada kondisi kekurangan air dengan benih padi varietas tahan kekeringan. Kabupaten Sragen mendapat alokasi 500 ha Turiman dan 4.700 ha padi gogo sawah.

“Kondisi saat ini di lapangan sebagian besar sudah siap tanam karena sudah turun hujan, benihnya sudah dikirim. Ini para petani kejar tanam sehingga dapat meningkatkan LTT bulan September 2018,” jelas Devi.

Diharapkan dalam lima hari terakhir, lanjut Devi, di bulan September ini tercapai pelaksanaan turiman dan padi gogo sawah. Ini optimis bisa dicapai karena para petani sudah menyiapkan pupuk organik untuk kegiatan turiman dan padi gogo sawah.

“Para petani di Desa Ngargotirto Kecamatan Sumberlawang, Sragen siap melaksanakan program ini dan meminta dibantu sumur pompa. Petani ini juga bantuan asuransi untuk penanaman di musim kering,” pungkas Devi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Seorang pedagang sayur mayur nasabah Jak One Merchant Bank DKI tengah menjajakan dagangannya yang transaksinya di Pasar Jati Rawasari, Jakarta Pusat (30/04). Sampai dengan Q1 2024, kredit dan pembiayaan UMKM Bank DKI naik 39,18% dari Rp3,8 triliun per Maret 2023 menjadi Rp5,2 triliun Per Maret 2024.

Senin, 29 April 2024 - 23:53 WIB

Q1 2024, Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18%

Jakarta - Bank DKI terus fokus tingkatkan portofolio UMKM sesuai dengan visi dan misi bank. Sampai dengan Q1 2024, kredit dan pembiayaan UMKM naik 39,18% dari Rp3,8 triliun per Maret 2023 menjadi…

Melalui Sertifikasi B Corp, Xurya menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, baik dalam aspek lingkungan maupun sosial.

Senin, 29 April 2024 - 21:56 WIB

Perusahaan Energi Terbarukan Indonesia, Xurya, Raih Sertifikasi B Corp

Menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, Xurya menjadi salah satu pionir perusahaan energi terbarukan di Indonesia yang Tersertifikasi B Corp.

 PAPDI Umumkan Pembaruan Rekomendasi Jadwal Vaksinasi Dewasa 2024

Senin, 29 April 2024 - 21:00 WIB

PAPDI Perbarui Rekomendasi Vaksin Dewasa Dengan Menambahkan PCV15

Selain diberikan kepada bayi dan anak-anak, vaksin PCV15 juga telah disetujui oleh BPOM untuk diberikan kepada dewasa guna memberikan perlindungan terhadap 15 serotipe bakteri pneumokokus.

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Lindungi Hak Pekerja dalam Bisnis'. (FMB9)

Senin, 29 April 2024 - 20:40 WIB

Perpres 60/2023, Pemerintah Dorong Bisnis Ramah HAM & Kesejahteraan Pekerja

Jakarta, FMB9 - Pemerintah telah mengesahkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2023 tentang Strategi Nasional Bisnis dan Hak Asasi Manusia sebagai respons terhadap kebutuhan akan perlindungan…

Direksi BNI usai paparan kinerja

Senin, 29 April 2024 - 18:33 WIB

BNI Raih Laba Bersih Rp5,33 Triliun Kuartal I 2024

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI konsisten mencatatkan pertumbuhan kinerja keuangan yang positif dan berkelanjutan pada periode awal tahun 2024.