Gandeng Telkomsel, Kaspersky Hadirkan Layanan Antivirus untuk Android

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 21 Mei 2018 - 15:01 WIB

GM Southeast Asia Kaspersky Lab, Yeo Siang Tiong
GM Southeast Asia Kaspersky Lab, Yeo Siang Tiong

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Penyebaran malware atau virus pada perangkat mobile di Indonesia sendiri menunjukan peringkat yang cukup signifikan yaitu di peringkat ketiga secara global berdasarkan jumlah korbannya. Karenanya, salah satu perusahaan keamanan siber global Kaspersky Lab terus berinovasi dengan menghadirkan Kaspersky Internet Security for Android.

Pihaknya bekerja sama dengan Telkomsel dan Melon Indonesia dalam memberikan kemudahan untuk mewujudkan keamanan berinternet.

“Ini merupakan tren yang mengkhawatirkan jika kita lihat di Indonesia, kita perlu melakukan tindakan preventif mengenai penyebaran malware. Pencegahan penyebaran ini bisa dilakukan dengan memiliki solusi yang baik. Tapi saat menggunakan solusi tertentu, terkadang pengguna terhambat dengan proses transaksi membeli lisensi layanan tersebut," kata GM Southeast Asia Kaspersky Lab, Yeo Siang Tiong pada keterangan persnya, Senin (21/5/2018)

 Layanan ini disebut memberikan proteksi pada Android dari bahaya malware. Memilih solusi keamanan terbaik menjadi langkah paling tepat untuk mencegah penyebaran malware dan melindungi Android pada pengguna.

"Layanan Kaspersky for Android ini menyediakan produk-produk Kaspersky yang dapat dipilih dengan berlangganan baik mingguan atau bulanan," katanya yang menjelaskan sekaligus guna mendistribusikannya.

"Kendala yang sering dihadapi oleh masyarakat ialah alat pembayaran. Di sini kita dari Melon mencoba bekerja sama dengan Kaspersky. Jadi Direct Carrier Billing (DCB) memudahkan pengguna Telkomsel untuk membeli lisensi dengan pulsa," kata Vice President Business Development Melon Indonesia, Samuel May Ratifil.

Layanan tersebut diperuntukkan untuk pengguna Telkomsel, baik pascabayar maupun prabayar. Di layanan tersebut, pengguna Telkomsel juga bisa memilih berlanggan mingguan atau bulanan. Untuk mengaktifkan layanan, pengguna hanya perlu menghubungi *500*199#.

Setelah menghubungi nomor layanan tersebut, pelanggan hanya tinggal mengikuti langkah-langkah yang diperintahkan. Untuk saat ini, layanan ini baru tersedia untuk pengguna layanan operator seluler Telkomsel.

Namun Samuel mengaku Melon Indonesia tidak menutup kemungkinan untuk bekerja sama dan menghadirkan layanan untuk pengguna operator lain, mengingat perusahaannya merupakan penyedia konten digital.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:43 WIB

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Prestige Motorcars menghadirkan New Tesla Model 3 Highland di Showroom barunya yang kini terletak di Distrik Otomotif – PIK 2, Blok DH-11 A5. Kehadiran mobil ini menandai sebuah tonggak penting…

Celebrating Confidence on the Road: Mazda Indonesia Luncurkan The New Mazda CX-3 dan Program Layanan Purna Jual 5 Years MyMazda Warranty

Senin, 06 Mei 2024 - 16:17 WIB

Mazda Optimis Penjualan Melesat Didorong Tiga Model Mobil Ini

Mobil Mazda punya eskterior yang sangat unik dan punya salah satu varian warna merah yang sangat berbeda dengan lainnya yang cukup ilegan nan gagah. Membuat pengemudinya nyaman dan punya pengalaman…

Brand skincare Kharities Beauty milik Rey Utami berhasil masuk dalam skincare kualitas terbaik versi Indonesia Quality Observer.

Senin, 06 Mei 2024 - 15:48 WIB

Ini 5 Skincare Kualitas Terbaik Berdasarkan Hasil Riset Indonesia Quality Observer

Berdasarkan hasil penelitian dan riset Indonesia Quality Observer terhadap produk-produk skincare yang beredar di Indonesia dengan mengacu pada kualitas produk, didapat 5 brand skincare terbaik.

Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arif (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 15:39 WIB

Kemenperin Bongkar Kasus SPK 'Bodong' Senilai Rp80 Miliar di Direktorat IKFH

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berhasil membongkar kasus Surat Perintah Kerja (SPK) fiktif di Direktorat Industri Kimia Hilir dan Farmasi (Direktorat IKFH) Tahun Anggaran 2023.

Cashew Milk produk lokal

Senin, 06 Mei 2024 - 14:33 WIB

Kebaikan Rasa Bumi Indonesia dari Arummi Cashew Milk

Arummi merupakan brand pionir produk susu plant-based lokal berbahan dasar kacang mede atau cashew. Arummi Cashew Milk menghadirkan kebaikan rasa bumi Indonesia dari bahan kacang mede berkualitas,…