Presiden Jokowi Diminta Buka Pameran Lukis Kelas Dunia di Jababeka

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 04 Januari 2018 - 17:28 WIB

SD Darmono Chairman Jababeka Grup (dok INDUSTRY.co.id)
SD Darmono Chairman Jababeka Grup (dok INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA) turut mendorong pertumbuhan industri kreatif di Indonesia. Salah satu upayanya ialah dengan menggelar pameran seni lukis kelas dunia “Indonesia Art Exhibition, First Among Equals” yang baru pertama kali di adakan di Indonesia yang akan digelar pada 17 hingga 21 Januari 2018 di Jababeka Convention Center, Cikarang.

“Diharapkan Jokowi hadir untuk meresmikan pembukaan pameran lukis kelas dunia, apalagi baru pertama diadakan di Indonesia,” kata Chairman Jababeka Group, SD Darmono dalam konferensi persnya di Menara Batavia, Kamis (4/1/2018).

Pameran seni lukis Indonesia yang menghadirkan karya dan seniman lukis dari segara periode serta kolektor lukisan dan karya seni untuk membangkitkan potensi-potensi seni budaya Indonesia. “Seperti halnya seni lukis Indnesia karya Raden Saleh, Basuki Abdullah, Affandi dan lainnya sudah diakui dunia internasional sejak abad 19,” ujar Darmono.

Penghargaan kepada seniman akan menumbuhkan produktivitas dalam bidang seni yang menopang industri manufaktur, menciptakan lapangan kerja , nilai tambah yang tinggi .

“Budaya , kesenian, lukisan-lukisan Indonesia adalah komoditi export yang sangat bernilai, transformasi budaya dan seni ke product design akan membuat industri manufaktur Indonesia mempunyai daya saing yang tinggi dan istimewa,”pungkasnya

lkut bergabung daIam pameran ini, adalah galeri-galeri papan atas Indonesia, yang menampilkan karya lima maestro senirupa Indonesia versi OHD yaitu Affandi, Kartika Afandi, Hendra Gunawan, Soedibio, H. Widayat, serta 159 karya seni baik lukis, patung, instalasi dan berbagai bentuk lainya yang terkenal akan dihadiri oleh dr. Oei Hong Djien, founder & collector dari OHD Museum.

Jababeka pun menyediakan layanan khusus untuk tamu undangan VIP yang dapat memanfaatkan layanan helikopter (Jakarta-Cikarang-Jakarta), shuttle bus maupun kereta wisata. Bagi tamu-tamu yang sudah hadir juga dimungkinkan untuk melakukan industrial visit ke industri-industri di lingkungan Kawasan Indusri Jababeka, dipandu oleh tim dari Bekasi Industrial Tourism (BIT).

Kegiatan pameran ini, bekerjasama dengan Program Studi DKV (Disain Komuniasi Visual) President University, yang juga menampilkan President University Student Orchestra, serta Marching Band SMA Presiden (boarding school), serta berbagai tarian selamat datang dari siswa/siswi SMP/SD Presiden.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Lapangan golf Jababeka

Rabu, 08 Mei 2024 - 08:21 WIB

Ini Hunian Berkelas di Jababeka yang Diminati Para Ekspatriat, Hanya 2 Menit ke Lapangan Golf

Produk Jababeka Residence bernama Paradiso Golf Villas berada tepat di tengah lapangan golf Jababeka (Jababeka Golf & Country Club). Hunian mewah yang mengusung konsep resort ini memberi warna…

Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah

Rabu, 08 Mei 2024 - 08:03 WIB

Apa Salahnya Orang Berdoa? Basarah MPR Mengecam Keras Pelarangan Ibadah di Tangsel

Jakarta – Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah mengecam keras dan meminta Polri menindak tegas sejumlah oknum masyarakat yang melarang sambil melakukan kekerasan terhadap para mahasiswa dan mahasiswi…

SW Indonesia di Surabaya Meningkatkan Kapasitas Layanan

Rabu, 08 Mei 2024 - 07:54 WIB

Dukung Lingkungan Bisnis dan Industri, SW Indonesia di Surabaya Tingkatkan Kapasitas Layanan

Surabaya-SW Indonesia di Surabaya meningkatkan kapasitas layanan melalui perluasan ruang kerja, penambahan jumlah profesional, dan pengembangan kompetensi tim. Seiring pertumbuhan kantor akuntan…

Jababeka Residence di Cikarang

Rabu, 08 Mei 2024 - 07:24 WIB

Jababeka Residence Lokasi Tepat Tanam Modal Panen Cuan

Pengembangan hunian berkelas yang dilakukan oleh anak usaha dari PT. Jababeka Tbk. (KIJA) ini semakin pesat dengan menghadirkan beragam produk residensial dan komersial unggulan.

Yusril Ihza Mahendra

Rabu, 08 Mei 2024 - 06:23 WIB

Ketum PBB Yusril : Prabowo-Gibran Harus Revisi UU atau Terbitkan Perppu Jika Mau Tambah Kementerian

Pakar Hukum Tata Negara, Prof Yusril Ihza Mahendra, menanggapi isu presiden terpilih, Prabowo Subianto, yang ingin menambah nomenklatur kementerian. Beredar kabar jumlah nomenklatur kementerian…