WSKT Tetap Lanjutkan Divestasi 10 Ruas Tol Meski dalam Format Berbeda

Oleh : Abraham Sihombing | Jumat, 22 September 2017 - 16:55 WIB

Ilustrasi jalan tol (Foto Ist)
Ilustrasi jalan tol (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta Manajemen PT Waskita Karya Tbk (WSKT) tetap melanjutkan divestasi 10 ruas tol yang dioperasikan PT Waskita Toll Road (WTR), anak usaha WSKT di bidang pengoperasian jalan tol, kendati dalam bentuk yang berbeda.

Saat ini, manajemen WSKT sedang mempertimbangkan penggabungn ketujuh ruas tol tersebut (sebagian besar adalah bagian dari tol Trans Jawa) dalam satu paket. Sementara tiga ruas tol lainnya akan dijual terpisah dan dinegosiasikan langsung dengan calon pembeli.

Tiga dari ketujuh ruas tol yang digabungkan dalam satu paket tersebut akan selesai pembangunannya pada akhir 2017. Sedangkan pembangunan empat ruas tol lainnya dijadwalkan selesai pada Mei 2018.

Jika skema ini gagal, maka saham WTR akan ditawarkan kepada investor publik melalui Penawaran Umum Perdana Saham (PUPS) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada semester pertama 2018, ujar M. Choliq, Direktur Utama WSKT, di Jakarta, Jumat (22/09/2017).

Choliq mengemukakan, PUPS itu dapat dilakukan secara mandiri oleh WTR maupun melalui penggabungan aset ruas tol WTR dengan berbagai ruas tol yang dimiliki PT Jasa Marga Tbk (JSMR) pada jaringan tol Trans Jawa.

Untuk mengembangkan ruas tol berikutnya, WSKT hingga 2019 membutuhkan investasi bernilai Rp120 triliun. Rinciannya, sebesar Rp40 triliun dibiayai oleh dana kas internal dan sisanya melalui utang.

Choliq menuturkan, pembiayaan yang berasal dari dana kas internal akan menggunakan dana internal yang ada saat ini senilai Rp16 triliun. Itu terdiri dari dana kas yang tersedia sebesar Rp8 triliun, sindikasi kredit perbankan Rp5 triliun serta dari penerbitan obligasi baru-baru ini bernilai Rp3 triliun.

Sementara itu, demikian Choliq, sisanya berasal dari pembayaran serah terima proyek bernilai Rp30 triliun dari WSKT kepada pemilik proyek yang akan dilakukan pada akhir 2018. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BNI support tim Thomas dan Uber

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:28 WIB

BNI Sambut Kepulangan Tim Thomas dan Uber Indonesia ke Tanah Air

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan sambutan hangat kepada Tim Thomas dan Uber Indonesia yang baru saja menyelesaikan perjuangan mereka di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu…

Ilustrasi Penurunan Harga Gas Industri (foto-Sindonews.com)

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:02 WIB

Usai Dikirimi Surat oleh Menperin Agus, Hilal Berlanjutnya Program HGBT Industri Terlihat! Menteri ESDM: Insya Allah Kita Teruskan

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif memberi sinyal akan melanjutkan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) untuk tujuh sektor industri.

PT Pertamina Marine Engineering (PME)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:44 WIB

Pertamina Marine Engineering Garap 4 Proyek Bawah Laut Strategis

PT Pertamina Marine Engineering (PME), anak perusahaan PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) tuntaskan 4 project underwater work services (UWS) atau layanan pekerjaan bawah air selama periode…

PT Bukit Asam tbk (ist)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:33 WIB

Triwulan I 2024, Penjualan PTBA Meningkat Sebesar 10 Persen

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) terus berupaya mengoptimalkan potensi pasar di dalam negeri serta peluang ekspor ke sejumlah negara yang memiliki prospek pertumbuhan yang tinggi, baik pasar eksisting…

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:39 WIB

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Kode promo telah menjadi salah satu strategi pemasaran yang paling populer dan efektif dalam industri ritel modern. Dengan kode promo, konsumen dapat menikmati diskon, penawaran khusus, atau…