Dukung Roadmap Industri Otomotif, Pemerintah Sepakat Berikan Dispensasi Standar emisi Euro 4 dan Penyetaraan Tarif Pajak Sedan

Oleh : Ridwan | Sabtu, 22 Juli 2017 - 08:13 WIB

Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto (Ridwan / INDUSTRY.co.id)
Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto (Ridwan / INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Kementerian Perindustrian tengah membahas perkembangan roadmap otomotif beserta sejumlah regulasi yang akan disesuaikan untuk mendukung peta jalan, salah satunya adalah penyetaraan pajak untuk jenis sedan.

Hal tersebut disampaikan Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto seusai rapat dengan Wakil Presiden, Jusuf Kalla dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya serta pengurus Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) di kantor Wakil Presiden, Jakarta (21/7/2017).

Seperti diketahui, selama ini pengenaan pajak untuk sedan terbilang tinggi yakni 30 persen, sementara itu untuk tipe MPV dan SUV hanya sebesar 10 persen. Padahal saat ini sedan tidak lagi dianggap sebagai barang mewah.

"Sedan memiliki pasar yang sangat potensial di luar negeri dan dapat mengerek nilai ekspor Indonesia. untuk kuartal pertama saja nilai ekspornya meningkat 30 persen, kalau kita memproduksi sedan potensi naiknya lebih tinggi lagi," ungkap Airlangga.

Disisi lain, Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi mengungkapkan, penurunan tarif pajak untuk sedan dapat membantu menaikkan ekspor mobil dan bersaing dengan Thailand.

"Kalau jenis mobilnya ditambah sedan ini ekspor naiknya bisa lebih banyak. Saat ini Indonesia ekspor 200 ribu lebih per tahun, sedangkan Thailand mengekspor hampir 1 juta per tahun," kata Yohannes.

Sementara itu, terkait penundaan penerapan standar emisi Euro 4, Airlangga mengatakan, dispensasi tersebut tidak akan ditindaklanjuti dengan perubahan permen. Melainkan, akan direalisasikan dalam bentuk pelaksanaan kesepakatan antara kementerian Perindustrian, KLH dan Kemenhub," ucapnya.

Dari hasil pertemuan pertemuan antara Wapres JK, Menteri Perindustrian, Menteri LKH dan Gaikindo, disepakati bahwa pemerintah memberikan dispensasi selama enam bulan untuk penerapan standar emisi Euro 4 bagi jenis kendaraan tertentu.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri ESDM Arifin Tasrif

Selasa, 07 Mei 2024 - 17:42 WIB

Kabar Gembira Buat Pelaku Industri! Menteri ESDM Pastikan Program HGBT US$ 6 Lanjut....

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif memastikan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) US$ 6 per MMBTU untuk industri akan terus berlanjut. Hal ini selaras dengan arahan…

BNI support tim Thomas dan Uber

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:28 WIB

BNI Sambut Kepulangan Tim Thomas dan Uber Indonesia ke Tanah Air

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan sambutan hangat kepada Tim Thomas dan Uber Indonesia yang baru saja menyelesaikan perjuangan mereka di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu…

Ilustrasi Penurunan Harga Gas Industri (foto-Sindonews.com)

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:02 WIB

Usai Dikirimi Surat oleh Menperin Agus, Hilal Berlanjutnya Program HGBT Industri Terlihat! Menteri ESDM: Insya Allah Kita Teruskan

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif memberi sinyal akan melanjutkan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) untuk tujuh sektor industri.

PT Pertamina Marine Engineering (PME)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:44 WIB

Pertamina Marine Engineering Garap 4 Proyek Bawah Laut Strategis

PT Pertamina Marine Engineering (PME), anak perusahaan PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) tuntaskan 4 project underwater work services (UWS) atau layanan pekerjaan bawah air selama periode…

PT Bukit Asam tbk (ist)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:33 WIB

Triwulan I 2024, Penjualan PTBA Meningkat Sebesar 10 Persen

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) terus berupaya mengoptimalkan potensi pasar di dalam negeri serta peluang ekspor ke sejumlah negara yang memiliki prospek pertumbuhan yang tinggi, baik pasar eksisting…