Bantu Ringankan Beban Pengemudi Ojol, Pemilik Kedai Satay Kato Kopi Berikan Makan & Minum Gratis

Oleh : Ridwan | Sabtu, 28 Maret 2020 - 14:32 WIB

Fuda Fajrin, pemikik Kedai Satay Kopi membagikan makan & minum gratis bagi para ojol (ojek online)
Fuda Fajrin, pemikik Kedai Satay Kopi membagikan makan & minum gratis bagi para ojol (ojek online)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pengemudi atau driver ojek online (ojol) menjadi salah satu korban dari ganasnya wabah COVID-19 alias virus corona. Sejak diterapkan physical distancing dan work from home (WFH) mereka sangat sulit mendapatkan pesanan.

Banyak ojol yang curhat di media sosial dan bahkan diangkat oleh beberapa media. Mereka yang berpenghasilan harian khawatir tak bisa memenuhi kebutuhannya.

Melihat situasi seperti ini, Yuda Fajrin, pemilik Kedai Satay Kato Kopi tergerak hatinya untuk membantu dan meringankan beban para ojek online yang terus berjuang mencari nafkah meskipun dalam situasi pandemi Covid-19.

"Kami memahami, mereka (ojol) sangat terdampak dalam situasi sekarang. Keadaan ini memang sulit untuk mereka, karena itu kami dari Satay Kato Kopi ingin membuat sebuah kegiatan Berjuang bersama teman-teman ojol," kata Yuda kepada Industry.co.id di Jakarta, Sabtu (28/3/2020).

Awal cerita, terang Yuda, dirinya sebagai pelaku usaha kuliner UMKM beberapa waktu lalu menerima 2 (dua) orderan melalui aplikasi pesanan makanan daring, namun yang datang tiga orang pengemudi ojol. Yuda mengira pengemudi ojol ketiga ingin mengantarkan suatu barang, rupanya hanya pengemudi ojol yang tengah sedih karena belum dapat orderan dan belum makan.

"Sedih banget dengernya," ungkap Yuda.

"Guys, mungkin kita sekarang alhamdulillah bisa merasakan work form home (WFH), tapi bagaimana dengan mereka? Mungkin kita sekarang bisa melindungi diri dari virus corona, namun bagaimana dengan mereka? Mereka tidak punya pilihan, pertaruhkan kesehatan mereka demi memberikan nafkah ke keluarga. Mari berikan semangat kepada mereka dengan berbagi," seru Yuda di sosial media.

Tergerak dari situasi tersebut, Yuda membuat program "Memberikan Makan & Minum Gratis bagi para ojol". Program ini berlangsung dari tanggal 25 - 31 Maret 2020, mulai pukul 12 siang - 9 malam.

Dalam kesempatan ini, Yuda berharap seluruh pengusaha UMKM dapat mendukung program tersebut untuk membantu dan meringankan beban para pengemudi ojol.

"Bagi yang ingin turut menyumbang berupa dana untuk diolah menjadi makanan-minuman-kotak nasi, bisa ditransfer melalui rekaning BCA - 2860079782 atas nama: Marsha Natika," terangnya.

"Kami tau, apa yang kami lakukan ini juga berisiko. Kami akan membuat prosedur keamanan seperti penyemprotan cairan disinfektan, menggunakan masker, menjaga jarak dalam antrian, menggunakan sarung tangan, tidak berkumpul, & selalu menggunakan hand sanitizer untuk menjaga kebersihan. Bismillah, terima kasih atas kebaikan hati teman-teman semua," tutup Yuda.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…