Sompo Insurance Luncurkan Layanan Car Claim Point

Oleh : Herry Barus | Senin, 15 Oktober 2018 - 09:30 WIB

Sompo Insurance Luncurkan Layanan Car Claim Pointn(Foto Warta Ekonomi)
Sompo Insurance Luncurkan Layanan Car Claim Pointn(Foto Warta Ekonomi)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- PT Sompo Insurance Indonesia (Sompo Insurance) kembali menyuguhkan hasil inovasi layanan klaim Pelanggan melalui peresmian Car Claim Point pada Kamis, 11 Oktober 2018 yang bertempat di salah satu area Mega Bekasi Hypermall, Jl. Jend. Ahmad Yani No. 1, Marga Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Layanan Car Claim Point ini diresmikan langsung oleh Eric Nemitz selaku Chief Executive Officer Sompo Insurance untuk memberikan solusi kemudahan akses bagi Pelanggan dalam proses pelaporan klaim kendaraan.

Mega Bekasi Hypermall dipilih menjadi titik layanan pertama  Car Claim Point se-Jabodetabek karena merupakan pusat perbelanjaan yang strategis serta pertimbangan jumlah Pelanggan asuransi kendaraan Sompo Insurance yang cukup banyak berada di sekitar wilayah Kota Bekasi dan Jakarta Timur.

Eric Nemitzmemaparkan, “Layanan  Car Claim Point ini merupakan salah satu dari berbagai bentuk inovasi serta peningkatan kualitas layanan klaim yang secara konsisten dilakukan Sompo Insurance sebagai solusi kemudahan akses bagi para Pelanggan tentunya dengan mendekatkan layanan kami ke wilayah yang dekat dengan tempat tinggal atau bekerja para Pelanggan”

Ia melanjutkan, “Kami berharap dengan adanya  Car Claim Point ini, proses klaim kendaraan akan semakin mudah, praktis, dan efisien karena memiliki fasilitas survei langsung di

tempat, sehingga berpengaruh positif terhadap tingkat kepercayaan Pelanggan akan komitmen Sompo Insurance dalam meningkatkan kualitas layanan untuk kesejahteraan Pelanggan”.

Layanan _Car Claim Point juga terintegrasi dengan fasilitas _Anchor Workshop Sompo Insurance, Premium Car Service, dan sistem teknologi informasi penanganan klaim Sompo Insurance sehingga Pelanggan akan merasakan pengalaman klaim yang lebih mudah, praktis serta efisien.

Nisar Lubis Head of Claim Division Sompo Insurance yang turut hadir dalam peresmian tersebut menambahkan “Layanan  Car Claim Point_ memberikan kesempatan kepada para  Pelanggan untuk mendapatkan pengalaman proses pelaporan klaim dengan suasana yang menyenangkan, karena dapat sekaligus dilakukan saat pergi berbelanja bersama keluarga ditambah dengan adanya benefit berupa suvenir yang akan diberikan kepada Pelanggan untuk setiap pelaporan klaim kendaraan di unit layanan  Car Claim Point”.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Penurunan Harga Gas Industri (foto-Sindonews.com)

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:02 WIB

Usai Dikirimi Surat oleh Menperin Agus, Hilal Berlanjutnya Program HGBT Industri Terlihat! Menteri ESDM: Insya Allah Kita Teruskan

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif memberi sinyal akan melanjutkan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) untuk tujuh sektor industri.

PT Pertamina Marine Engineering (PME)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:44 WIB

Pertamina Marine Engineering Garap 4 Proyek Bawah Laut Strategis

PT Pertamina Marine Engineering (PME), anak perusahaan PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) tuntaskan 4 project underwater work services (UWS) atau layanan pekerjaan bawah air selama periode…

PT Bukit Asam tbk (ist)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:33 WIB

Triwulan I 2024, Penjualan PTBA Meningkat Sebesar 10 Persen

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) terus berupaya mengoptimalkan potensi pasar di dalam negeri serta peluang ekspor ke sejumlah negara yang memiliki prospek pertumbuhan yang tinggi, baik pasar eksisting…

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:39 WIB

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Kode promo telah menjadi salah satu strategi pemasaran yang paling populer dan efektif dalam industri ritel modern. Dengan kode promo, konsumen dapat menikmati diskon, penawaran khusus, atau…

Ilustrasi Tambang Batu Bara PT Bukit Asam Tbk

Selasa, 07 Mei 2024 - 12:34 WIB

Triwulan I 2024, PTBA Catat Pendapatan Sebesar Rp 9,4 Triliun

PT Bukit Asam Tbk (PTBA), berhasil menjaga kinerja baik pada triwulan I 2024. Dalam 3 bulan pertama tahun 2024, Perseroan berhasil mencatatkan pendapatan sebesar Rp 9,4 triliun dan EBITDA sebesar…