Komunitas Doyan Sejarah Gairahkan Kembali Sejarah Anak Bangsa

Oleh : Ahmad Fadli | Sabtu, 08 September 2018 - 21:49 WIB

Komunitas Doyan Sejarah Gairahkan Kembali Sejarah Anak Bangsa
Komunitas Doyan Sejarah Gairahkan Kembali Sejarah Anak Bangsa

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Bangsa yang besar ialah bangsa yang mengetahui sejarahnya. Hal itu pula yang ingin diingatkan kembali oleh kumpulan generasi muda dari lintas profesi dengan menginisiasi membentuk sebuah komunitas Doyan Sejarah.

“Komunitas Doyan Sejarah adalah sebuah komunitas independen yang peduli pada sejarah dan budaya serta peninggalan sejarah bangsa. Ini bentuk keprihatinan kami terhadap kurangnya perhatian dan apresiasi generasi sekarang terhadap sejarah bangsanya,” kata Imam Subagyo, Ketua Komunitas Doyan Sejarah dalam peluncuran Komunitas Sejarah #Doyan Sejarah, di Perpusnas Jakarta, Sabtu (8/9/2018).

Ia mengatakan, kegiatan komunitas Doyan Sejarah meliputi safari situs candi di nusantara, seperti candi Suko, keraton Surakarta, keraton mangkunegara, keraton Yogyakarta, diskusi analisis riset penemuan sejarah, hingga berencana membuat film pendek tentang sejarah.

Menurutnya, melalui film pendek sejarah ini menjadi media efektif sebagai propaganda sejarah dalam menyikapi era generasi milenial kecendrungan malas membaca literatur sejarah ini.

Sekarang ini hampir lost generasi anak bangsa yang mengetahui sejarah, bahkan sejarah pahlawan minim bagi diketahui bangsa ini.

“Melalui komunitas ini kita mengajak seluruh elemen bangsa untuk turut partisipasi aktif dalam melestarikan sejarah, karena bangsa yang besar bangsa yang memiliki karakter khas. Sejarah merupakan harta karun yang terpendam,” ujar dia

Ia berharap generasi sekarang tidak melupakan sejarah bangsa seiring kemajuan teknologi, dan dimana revolusi industri keempat telah dimulai. Pihaknya pun aktif menyosialisasikan melalui sosial media komunitas Doyan Sejarah sebagai wadah pencinta sejarah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelita Air

Minggu, 28 April 2024 - 15:28 WIB

Pelita Air Tambah Rute Baru Penerbangan Langsung Jakarta-Kendari-Jakarta

Pelita Air (kode penerbangan IP), membuka rute penerbangan baru Jakarta-Kendari-Jakarta (langsung) dengan melakukan penerbangan perdana dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Jakarta (CGK) ke…

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

Minggu, 28 April 2024 - 14:54 WIB

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

PT Pegadaian memberangkatkan peserta program Umrah Akbar dari beberapa wilayah di Indonesia pada 22, 23 dan 24 April 2024. Khusus untuk Jakarta, para peserta berangkat melalui Bandara Soekarno…

Pakar komunikasi, Anthony Leong

Minggu, 28 April 2024 - 11:34 WIB

Pakar: Sinyal Ahok Maju Pilkada Jakarta Sudah Disiapkan Sebelum Pilpres 2024

Pakar komunikasi, Anthony Leong mengatakan bahwa ada sinyalemen kuat bagi mantan Gubernur Daerah Khusus Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Minggu, 28 April 2024 - 11:14 WIB

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Wali Kota Solo dan sekaligus Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara budaya Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon Semar Kembar Sembrodo Larung di rumah dinas Wali…

Babak Baru MGallery dengan Peluncuran Kampanye Globalnya

Minggu, 28 April 2024 - 10:24 WIB

Babak Baru MGallery dengan Peluncuran Kampanye Globalnya

Para tamu yang mencari pengalaman baru, kini dapat menciptakan "Momen Berkesan dan Bermakna" dengan MGallery, seperti makan malam yang mempesona di landmark Paris yang mempesona atau acara minum…