Menhub Pantau Langsung Penanganan Kebakaran di Kantor Kemenhub, Api Sudah Bisa Dipadamkan

Oleh : Ridwan | Minggu, 08 Juli 2018 - 08:48 WIB

Situasi Kebakaran Gedung Kementerian Perhubungan
Situasi Kebakaran Gedung Kementerian Perhubungan

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Petugas pemadam kebakaran sudah berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di Gedung Kementerian Perhubungan. Sekretaris Jenderal Kemenhub Djoko Sasono mengatakan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga memantau langsung penanganan kebakaran di Kantor Kemenhub.

"Kondisi sampai saat ini api sudah berhasil diatasi oleh petugas pemadam kebakaran. Pak Menhub dan saya juga sudah mengecek langsung kondisi di lokasi kebakaran," ujar Sesjen Djoko di Jakarta pada Minggu (8/7/2018).

Berdasarkan laporan kronologis, api diketahui sekitar pukul 03.30 WIB. Saat itu petugas keamanan kantor yang sedang bertugas langsung memadamkan panel listrik yang berada di Gedung Karya Lantai 1 Kemenhub.

"Menurut laporan api diketahui pukul 03.30 dan satpam yang bertugas langsung mematikan panel listrik. Kemudian petugas pemadam kebakaran datang pukul 04.00," terang Sesjen Djoko.

Lebih lanjut Sesjen Djoko menyampaikan apresiasi Menhub kepada petugas pemadam kebakaran yang cepat tanggap dalam mengatasi kebakaran di Kantor Kemenhub.

"Menhub menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada petugas pemadam kebakaran dan aparat keamanan yang cepat tanggap datang ke lokasi untuk memadamkan kebakaran. Kami juga ucapkan terima kasih kepada petugas yang sudah berhasil menemukan sumber api dan memadamkannya," jelas Sesjen Djoko.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Staf Khusus Menteri Bidang Hukum dan Pengawasan sekaligus Juru Bicara Kemenperin Febri Hendri Antoni Arif

Rabu, 01 Mei 2024 - 13:27 WIB

Industri Pengolahan Masih Ekspansif di tengah Penurunan Iklim Usaha Global

Konflik yang masih terus berlangsung di Timur Tengah, yaitu antara Iran-Israel, Israel-Palestina, maupun yang tengah terjadi di Laut Merah, serta ketidakstabilan kondisi ekonomi global mendorong…

Industri alas kaki nasional

Rabu, 01 Mei 2024 - 13:15 WIB

Kemenperin Tempa Pelaku IKM Alas Kaki Semakin Berinovasi

Industri alas kaki nasional, khususnya skala kecil dan menengah, semakin tumbuh dan berkembang. Ini terlihat dari bermunculannya berbagai jenama (brand) lokal yang memiliki kualitas dan desain…

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 01 Mei 2024 - 11:15 WIB

Waduh! PGN Kembali Berulah, Dua Kebijakannya Bakal Rusak Iklim Investasi & Ancaman PHK di Depan Mata

Sejumlah pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) meradang. Hal ini dikarenakan Surat Edaran yang dikeluarkan oleh PT Perusahaan Gas Negara (PGN) terkait…

Reviewer otomotif Fitra Eri

Rabu, 01 Mei 2024 - 10:13 WIB

Edukasi Pelanggan, Dunlop Gelar Safety Campaign di 10 Kota di Indonesia

Dunlop Safety Campaign 2024 hadir di 10 kota Indonesia dan diselenggarakan di Dunlop Shop, tujuannya adalah budaya peduli berkendara secara aman terus meningkat sehingga aktivitas perjalanan…

MenKopUKM, Teten Masduki

Rabu, 01 Mei 2024 - 08:53 WIB

Menteri Teten Pastikan Tak Ada Kebijakan Batasi Jam Operasional Warung Rakyat

Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki memastikan bahwa tidak ada rencana, arahan, ataupun kebijakan Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) yang membatasi jam beroperasi warung…