Operator Telekomunikasi Ikrar Bersama Sukseskan Asian Games

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 05 Juli 2018 - 17:22 WIB

Penyelenggara layanan telekomunikasi dan internet Indonesia mengikrarkan dukungan untuk pelaksanaan Asian Games XVIII 2018 yang akan berlangsung dari tanggal 18 Agustus s.d. 2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.
Penyelenggara layanan telekomunikasi dan internet Indonesia mengikrarkan dukungan untuk pelaksanaan Asian Games XVIII 2018 yang akan berlangsung dari tanggal 18 Agustus s.d. 2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.

INDUSTRY.co.id, Palembang -  Penyelenggara layanan telekomunikasi dan internet Indonesia mengikrarkan dukungan untuk pelaksanaan Asian Games XVIII 2018 yang akan berlangsung dari tanggal 18 Agustus s.d. 2 September 2018 di Jakarta dan Palembang.

Ikrar tersebut disampaikan di hadapan Dirjen Penyelenggaraan Pos dan Informatika (Dirjen PPI) Kementerian Kominfo, Ahmad M. Ramli, usai launching Layanan Palembang Siaga 112 di Griya Agung, Istana Gubernur, Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Kamis (05/07/2018).

Dalam ikrar yang ditandatangani oleh Ketua Umum Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI)  Merza Fachys dan Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Jamalul Izza itu seluruh Penyelenggara Telekomunaksi Indonesia dan Penyelenggara Jasa Internet Indonesia menyatakan komitmen untuk mendukung dan menyukseskan Pelaksanaan Asian Games XVIII Tahun 2018 di Jakarta dan Palembang melalui konektivitas jaringan telekomunikasi yang luas, cepat, dan andal.

Komitmen itu dilakukan dengan cara:

Pertama, siap memberikan dukungan infrastruktur telekomunikasi di seluruh wilayah pelaksanaan Asian Games XVIII Tahun 2018 

Kedua, menyediakan layanan internet cepat (broadband) dengan akses poin di seluruh wilayah pelaksanaan Asian Games XVIII Tahun 2018, dan 

Ketiga, mengupayakan dengan sungguh-sungguh tersedianya layanan yang terbaik dengan selalu memperhatian keamanan dan kenyamanan pengguna jasa telekomunikasi dan layanan internet.

Hadir dalam acara penyampaian ikrar tersebut, selain Dirjen PPI beserta jajarannya, juga Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, para pejabat di lingkungan Pemrov Sumatera Selatan dan Pemkot Palembang, perwakilan Kementerian PUPR, Kemenpora, INASGOC, ATSI, APJII serta operator telekomunikasi dan internet, antara lain Telkom, Telkomsel, Indosat Ooredoo, XL Axiata, Hutchison Tri Indonesia, Smartfren serta Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (STI). 

  

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Trakindo

Rabu, 08 Mei 2024 - 13:59 WIB

Raih Nilai Tertinggi, Trakindo Dinobatkan Sebagai Best Employers Indonesia 2023

Perusahaan konsultan SDM global Kincentric menobatkan Trakindo sebagai Best Employers Indonesia 2023 dan pengakuan khusus Most Engaged Workplace atas komitmen keberlanjutan organisasi dan tingkat…

Peresmian The Gade Tower, Green Building Milik Pegadaian

Rabu, 08 Mei 2024 - 13:39 WIB

Wamen BUMN Resmikan The Gade Tower, Green Building Milik Pegadaian

Wakil Menteri BUMN, Kartika Wirjoatmodjo meresmikan gedung baru Pegadaian berkonsep Green Building pada Selasa (07/05). Peresmian The Gade Tower dan berlokasi di Jalan Kramat Raya no.162 Jakarta…

Launching buku 123 tahun bersama Pegadaian

Rabu, 08 Mei 2024 - 13:34 WIB

Laba Bersih Pegadaian Meningkat Sebesar 33,2% yoy

Dalam sesi paparan performa kinerja PT Pegadaian, Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan menyampaikan bahwa Pegadaian berhasil mencatatkan kinerja yang gemilang hingga bulan April…

Peresmian Port Handover MMP di Balikpapan.

Rabu, 08 Mei 2024 - 13:28 WIB

Dukung Hilirasisasi Nikel, Mitra Murni Perkasa Resmikan MMP Port Handover di Balikpapan

Pelabuhan MMP Port Handover dibangun untuk mendukung kegiatan pembangunan dan operasional smelter nikel Mitra Murni Perkasa yang berlokasi di Kariangau, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Booth Citra Kayon memamerkan kayu alami dengan sentuhan teknologi

Rabu, 08 Mei 2024 - 13:22 WIB

Citra Kayon Hadirkan Sentuhan Teknologi di Megabuild 2024

Citra Kayon, perusahaan pionir dalam pengembangan kayu inovatif ramah lingkungan, kembali hadir di Megabuild Indonesia 2024, ajang pameran sekaligus tempat bertemunya para pelaku industri bahan…