Kepala Bappenas Harapkan Adanya Bank Syariah Besar

Oleh : Herry Barus | Selasa, 15 Mei 2018 - 10:11 WIB

Bambang Brodjonegoro (Foto/Rizki Meirino)
Bambang Brodjonegoro (Foto/Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro mengharapkan adanya bank syariah berskala besar untuk mendorong berkembangnya ekonomi syariah domestik.

"Yang penting, kita nantinya jangan terjebak punya banyak bank syariah kecil tapi paling tidak ada satu dua bank syariah berskala besar yang setara dengan bank-bank konven yang terbesar. Itu yang nantinya akan meningkatkan kepercayaan dan keinginan dari masyarakat sendiri untuk lebih mau terlibat dalam perbankan syariah," ujar Bambang di Jakarta, Senin (14/5/2018)

Kendati demikian, lanjut Bambang, munculnya bank syariah berskala besar tersebut dapat melalui berbagai macam skema baik merjer, pembentukan bank baru, atau pun skema lainnya.

"Sekarang sedang dipikirkan berbagai mekanisme. Yang paling baik sih ada bank BUMN syariah karena bagaimanapun ini perlu modal dan pengalaman. Bank-bank BUMN sekarang kan punya pengalaman bagus. Kita berharap syariahnya juga begitu," kata Bambang.

Pemerintah melalui Kementerian BUMN sendiri memang berencana membentuk bank BUMN syariah yang besar dengan menggabungkan (merjer) BTN Syariah dan BNI Syariah.

Penggabungan bank-bank BUMN syariah sendiri sudah dimulai sejak 2015 lalu yang mulanya berencana menggabungkan empat bank BUMN Syariah namun kemudian mengerucut menjadi dua bank syariah saja.

Pemerintah ingin memiliki bank syariah yang punya modal kuat setidaknya masuk kategori bank BUKU III dengan modal inti minimal Rp5 triliun.

BTN Syariah sendiri saat ini statusnya masih Unit Usaha Syariah (UUS). BTN selaku induk usaha sendiri mendorong BTN Syariah untuk memisahkan diri (spin off) sebelum dilakukan konsolidasi. UUS Syariah sendiri memang wajib spinoff paling lambat pada 2023 mendatang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Melalui Sertifikasi B Corp, Xurya menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, baik dalam aspek lingkungan maupun sosial.

Senin, 29 April 2024 - 21:56 WIB

Perusahaan Energi Terbarukan Indonesia, Xurya, Raih Sertifikasi B Corp

Menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, Xurya menjadi salah satu pionir perusahaan energi terbarukan di Indonesia yang Tersertifikasi B Corp.

 PAPDI Umumkan Pembaruan Rekomendasi Jadwal Vaksinasi Dewasa 2024

Senin, 29 April 2024 - 21:00 WIB

PAPDI Perbarui Rekomendasi Vaksin Dewasa Dengan Menambahkan PCV15

Selain diberikan kepada bayi dan anak-anak, vaksin PCV15 juga telah disetujui oleh BPOM untuk diberikan kepada dewasa guna memberikan perlindungan terhadap 15 serotipe bakteri pneumokokus.

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Lindungi Hak Pekerja dalam Bisnis'. (FMB9)

Senin, 29 April 2024 - 20:40 WIB

Perpres 60/2023, Pemerintah Dorong Bisnis Ramah HAM & Kesejahteraan Pekerja

Jakarta, FMB9 - Pemerintah telah mengesahkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2023 tentang Strategi Nasional Bisnis dan Hak Asasi Manusia sebagai respons terhadap kebutuhan akan perlindungan…

Program BISA

Senin, 29 April 2024 - 18:05 WIB

Cegah Stunting di Jawa Barat dan NTT, Program BISA Tingkatkan Perilaku CTPS Sebesar 81,5%

Save the Children bersama dengan mitra konsorsium Unilever Lifebuoy, berhasil meningkatkan Perilaku Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) di Jawa Barat dan Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui program…

Industri logam dan baja

Senin, 29 April 2024 - 17:35 WIB

Mantaps! Industri Manufaktur RI 'Kokoh' di Tengah Ketidakstabilan Kondisi Ekonomi Global

Indeks Kepercayaan Industri (IKI) bulan April 2024 masih ekspansi 52,3, turun sebesar 0,75 poin dibandingkan Maret 2024 sebesar 53,05, meskipun ekspansinya melambat, hal ini merupakan sinyal…