Ini Empat Kuliner Favorit di Empat Kota di Indonesia

Oleh : Chodijah Febriyani | Kamis, 10 Mei 2018 - 10:35 WIB

Batagor Kingsley, Kuliner di Bandung (Foto: Chodijah Febriyani/Industry.co.id)
Batagor Kingsley, Kuliner di Bandung (Foto: Chodijah Febriyani/Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Platfom penyedia jasa layanan travel, Traveloka baru saja meluncurkan layanan terbarunya yaitu Kuliner Traveloka. Kuliner sangat dekat dengan para wisatawan yang berkunjug ke berbagai destinasi wisata, terutama ke wilayah Indonesia yang mempunyai beragam kuliner khas yang menggoda selera.

Kuliner Traveloka memperkenalkan berbagai kulinernya di tujuh kota di Indonesia yakni Tangerang, Jakarta, Bali, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, dan Medan. Dari tujuh kota tersebut adapun beberapa kuliner favorit para traveler yang berkunjung ke daerah tersebut, yaitu :

1.  Gusto Gelato

Gusto Gelato & Caffe memiliki rasa yang sering dipesan oleh para pelanggan yaitu cokelat, bubble gum, mocca, oreo. Sementara varian rasanya ada stroberi, vanilla dan blueberry. Untuk harga kisaran Rp30 ribu. Gusto Gelato & Caffe terletak di Jl. Mertanadi, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali dan buka pada pukul 11.00 siang hingga 22.00 malam.

2. Soto Haji Mamat

Soto yang berpusat di Serpong, Tangerang ini merupakan salah satu soto Betawi yang legendaris yang mempunyai cita rasa yang khas. Tak heran, Soto Haji Mamat ini merupakan kuliner wajib jika berkunjung ke Tangerang.

Untuk isian soto berupa ayam, jeroan hingga daging sapi. Soto Betawi ini memiki kuah yang cukup gurih, namun kuah soto Betawi yang pada umumnya berkuah kental dan bersantan, namun Soto Haji Mamat, menurut pantauan Industry.co.id, memiliki kuah santan yang berbeda dengan biasanya. Dalam isian terdapat potongan daging sapi yang banyak, dan tentunya dilengkapi oleh acar. Untuk harga soto Betawi ini dibanderol Rp35 ribu.

3. Bakpia Tugu

Berbeda dengan bakpia pada umumnya, Bakpia Tugu Yogyakarta ini diolah dengan cara dikukus.  Walaupun cara pembuatannya berbeda, bakpia kukus ini rasanya hampir mirip dengan kue bolu (berpori). Untuk rasa, tak jauh enak dengan rasa bakpia pada umumnya.

Industry.co.id berkesempatan mencicipi Bakpia Tugu ini dalam satu kemasan bersi tiga varian rasa yaitu cokelat, keju dan kacang hijau. Untuk rasa keju, saat dibuka sudah terasa wangi, dan kuenya lembut. Saat digigit, teksturanya tetap lembut, keju di dalamnyapun cukup padat dan terasa enak.

4. Batagor Kingsley

Batagor yang berasal dari Bandung ini, merupakan salah satu jajanan paling populer bagi wisatwan jika berkunjung ke Bandung. Untuk satu porsi terdiri dari tahu goreng, siomay dan tentunya batagor.

Selai batagornya yang enak dan kenyal, bumbu kacang yang disiram ke atas batagorpun cukup gurih dan tekstur bumbu kacangnya halus. Kalau yang tidak suka pedas, cocok sekali karena bumbu aman sekali bagi kamu yang tidak suka makanan pedas.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri ESDM Arifin Tasrif

Selasa, 07 Mei 2024 - 17:42 WIB

Kabar Gembira Buat Pelaku Industri! Menteri ESDM Pastikan Program HGBT US$ 6 Lanjut....

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif memastikan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) US$ 6 per MMBTU untuk industri akan terus berlanjut. Hal ini selaras dengan arahan…

BNI support tim Thomas dan Uber

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:28 WIB

BNI Sambut Kepulangan Tim Thomas dan Uber Indonesia ke Tanah Air

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan sambutan hangat kepada Tim Thomas dan Uber Indonesia yang baru saja menyelesaikan perjuangan mereka di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu…

Ilustrasi Penurunan Harga Gas Industri (foto-Sindonews.com)

Selasa, 07 Mei 2024 - 16:02 WIB

Usai Dikirimi Surat oleh Menperin Agus, Hilal Berlanjutnya Program HGBT Industri Terlihat! Menteri ESDM: Insya Allah Kita Teruskan

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif memberi sinyal akan melanjutkan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) untuk tujuh sektor industri.

PT Pertamina Marine Engineering (PME)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:44 WIB

Pertamina Marine Engineering Garap 4 Proyek Bawah Laut Strategis

PT Pertamina Marine Engineering (PME), anak perusahaan PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) tuntaskan 4 project underwater work services (UWS) atau layanan pekerjaan bawah air selama periode…

PT Bukit Asam tbk (ist)

Selasa, 07 Mei 2024 - 15:33 WIB

Triwulan I 2024, Penjualan PTBA Meningkat Sebesar 10 Persen

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) terus berupaya mengoptimalkan potensi pasar di dalam negeri serta peluang ekspor ke sejumlah negara yang memiliki prospek pertumbuhan yang tinggi, baik pasar eksisting…