4 Mei, Batas Akhir Pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 16 April 2018 - 13:47 WIB

Jamaah Haji
Jamaah Haji

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Para calon jamaah haji Indonesia 1439 H/2018 M sudah bisa membayar pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) mulai Senin, 16 April 2018 hingga 4 Mei 2018 di bank yang ditunjuk pemerintah.

Bagi calon jamaah haji reguler yang sudah membayar setoran awal sebesar Rp25juta harus menyetor untuk pelunasannya adalah sebesar selisih dana setoran awal dengan BPIH yang telah ditetapkan per embarkasi.

Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama, Ahda Barori, mengatakan dana tersebut disetorkan ke rekening atas nama Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) melalui bank penerima setoran BPIH yang ditunjuk BPKH.

Pelunasan BPIH bagi jamaah haji regular dan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) dilaksanakan serentak pada tanggal tersebut, katanya seperti dikutip dari situs resmi Kemenag, Minggu (15/4/2018).

Menurutnya, pelunasan BPIH tahap pertama akan dimulai 16 April sampai dengan 4 Mei 2018, diperuntukkan bagi jamaah yang melakukan pelunasana BPIH tahun 1438 H/2017 M atau tahun sebelumnya yang menunda keberangkatan.

Dia juga menjelaskan Pelunasan tahap pertama juga berlaku bagi jemaah yang masuk dalam kuota haji 1439 H/2018 M yang belum pernah berhaji dan telah berusia 18 tahun atau sudah menikah

Jika sampai berakhirnya masa pelunasan tahap pertama masih ada sisa kuota, lanjutnya, maka akan dibuka pelunasan tahap kedua. Pelunasan tahap kedua dibuka pada 16-25 Mei 2018.

Adapun pelunasan tahap kedua tersebut diperuntukkan bagi calon jamaah dengan kriteria tertantu yaitu :

Pertama, jamaah yang mengalami kegagalan sistem pada pelunasan BPIH tahap pertama.

Kedua, berstatus pernah berhaji yang telah berusia 18 tahun atau sudah menikah

Ketiga, pengajuan penggabungan suami/istri atau anak kandung/orang tua terpisah yang salah satunya telah melunasi di tahap pertama.

Keempat, pengajuan lanjut usia minimal 75 tahun yang dapat disertai dengan 1 orang pendamping

Kelima, cadangan yang berasal dari jamaah haji yang berhak lunas tahun 1440 H/2019 M sebanyak 5%.

Adapun kuota jamaah haji Indonesia tahun 1439 H/2018 M berjumlah 221.000 orang yang terdiri dari 204.000 jemaah haji reguler dan 17.000 kuota jamaah haji khusus

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelabuhan subholding Pelindo

Senin, 06 Mei 2024 - 22:21 WIB

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) akan mulai melakukan pengelolaan, pengembangan dan komersialisasi di Pelabuhan Benoa Bali sebagai pusat pariwisata maritim unggulan.

Dico Ganinduto Sesi Foto Bareng Raffi Ahmad

Senin, 06 Mei 2024 - 18:40 WIB

Viral Dico Ganinduto Sesi Foto Bareng Raffi Ahmad, Persiapan Maju Pilgub Jateng?

Viral di media sosial beredar video yang memperlihatkan Bupati Kendal Dico Ganinduto tengah melakukan sesi photoshoot dengan artis yang juga pengusaha, Raffi Ahmad.

CEO Dubai Chambers, Yang Mulia Mohammad Ali Rashed Lootah (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 17:02 WIB

Datangkan 17 Investor, Dubai International Chambers Targetkan Nilai Dagang Capai USD 10 Miliar

Dubai International Chambers, salah satu dari tiga kamar dagang yang beroperasi di bawah payung Dubai Chambers kembali menggelar pertemuan bisnis bilateral antara perusahaan-perusahaan dari…

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:43 WIB

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Prestige Motorcars menghadirkan New Tesla Model 3 Highland di Showroom barunya yang kini terletak di Distrik Otomotif – PIK 2, Blok DH-11 A5. Kehadiran mobil ini menandai sebuah tonggak penting…

Brand skincare Kharities Beauty milik Rey Utami berhasil masuk dalam skincare kualitas terbaik versi Indonesia Quality Observer.

Senin, 06 Mei 2024 - 15:48 WIB

Ini 5 Skincare Kualitas Terbaik Berdasarkan Hasil Riset Indonesia Quality Observer

Berdasarkan hasil penelitian dan riset Indonesia Quality Observer terhadap produk-produk skincare yang beredar di Indonesia dengan mengacu pada kualitas produk, didapat 5 brand skincare terbaik.