Kementerian PUPR Targetkan Venue Kano Slalom Rampung Akhir Maret 2018

Oleh : Hariyanto | Selasa, 20 Maret 2018 - 07:33 WIB

Venue Kano Slalom
Venue Kano Slalom

INDUSTRY.co.id - Majalengka - Menjelang Asian Games XVIII pada 18 Agustus 2018, Kementerian Pekerjaan Umum terus memacu penyelesaian pembangunan venue cabang olahraga Kano untuk nomor Kano Slalom di Saluran Induk Cipelang yang berada pada intake kiri Bendung Rentang, di Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

“Saat ini progres sudah 91% dan ditargetkan rampung pada akhir Maret 2018 untuk selanjutnya akan digunakan untuk test event. Saat ini tengah diselesaikan fasilitas penunjang. Kami bekerja sama dengan Ditjen Bina Marga untuk perbaikan jalan akses dan Ditjen Cipta Karya untuk penataan lansekap venue,” kata Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung Bob Arthur Lambogia baru-baru ini. 

Desain venue Kano Slalom dibuat oleh BBWS Cimanuk Cisanggarung dan Pusat Litbang SDA Kementerian PUPR  dengan membuat rintangan yang dapat menghasilkan arus air sesuai dengan ketentuan lomba. 

Panjang lintasan yang disiapkan mencapai 450 meter terbagi menjadi lintasan warming up sepanjang 150 meter, lintasan perlombaan sepanjang 200 meter, dan sisanya digunakan untuk persiapan peserta.

“Dalam pembangunannya kami juga berkordinasi dengan Pengurus PODSI (Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia) dan diawasi oleh Inasgoc. Venue yang kami persiapkan sudah sesuai standar internasional,” kata Bob. 

Anggaran yang dikeluarkan untuk pembangunan venue Kano Slalom sebesar Rp 2,3 miliar. 

Sementara untuk pembangunan jalan akses dan area parkir saat ini dalam proses lelang dan masa konstruksi pada bulan April dan Mei 2018. Untuk penataan lansekap kawasan sekitar venue, saat ini progresnya mencapai 14%.  

Adanya pembangunan venue ini tidak mengganggu suplai air ke jaringan irigasi petani. Saluran Induk Cipelang yang terbagi dua bagian yakni hanya di bagian kanan digunakan menjadi tempat perlombaan, sedangkan bagian kiri tetap berfungsi sebagai saluran irigasi.

Daerah irigasi rentang mengairi 87.840 Ha areal pertanian di Kabupaten Cirebon, Majalengka dan Indramayu. Sumber air berasal dari Bendungan Jatigede yang kemudian sampai di Bendung Rentang dan dibagi dua saluran induk yakni saluran induk Sindupraja (intake kanan) dan Cipelang (intake kiri). 

Tahun 2018 Kementerian PUPR akan menyelesaikan pekerjaan modernisasi Jaringan Irigasi Rentang yaitu pada Saluran Irigasi Sindupraja (intake kanan) yang akan meningkatkan pasokan air ke areal persawahan lebih optimal dan meningkatkan produktivitas pertanian. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pakar komunikasi, Anthony Leong

Minggu, 28 April 2024 - 11:34 WIB

Pakar: Sinyal Ahok Maju Pilkada Jakarta Sudah Disiapkan Sebelum Pilpres 2024

Pakar komunikasi, Anthony Leong mengatakan bahwa ada sinyalemen kuat bagi mantan Gubernur Daerah Khusus Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Minggu, 28 April 2024 - 11:14 WIB

Wali Kota Solo Gibran dan Pengacara Yusril Kompak Nonton Wayang di Loji Gandrung Solo

Wali Kota Solo dan sekaligus Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka, hadir dalam acara budaya Pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon Semar Kembar Sembrodo Larung di rumah dinas Wali…

Babak Baru MGallery dengan Peluncuran Kampanye Globalnya

Minggu, 28 April 2024 - 10:24 WIB

Babak Baru MGallery dengan Peluncuran Kampanye Globalnya

Para tamu yang mencari pengalaman baru, kini dapat menciptakan "Momen Berkesan dan Bermakna" dengan MGallery, seperti makan malam yang mempesona di landmark Paris yang mempesona atau acara minum…

Hafil Andrio Dari Anak Band Sukses Menjadi Seorang Aktor

Minggu, 28 April 2024 - 09:51 WIB

Hafil Andrio Dari Anak Band Sukses Menjadi Seorang Aktor

Anak muda ganteng yang memiliki nama lengkap Hafil Andrio merasa jenuh di kota kelahirannya Pangkal Pinang, untuk itu ia merantau ke Jakarta dengan harapan bisa merubah kehidupannnya.

Hadiri Halal Bihalal Ikatan Alumni Jayabaya, Ketua MPR RI Ajak Bangun Kebersamaan dan Sinergi Sosial

Minggu, 28 April 2024 - 09:00 WIB

Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum Program Doktor, Ketua MPR RI Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar serta dosen tetap pascasarjana Universitas Bororobudur, Trisakti dan Universitas Pertahanan RI (UNHAN) Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa…