AXA Mandiri Anugerahi Gold Workshop Lima Bengkel Rekanannya

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 13 Desember 2017 - 13:09 WIB

Ada 5 bengkel yang mendapatkan Gold Workshop dari AXA Mandiri yakni, Surya Sakura Indah Motor (Jakarta), Karya Indah Motor (Bekasi), Millenium Motor (Bogor), Metro Auto Care (Tangerang) dan Karya Agung Cilegon (Cilegon).
Ada 5 bengkel yang mendapatkan Gold Workshop dari AXA Mandiri yakni, Surya Sakura Indah Motor (Jakarta), Karya Indah Motor (Bekasi), Millenium Motor (Bogor), Metro Auto Care (Tangerang) dan Karya Agung Cilegon (Cilegon).

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Mandiri AXA General Insurance terus meningkatkan program standarisasi para bengkel rekanan melalui program Star Workshop kepada 378 bengkel mitra Axa Mandiri yang tersebar di 100 kota di Indonesia.

Chief Business Development, Marketing & Digital AXA Mandiri Ramadhan Zuhri mengatakan bahwa inisiatif ini merupakan salah satu cara AXA Mandiri dalam merealisasikan nilai customer first secara menyeluruh dimana perusahaan menggandeng bengkel mitranya, baik bengkel resmi atau autohorized maupun bengkel umum.

“Kegiatan ini akan diadakan secara rutin tahunan. Adapun beberapa kriteria penilaian adalah indeks tingkat kepuasan nasabah, service level agreement, jumlah pengaduan yang diterima bengkel serta ketertiban administrasi bengkel,” kata Ramadhan dalam acara bertajuk “Star Workshop” bagi bengkel rekanannya, di Jakarta, Rabu (13/12)

Lanjutnya, project star workshop ini dilaksanakan untuk pertama kalinya di wilayah Jabodetabek dengan total peserta 30 bengkel mitra AXA Mandiri yang berkompetensi pada periode penilaian atau rating yang dimulai dari bulan September hingga November 2017.

Ada 5 bengkel yang mendapatkan Gold Workshop dari AXA Mandiri yakni, Surya Sakura Indah Motor (Jakarta), Karya Indah Motor (Bekasi), Millenium Motor (Bogor), Metro Auto Care (Tangerang) dan Karya Agung Cilegon (Cilegon).

“Kami ingin memberdayakan masyarakat agar mereka memiliki kualitas kehidupan yang lebih baik di masa depan melalui solusi perlindungan yang tepat karena kami ingin menjadi mitra utama perlindungan mereka setiap saat di kehidupan,” tutupnya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Halal BI halal grup astra

Senin, 06 Mei 2024 - 08:31 WIB

Puncak Astra Gema Islami ke-14, Astra Gelar Halalbihalal

Sebagai rangkaian puncak Astra Gema Islami (AGI), Astra melalui Yayasan Amaliah Astra (YAA) menggelar Halalbihalal Grup Astra yang dilaksanakan di William Soeryadjaya Hall Gedung Astra Management…

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Totos Rasiti, Aktor panggung yang dikenal sebagai brand ambasador produk rokok dan kopi ini ternyata sudah 10 tahun meninggalkan panggung teater. Semua itu lantaran kesibukannya sebagai aktor…

Gelaran Vista Pora 5.5 2024

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Luar Biasa! Gelar Vista Pora 5.5, Vista Land Group Catat Penjualan Capi 2.000 Unit Rumah

Vista Land Group kembali mencacatkan penjualan spektakuler mencapai 2.000 unit rumah dalam tempo hanya dua bulan dalam event Vista Pora 5.5 2024 Vista Land Group.

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Senin, 06 Mei 2024 - 06:35 WIB

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) terus berupaya mempercepat pembangunan sejumlah jalan tol di berbagai daerah dalam rangka meningkatkan…

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Senin, 06 Mei 2024 - 05:59 WIB

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Menyadari pentingnya support keluarga demi meningkatkan produktivitas karyawan di tempat kerja, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar acara Family Gathering di Plaza Keong Mas,…