PT Inalum Tuntaskan Penggantian Mesin Turbin PLTA Siguragura

Oleh : Hariyanto | Kamis, 07 Desember 2017 - 17:16 WIB

PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum)
PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum)

INDUSTRY.co.id - Toba Samosir- PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) Persero memastikan penggantian mesin (overhaul) empat turbin PLTA Siguragura tuntas pada tahun 2018.

"Overhaul dilakukan untuk memastikan kapasitas listrik yang 'output' puncak bisa lebih maksimal," kata Direktur Inalum Carry F Mumbunan, saat meninjau PLTA Siguragura di Paritohan, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, kemarin.

Menurut Carry, total kapasitas pembangkit PLTA Siguragura mencapai 286 MW atau 4x71,5 MW.

Ia menjelaskan, secara bertahap "overhaul" PLTA Siguragura sudah dilakukan sejak 2007. "Tiga mesin sudah selesai, tinggal satu lagi yang dijadwalkan tuntas pada 2018," ujarnya.

Sejak diresmikan pada Juni 1983, PLTA Siguragura menggunakan teknologi terbaru dari Thosiba, Jepang.

Sementara itu, Deputi GM Power Operator & Civil Inalum Antoni O. Galingging mengatakan perusahaan membangun dan mengoperasikan dua PLTA yaitu Siguragura dan PLTA Tangga yang terletak di Paritohan, Kabupaten Toba Samosir, Propinsi Sumatera Utara.

PLTA Tangga berkapasitas 316 MW atau 4x79,2 MW dengan menggunakan teknologi mesin turbin Mitsubishi, Jepang.

Kedua stasiun pembangkit ini dioperasikan dengan memanfaatkan air Sungai Asahan yang mengalirkan air Danau Toba ke Selat Malaka, sehingga total listrik yang dihasilkan sangat bergantung pada kondisi permukaan air Danau Toba.

"Inilah alasan overhaul dilakukan berkesinambungan supaya mesin-mesin pembangkit tetap terpelihara, kapasitas prima karena menggunakan teknologi yang lebih hemat air," ujarnya.

Listrik yang dihasilkan dari kedua pembangkit tersebut dialokasikan untuk pabrik aluminium Inalum di Kuala Tanjung, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara.

Tranmisi aliran listrik PLTA Siguragura dan PLTA Tangga ke Kuala Tanjung sepanjang 120 km, melalui empat kabupaten yaitu Tobasa, Asahan, Simalungun dan Batubara. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.

(kiri ke kanan) Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, Direktur Wholesale & International Service Bogi Witjaksono, Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya, Direktur Digital Busines Muhamad Fajrin Rasyid, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Heri Supriadi, Direktur Human Capital Management Afriwandi, Direktur Group Business Development Honesti Basyir, dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:12 WIB

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 di Jakarta pada Jumat (3/5). Rapat menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp17,68 triliun…