myPORT, Aplikasi Lift Pertama di Indonesia

Oleh : Ridwan | Sabtu, 31 Desember 2016 - 20:24 WIB

Ilustrasi Pengguna myPORT (schindler)
Ilustrasi Pengguna myPORT (schindler)

INDUSTRY.co.id, Jakarta, PT Berca Schindler Lifts, perusahaan lift dan eskalator global terkemuka meluncurkan aplikasi mobile inovatif myPORT. Peningkatan sistem manajemen mobilisasi melalui elevator terbaru ini menawarkan navigasi bangunan kelas dunia bagi penggunanya.

myPORT adalah aplikasi berbasis smartphone intuitif untuk keperluan mobilitas pribadi yang merupakan pengembangan dari fitur teknologi PORT, generasi ketiga dari Destination Control System Schindler.

Begitu penghuni ingin memasuki gedung, myPORT memungkinkan sistem PORT terhubung dengan smartphone mereka. Empat langkah pemeriksaan keamanan “setara e-banking” diaktifkan untuk memverifikasi identitas serta kapasitas akses mereka. Penghuni hanya perlu membuka (unlock) smartphones mereka dan menempelkannya ke terminal PORT yang terintegrasi dengan sistem bangunan. Kemudian elevator Schindler akan secara otomatis membawa mereka ke lantai tujuan. Setelah penghuni bangunan melewati fase ini, mereka dapat berpindah dari satu lantai ke lantai lainnya tanpa harus mengeluarkan smartphone dari saku atau tas.

Willis Phua selaku President Director PT Berca Schindler Lifts yang ditemui industry.co.id di Jakarta, mengatakan "myPORT memberikan keuntungan bagi pemilik bangunan, yakni akses kontrol terbaik dengan standar keamanan tertinggi "Imbuhnya.

myPORT saat ini sangat dibutuhkan oleh para pekerja muda yang penuh antusias dan kreatif. Sebagaimana kehidupan pekerja di kota berkembang seperti Jakarta yang semakin sibuk dan kompleks, PT Berca Schindler Lifts selalu mengembangkan cara untuk menjaga suasana agar dapat senantiasa berjalan lancar, salah satunya melalui myPORT. PT BSL sangat tertarik untuk melihat manfaat dari penerapan myPORT dalam menciptakan suasana yang ramah dan aman bagi penghuni dan pengunjung.

Otentikasi myPORT memenuhi standar keamanan internasional tertinggi untuk membuat penghuni bangunan dan pengunjung merasa nyaman. myPORT membuat mobilisasi dalam bangunan menjadi sangat cepat dan mudah tanpa harus menekan tombol lift dengan jari

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Perpusnas Press luncurkan 15 judul buku di Hari Buku Sedunia 2024.

Sabtu, 27 April 2024 - 21:05 WIB

Perpusnas Press Luncurkan 15 Judul Buku di Hari Buku Sedunia

Penerbit Perpusnas Press meluncurkan 15 judul di acara World Book Rumah Dunia sebagai dukungan terhadap kemajuan dunia perbukuan dan literasi.

Aksi donor darah di BRI Insurance

Sabtu, 27 April 2024 - 19:11 WIB

BRI Insurance Lakukan Aksi Donor Darah Sebagai Bentuk Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial

Sebagai wujud kepedulian terhadap sosial lingkungan di momen HUT 35, BRI Insurance menggelar acara donor darah untuk Pekerja sebagai bentuk kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di kantor pusat…

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Sabtu, 27 April 2024 - 17:20 WIB

Ini Harapan Pengusaha Kawasan Industri untuk Pemerintahan Prabowo - Gibran

Himpunan Kawasan Industri (HKI) mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih.

Warung madura

Sabtu, 27 April 2024 - 14:15 WIB

KemenKopUKM Tak Pernah Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Menanggapi pemberitaan yang beredar di tengah masyarakat terkait dengan jam operasional warung madura, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) tidak pernah melarang warung madura untuk beroperasi…

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Sabtu, 27 April 2024 - 12:52 WIB

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Bagi kamu, Gen Z , tentu sudah tidak asing lagi dengan Jurusan Bisnis digital. Jurusan ini mempelajari tentang cara merancang bisnis yang dikembangkan menggunakan teknologi digital. Kenapa Kamu…