Era Digitalisasi, BELL Terus Tingkatkan Penjualan Online

Oleh : Herry Barus | Kamis, 03 Maret 2022 - 11:04 WIB

PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL)
PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL)

INDUSTRY.co.id - Jakarta– PT Trisula Textile Industries Tbk (“BELL”), emiten penyedia kain, seragam, dan fashion berkualitas, terus meningkatkan penjualan online di era digitalisasi. Hal ini ditunjukan dengan terus bertumbuhnya penjualan online BELL (belum di-audit) sepanjang tahun 2021 yang meningkat, yaitu sebesar 38,4% YoY dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya (angka sebelum dieliminasi).

Upaya BELL ini juga dapat dilihat melalui komitmen BELL dalam memperkuat kanal digital dengan membuat platform E-commerce Yukshopping.com bersama Trisula Group, serta melalui berbagai E-commerce di marketplace lainnya.

R Nurwulan Kusumawati selaku Sekretaris Perusahaan BELL mengatakan, “BELL terus melihat peluang yang ada termasuk di masa transformasi digital saat ini. Kami tidak hanya focus pada penjualan toko ritel secara offline saja, melainkan juga giat memasarkan produk secara online. Kami sudah menjual produk-produk BELL melalui berbagai platform belanja dan bahkan kami juga telah membuat platform terintegrasi untuk semua produk dari Trisula Group. Tujuannya adalah agar kami dapat terus cepat beradaptasi dalam menyesuaikan pola berbelanja masyarakat dan meningkatkan kinerja BELL.”

Berdasarkan laporan The State of Fashion 2021 dari McKinsey & Company pada tahun 20211 ), bahwa perilaku konsumen tidak diragukan lagi bergeser selama setahun terakhir, karena orang-orang berlindung dari virus di rumah mereka, perjalanan dibatasi, dan toko ditutup di seluruh dunia.

Konsumsi digital terus mendominasi dan bertumbuh pada tahun 2021 sehingga perusahaan harus lebih berkembang dan mendorong konsumenuntuk terhubung. Adapun 71% dari eksekutif mode mengharapkan online bisnis mereka bertumbuh 20% atau lebih pada tahun 2021.

Melihat hal ini BELL juga gencar untuk terus mengembangkan bisnisnya secara online. Mulai dari produk ritelnya, yaitu JOBB dan Jack Nicklaus hingga produk kain BELL. BELL dan Trisula Group memperkuat penjualan online-nya denganmeluncurkan E-Commerce Yukshopping.com pada tahun 2021.

BELL juga telah memasarkan produk-produknya di online marketplace lain, seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, dan sebagainya. Tidak hanya melalui marketplace, BELL juga gencar memasarkan produk- produknya menggunakan media sosial dan website resmi sebagai sarana pendukung penjualan online BELL.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

HK Realtindo Jalin Kerjasama Dengan All Play Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 10:29 WIB

Ciptakan Ruang Rekreasi Kolaboratif, HK Realtindo Jalin Kerjasama Dengan All Play Indonesia

Dalam upaya meningkatkan fasilitas dan kepuasan penghuni apartemennya, anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) yaitu PT HK Realtindo (HKR) menjalin kerjasama dengan PT All Play Indonesia (All…

Bahana TCW

Sabtu, 27 April 2024 - 10:00 WIB

Ingin Memulai Berinvestasi di Reksa Dana Syariah, Perhatikan Hal Ini Agar Tak Salah Pilih

Sebagai salah satu negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, menemukan investasi dengan konsep syariah tentu tak sulit di Indonesia. Namun, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan…

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…