Penumpang Meningkat, Garuda Segera Aktifkan Rute Surabaya-Ambon

Oleh : Herry Barus | Senin, 13 Maret 2017 - 02:31 WIB

Garuda Indonesia. (Romeo Gacad/AFP)
Garuda Indonesia. (Romeo Gacad/AFP)

INDUSTRY.co.id - Ambon- Maskapai penerbangan Garuda Indonesia akan mengaktifkan kembali rute Surabaya - Ambon mulai 2 Mei 2017, kata General Manajer Garuda Indonesia Cabang Ambon Sonny Pongoh.

"Sesuai jadwal rute Surabaya - Ambon akan diaktifkan kembali mulai 2 Mei 2017, kami berharap dengan dioperasionalkan kembali rute tersebut dapat meningkatkan jumlah penumpang ke kawasan timur Indonesia," katanya di Ambon, Minggu (13/32017)

Menurut dia, rute Surabaya - Ambon sebelumnya beroperasional tetapi dialihkan ke rute lainnya di Indonesia, selanjutnya tahun ini dipilih kembali untuk dioperasionalkan.

Rute Surabaya - Ambon juga akan terhubung ke Sorong, sehingga penumpang yang akan ke Sorong tidak perlu menunggu waktu lama, tetapi dapat langsung melanjutkan penerbangan.

Operasional rute tersebut akan menggunakan pesawat jenis SRJ next generation dari Surabaya ke Ambon dan dilanjutkan dengan pesawat baru jenis ATR.

"Selama ini cukup banyak masyarakat yang bertanya kenapa rute Surabaya - Ambon tidak beroperasi, tetapi kami berupaya memenuhi keinginan masyarakat. Saat ini persiapan operasional telah mencapai 85 persen kami berharap hingga hari H seluruhnya berjalan lancar," ujarnya.

Menurut Sonny, rute ini dipilih karena Ambon memiliki banyak destinasi pantai yang bagus yang belum dijamah oleh wisatawan, sedangkan untuk di Sorong para traveling bisa mengunjungi wisata Raja Ampat.

"Pembukaan rute baru Surabaya, Ambon dan Sorong dan diharapkan mampu memenuhi target Garuda melayai kawasan Indonesia timur," tandasnya.

Ia menyatakan, selain mengoperasionalkan rute tersebut dalam waktu dekat pihaknya juga akan membuka rute baru tujuan Ambon - Nabire. Proses pembukaan rute baru dilakukan setelah mendapat keputusan manajeman dan Dirjen Perhubungan Udara terkait kelayakan rute tersebut.

"Pembukaan rute baru harus berdasarkan usulan kantor perwakilan, kami melihat rute tersebut layak untuk dibuka karena peluang penerbangan ke Indonesia Timur semakin hari mengalami peningkatan terutama untuk tujuan Ambon - Nabire," ujarnya.

Diakuinya, penjajakan rute baru dibuka dalam rangka untuk mencoba penetrasi pasar penerbangan wilayah timur.

"Kami menilai rute ini cukup menguntungkan sehingga layak untuk dibuka. Setelah membuka rute Ambon - Sorong kami mencoba membuka rute baru di Papua yakni Nabire," katanya seperti dilansir Antara.

Ditambahkan Sonny, pembukaan rute baru tersebut sekaligus menambah rute-rute yang telah dilayani sebelumnya di kawasan timur.

Rute Ambon - Nabire membantu koneksi penerbangan intra Papua yakni Biak, Timika, Kainama dan sejumlah daerah lainnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

CEO Dubai Chambers, Yang Mulia Mohammad Ali Rashed Lootah (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 17:02 WIB

Datangkan 17 Investor, Dubai International Chambers Targetkan Nilai Dagang Capai USD 10 Miliar

Dubai International Chambers, salah satu dari tiga kamar dagang yang beroperasi di bawah payung Dubai Chambers kembali menggelar pertemuan bisnis bilateral antara perusahaan-perusahaan dari…

Gunnebo Produksi Brankas Chubbsafes di Indonesia untuk Pasar Dunia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:52 WIB

Gunnebo Produksi Brankas Chubbsafes di Indonesia untuk Pasar Dunia

Gunnebo, sebagai penyedia produk, layanan, dan perangkat lunak keamanan global terkemuka dengan sejarah yang kaya selama lebih dari 260 tahun, memiliki salah satu pabrik brankas di Indonesia.…

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:43 WIB

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Prestige Motorcars menghadirkan New Tesla Model 3 Highland di Showroom barunya yang kini terletak di Distrik Otomotif – PIK 2, Blok DH-11 A5. Kehadiran mobil ini menandai sebuah tonggak penting…

Brand skincare Kharities Beauty milik Rey Utami berhasil masuk dalam skincare kualitas terbaik versi Indonesia Quality Observer.

Senin, 06 Mei 2024 - 15:48 WIB

Ini 5 Skincare Kualitas Terbaik Berdasarkan Hasil Riset Indonesia Quality Observer

Berdasarkan hasil penelitian dan riset Indonesia Quality Observer terhadap produk-produk skincare yang beredar di Indonesia dengan mengacu pada kualitas produk, didapat 5 brand skincare terbaik.

Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arif (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 15:39 WIB

Kemenperin Bongkar Kasus SPK 'Bodong' Senilai Rp80 Miliar di Direktorat IKFH

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berhasil membongkar kasus Surat Perintah Kerja (SPK) fiktif di Direktorat Industri Kimia Hilir dan Farmasi (Direktorat IKFH) Tahun Anggaran 2023.