Jababeka Eco Park, Pusat Olahraga dan Komunitas Kota Jababeka

Oleh : Ridwan | Kamis, 22 Agustus 2019 - 14:30 WIB

Jababeka Eco Park
Jababeka Eco Park

INDUSTRY.co.id - Cikarang - Kota Jababeka yang telah berdiri sejak tahun 1989 tidak hanya sebagai pusat bisnis yang sangat menjanjikan, namun kota mandiri yang memiliki luas 5600 hektar ini telah menjadi destinasi hunian favorit di koridor Timur Jakarta. Jababeka memiliki konsep hunian kota yang terintergrasi yang memiliki beragam fasilitas terdepan yang tidak dapat ditemukan di kota besar lainnya. 

Tidak sama dengan kota besar lainnya yang kerap kali memiliki permasalahan akan minimnya ruang terbuka hijau dan sarana olah raga, Kota Jababeka telah berhasil menghadirkan kawasan terbuka hijau sebagai tempat berolah raga yang nyaman dan juga eksklusif bagi warga Jababeka melalui Jababeka Eco Park. 

Jababeka Eco Park secara resmi dibuka untuk umum pada tanggal 25 Agustus 2019 sebagai Urban Park & Community Center pertama di koridor Timur Jakarta.

Jababeka Eco Park menghadirkan konsep Eco Park yang dapat dinikmati oleh berbagai kalangan dan usia sebagai tempat berolahraga dan juga berkumpulnya beragam komuniatas. Jababeka Eco Park yang berlokasi tepat di kawasan eksklusif
Golf City Jababeka mampu menghadirkan ruang terbuka hijau yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk melakukan beragam kegiatan luar ruang yang berhubungan dengan kesehatan dan lingkungan. 

"Jababeka Eco Park sebagai bentuk dukungan Jababeka Residence selaku pengembang dalam menyediakan ruang terbuka yang dapat digunakan oleh keluarga dan komunitas untuk berolahraga dan beraktifitas secara nyaman dan eksklusif," tutur Handoyo Lim selaku General Manager Marketing Corporate Jababeka Residence di Cikarang (22/8).

Gaya hidup sehat dan kegiatan peduli akan lingkungan telah menjadi salah satu gaya hidup kaum urban modern di perkotaan besar. Gaya hidup baru ini pun juga mulai diperkenalkan oleh Jababeka Residence melalui Jababeka Eco Park guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ruang terbuka hijau dan gaya hidup sehat.

Jababeka Eco Park menyediakan beberapa zona dengan fungsi dan fasilitas yang berbeda-beda seperti zona Aerobic dimana pengunjung dapat beraktifitas bersama dengan komunitas Yoga, Senam, jogging, dan Zumba. Terdapat juga area khusus
pecinta sepeda mulai dari sepeda fixie, BMX, ataupun MTB. Disamping itu terdapat zona mini soccer dan futsal. Serta ada zona Archery dan zona Putting golf yang memberikan pengalaman baru bagi para pengunjung. 

Pengunjung Eco Park juga disuguhkan dengan bazaar tanaman, fashion, sayuran organic, makanan dan minuman. Tidak hanya sebagai area olah raga yang nyaman, Jababeka Eco Park juga menjadi tempat berkumpulnya komunitas seperti komunitas otomotif, food truck, reptile, dll. Jababeka Eco Park dibuka untuk umum setiap hari Minggu, mulai pagi hari hingga pukul 11.00 WIB.

Jababeka Eco Park menjadi satu-satunya Urban Park & Community Center terbesar di kawasan Cikarang yang berdekatan dengan berbagai fasilitas komersial seperti Ginza Business Loft yang merupakan Business Loft premium pertama di Cikarang dimana telah bergabung tenant ternama seperti Seafood 212 Wiro Sableng, All Fresh, dan Showroom mobil Premium. 

Di dekat lokasi yang sama akan dibangun pusat kuliner dengan konsep Jepang – Asian Village yang akan menghadirkan ragam destinasi kuliner ternama. Oleh karena itu, jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati Jababeka Eco Park bersama keluarga dan komunitasmu di akhir pekan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…