Traveloka Gandeng PT KAI Layani Pemesanan Tiket Kereta Via Online

Oleh : Hariyanto | Rabu, 08 Maret 2017 - 15:24 WIB

Kerjasama Traveloka dan PT. KAI
Kerjasama Traveloka dan PT. KAI

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Traveloka bekerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) meresmikan layanan pemesanan tiket kereta api. Pelanggan bisa memesan tiket kereta api melalui Traveloka, dengan rute yang mencakup berbagai kota di Pulau Jawa dan Sumatera.

Saat ini, layanan pemesanan tiket kereta api dapat dinikmati melalui Traveloka App (Android dan iOS) dan situs web mobile. sementara, versi situs web desktop akan diluncurkan dalam waktu dekat.

Sebagai partner resmi PT KAI, pelanggan dapat memesan semua kelas dan subkelas dan juga memilih jadwal dan kursi sejak 90 hari hingga 6 jam sebelum tanggal keberangkatan. Artinya, untuk perjalanan mudik 2017, pelanggan dapat memesan tiket kereta mulai 18 Maret 2017.

Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati beberapa kemudahan dalam memesan tiket kereta api. Pertama, pelanggan bisa memilih metode pembayaran yang beragam, yaitu kartu kredit, ATM transfer, dan internet banking. Kedua, pelanggan bisa melakukan pencarian tiket kereta api berdasarkan kota, sehingga tidak perlu dipusingkan jika tidak mengetahui stasiun yang ingin dituju. Ketiga, pelanggan bisa langsung mendapatkan boarding pass resmi dengan cara memindai barcode yang tertera di e-tiket Traveloka di stasiun keberangkatan.

Senior VP Business Development Traveloka, Caesar Indra mengatakan, “Hadirnya layanan pemesanan tiket kereta api di Travelokamerupakan perwujudan komitmen kami untuk tidak hanya memberikan pengalaman booking terbaik, tapi juga memberikan opsi perjalanan selengkap mungkin bagi seluruh pelanggan.” ujar Senior VP Business Development Traveloka, Caesar Indra melalui keterangan resmi yang diterima INDUSTRY.co.id di Jakarta, Rabu (8/3/2017)

Sementara, EVP Passenger and Ticketing Sales PT KAI, Mukti Jauhari mengatakan, dengan adanya kerja sama ini, PT KAI dan Traveloka bisa saling bersinergi dalam memberikan kemudahan bagi seluruh pelanggan, terutama para generasi millennial.

Melalui layanan ini, masyarakat dapat dengan mudah melakukan pemesanan tiket dengan sistem terpercaya dan opsi perjalanan yang lengkap, mulai dari rute perjalanan kereta yang beragam dan jadwal yang variatif. Ditambah lagi, pemesanan tiket online ini dapat dilakukan jauh hari.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelepasan ekspor produk handicraft dan kriya.

Senin, 29 April 2024 - 11:31 WIB

Buka Akses Pasar Produk UKM Indonesia ke Kanada, LPEI dan Diaspora Indonesia Berkolaborasi

Kolaborasi antar institusi Pemerintah melalui Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)/ Indonesia Eximbank sebagai Lembaga Keuangan Pemerintah Indonesia dengan Atase Perdagangan (Atdag) Ottawa,…

PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC)

Senin, 29 April 2024 - 10:55 WIB

ASLC Catat Laba Bersih Melonjak Hampir 8 Kali Lipat di Kuartal 1 2024

PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC) berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp16,9 miliar di kuartal 1 2024, melonjak hingga hampir 8 kali lipat dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.…

Ilustrasi asuransi kendaraan

Senin, 29 April 2024 - 10:45 WIB

Tingkat Kecelakaan Mobil Meningkat, MPMInsurance Edukasi Pentingnya Asuransi Kendaraan

Belakangan ini kita membaca banyak berita terkait kelalaian berkendara yang menyebabkan kecelakaan tunggal maupun massal seperti salah satu kasus terbaru tentang kecelakaan mobil di pintu tol…

 Program Sharp Lovers Day - Sharp Fiestapora

Senin, 29 April 2024 - 10:42 WIB

Sharp Indonesia Umumkan Pemenang Program Sharp Lovers Day - Sharp Fiestapora

Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam, Sharp Lovers Day hadir…

Direktur Utama Asuransi Jasindo, Andy Samuel

Senin, 29 April 2024 - 08:39 WIB

Setelah Sehat Jasindo Kantongi Laba Bersih Rp102,88 Miliar di 2023

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo mengantongi laba bersih Rp102,88 miliar pada 2023, berbeda dengan tahun 2022, di mana laba bersih terdapat divestasi saham yang merupakan bagian…