Semakin Dekat Dengan Milenial, Pegadaian Incar Kota Tangerang Lewat The Gade Coffee & Gold

Oleh : Hariyanto | Sabtu, 29 Desember 2018 - 15:29 WIB

Direktur Utama Pegadaian, Sunarso
Direktur Utama Pegadaian, Sunarso

INDUSTRY.co.id - Tangerang – PT Pegadaian (Persero) semakin dekat dengan milenial melalui The Gade Coffee & Gold. Kali ini Pegadaian menyasar kota Tangerang dengan membuka outlet yang ke-23. Kegiatan ini merupakan upaya perseroan untuk menciptakan inovasi baru dalam memenuhi kebutuhan gaya hidup milenial yang mendominasi segmen nasabah. 

“The Gade Coffee & Gold di Tangerang adalah outlet yang ke-23 saat ini dan akan segera menyusul di beberapa kota lainnya. The Gade Coffee & Gold ini merupakan upaya Pegadaian untuk lebih dekat dengan calon atau nasabah muda di berbagai kota di Indonesia,” ujar Direktur Utama Pegadaian, Sunarso melalui keterangan tertulis yang diterima INDUSTRY.co.id, Sabtu (29/12/2018).

Sunarso menjelaskan, The Gade Coffee & Gold merupakan outlet layanan prioritas untuk meningkatkan jumlah nasabah bagi kalangan milenial. Oleh karnanya, Pegadaian menargetkan jumlah nasabah di akhir tahun 2018 mencapai 2,5 juta, dari usia milenial menjadi nasabah aktif. 

“Untuk saat ini, kalangan milenial sangat berpotensi sebagai calon nasabah potensial perusahaan dalam 3-5 tahun ke depan. Untuk total nasabah Pegadaian hingga saat ini telah mencapai 10,5 juta jiwa dan 65% nasabah yang aktif merupakan di usia produktif yaitu 45 tahun." ungkapnya.

Sunarso menambahkan, pembangunan The Gade Coffee & Gold direncanakan hingga 36 outlet di seluruh wilayah di Indonesia. Sehingga diharapkan kehadiran The Gade Coffee & Gold dapat mengajak anak-anak muda yang belum menjadi nasabah, agar tidak sungkan lagi menjadi nasabah Pegadaian. 

Selain itu, untuk beradaptasi dengan tren digital yang sedang berkembang dikalangan milenial, Pegadaian meluncurkan sebuah produk digital yang diberi nama Pegadaian Digital Service (PDS). 

Tercatat pengguna PDS untuk nasabah milenial saat ini mencapai 70% yang terdiri dari 20% usia 20-25 tahun, 27% usia 26-30 tahun, dan 23% usia 31-35 tahun. Untuk nasabah milenial yang datang langsung ke outlet sebesar 40% terdiri dari 9% usia 20-25 tahun, 14% usia 26-30 tahun, dan 17% usia 31-35 tahun. 

Kemudian, untuk merambah ke kalangan milenial Pegadaian juga meluncurkan Produk Gadai Prima. Produk tersebut merupakan program Pegadaian dengan bunga nol persen untuk satu barang. Barang-barang yang digadaikan pun semakin diperluas jenisnya. 

Yang terbaru Pegadaian menerima gadai Tupperware yang menurut sektor ibu rumah tangga adalah salah satu barang yang bernilai. Nilai gadai yang diajukan pun bisa mencapai 500 ribu Rupiah dengan tenor dua bulan dan bisa diperpanjang satu kali.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Cashew Milk produk lokal

Senin, 06 Mei 2024 - 14:33 WIB

Kebaikan Rasa Bumi Indonesia dari Arummi Cashew Milk

Arummi merupakan brand pionir produk susu plant-based lokal berbahan dasar kacang mede atau cashew. Arummi Cashew Milk menghadirkan kebaikan rasa bumi Indonesia dari bahan kacang mede berkualitas,…

Praktisi hukum Dr.Siprianus Edi Hardum, S.IP, S.H.,M.H.

Senin, 06 Mei 2024 - 14:15 WIB

Polisi Didesak Tangkap Provokator Penyerangan terhadap Mahasiswa yang Sedang Berdoa di Serpong

Jakarta – Kapolda Metro Jaya didesak perintahkan anak buahnya agar segera menangkap provokator dan pelaku penyerangan terhadap para mahasiswa Katolik yang sedang menjalankan doa Rosario di…

Press Conference Indonesia Upstream Oil & Gas SCM Summit 2024

Senin, 06 Mei 2024 - 13:53 WIB

Perkuat Manajemen Rantai Pasok, SKK Migas Gelar Indonesia Upstream Oil & Gas SCM Summit 2024

Dalam rangka mencapai visi produksi 1 juta barel minyak per hari dan 12 miliar standar kaki kubik gas per hari pada tahun 2030, SKK Migas kembali menggelar Indonesia Upstream Oil & Gas SCM Summit…

Vira Widiyasari Bergabung sebagai Country Manager Visa Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 - 13:34 WIB

Vira Widiyasari Bergabung sebagai Country Manager Visa Indonesia

Visa, pemain utama di dunia dalam pembayaran digital, mengumumkan bahwa Vira Widiyasari telah ditunjuk sebagai Country Manager, efektif per tanggal 6 Mei 2024, menggantikan Riko Abdurrahman…

Dok. bibit

Senin, 06 Mei 2024 - 13:25 WIB

Lampaui 10 Juta Download di Google Play, Bibit.id: Kami Akan Terus Berinovasi

Aplikasi investasi digital terdepan di Indonesia, Bibit.id, kian mengukuhkan posisinya sebagai aplikasi favorit para investor ritel Tanah Air. Per hari ini, aplikasi Bibit.id telah diunduh lebih…