Dukung Ekonomi Kreatif di Indonesia, Lenovo Perkenalkan Yoga C930 dan Yoga S730

Oleh : Hariyanto | Senin, 10 Desember 2018 - 09:10 WIB

Lenovo perkenalkan Yoga C930 dan Yoga S730
Lenovo perkenalkan Yoga C930 dan Yoga S730

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Lenovo resmi memperkenalkan laptop premium terbaru dari keluarga Lenovo Yoga, yaitu Yoga C930 dan S730. Kedua laptop ini diciptakan dengan menggabungkan inovasi dan desain, dilengkapi berbagai fitur yang dapat menunjang kebutuhan pengguna dalam menghasilkan berbagai karya kreatif.

Pertama kali diluncurkan di IFA 2018 di Berlin, Jerman, kedua perangkat ini menampilkan pembaharuan di subbrand Yoga, yaitu pemberian inisial C untuk Convertible, di mana semua produknya merupakan perangkat multimode, dan pemberian inisial S untuk Slim, di mana semua produknya memiliki desain tipis dan ringan.

Subsektor ekonomi kreatif yang menghasilkan pendapatan terbesar antara lain kuliner, fashion, dan kriya. Sedangkan untuk subsektor dengan pertumbuhan tertinggi dialami oleh televisi/komunikasi, film animasi dan video, seni pertunjukan, desain komunikasi visual, serta aplikasi dan gamedeveloper. 

“Dari keseluruhan subsektor ini, hampir semuanya membutuhkan perangkat teknologi dengan fitur berspesifikasi tinggi untuk menghasilkan karya yang lebih baik dan pada akhirnya akan meningkatkan perkembangan ekonomi kreatif di Indonesia,” kata Helmy Sutanto, Consumer Lead, Lenovo Indonesia.

“Melihat kebutuhan pelaku ekonomi kreatif ini, kami merasa tepat sekali Yoga C930 dan S730 diperkenalkan ke pasar di Indonesia, karena perangkat ini dengan berbagai fitur canggihnya, sangat cocok untuk membantu mereka berkarya, atau pun untuk mereka yang baru memulai perjalanannya di sektor ekonomi kreatif tersebut.” tambahnya.

Diperkuat oleh prosesor 8th Gen Intel® Core™ Yoga C930 dilengkapi dengan Integrated Garaged Pen yang bisa di-charge di dalam kompartemennya, sehingga pengguna tidak perlu takut ketinggalan pen tersebut. Pengguna dapat menulis dan menggambar untuk menuangkan kreativitasnya.

Dari segi suara, Yoga C930 merupakan laptop pertama yang dilengkapi dengan Rotating Sound Bar di hinge convertible-nya. Fitur ini memberikan pengalaman audio tiga dimensi di segala moda, dari moda laptop, tent, stand, hingga tablet. Digabungkan dengan Dolby Vision hingga UHD, pengguna akan mengalami audio dan yang kuat dan visual yang sangat jernih.

Tidak meninggalkan aspek keamanan, Yoga C930 dilengkapi dengan fingerprint reader yang memungkinkan pengguna login dengan aman dan mulus, serta Integrated TrueBlock Privacy Shutter yang memberikan privasi kepada pengguna saat tidak menggunakan webcam.

Sementara, Lenovo Yoga S730 memiliki bobot sampai dengan 1.1 kg dan ketipisan 11.9 mm, pengguna dapat membawa Yoga S730 ke mana pun dengan ringan. Meskipun ringan dan tipis, Yoga S730 menjalani 10 tes untuk memastikan durabilitasnya.

Dari segi performa, perangkat ini diperkuat dengan prosesor 8th Gen Intel® Core™ i7, yang menjadikan Yoga S730 sebagai laptop pertama dengan prosesor Intel Whiskey Lake di Indonesia, dan daya tahan baterai hingga 12 jam dan fitur Rapid Charge yang dapat mengisi baterai hingga 80% hanya dalam waktu sejam.

Performa terbaik ini dapat ditampilkan di perangkat yang tipis berkat sistem Intelligent Thermal Technology yang mensirkulasikan aliran udara melalui ventilasi di keyboard dan hinge. Untuk pengalaman audio, Yoga S730 dilengkapi dengan Dolby Atmos Speaker System yang menciptakan pengalaman home theater dan aliran suara tiga dimensi.

Lenovo Yoga C930 dijual dengan harga Rp 26 jutaan, sedangkan Lenovo Yoga S730 dengan harga Rp18 jutaan, sudah dilengkapi dengan Microsoft Office 365. Untuk pilihan warna, pelanggan dapat memilih warna Mica atau Iron Grey untuk Yoga C930, atau Platinum untuk Yoga S730. Kedua produk terbaru ini tersedia di distributor dan ritel resmi Lenovo mulai bulan Januari 2019.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Halal BI halal grup astra

Senin, 06 Mei 2024 - 08:31 WIB

Puncak Astra Gema Islami ke-14, Astra Gelar Halalbihalal

Sebagai rangkaian puncak Astra Gema Islami (AGI), Astra melalui Yayasan Amaliah Astra (YAA) menggelar Halalbihalal Grup Astra yang dilaksanakan di William Soeryadjaya Hall Gedung Astra Management…

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Totos Rasiti, Aktor panggung yang dikenal sebagai brand ambasador produk rokok dan kopi ini ternyata sudah 10 tahun meninggalkan panggung teater. Semua itu lantaran kesibukannya sebagai aktor…

Gelaran Vista Pora 5.5 2024

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Luar Biasa! Gelar Vista Pora 5.5, Vista Land Group Catat Penjualan Capi 2.000 Unit Rumah

Vista Land Group kembali mencacatkan penjualan spektakuler mencapai 2.000 unit rumah dalam tempo hanya dua bulan dalam event Vista Pora 5.5 2024 Vista Land Group.

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Senin, 06 Mei 2024 - 06:35 WIB

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) terus berupaya mempercepat pembangunan sejumlah jalan tol di berbagai daerah dalam rangka meningkatkan…

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Senin, 06 Mei 2024 - 05:59 WIB

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Menyadari pentingnya support keluarga demi meningkatkan produktivitas karyawan di tempat kerja, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar acara Family Gathering di Plaza Keong Mas,…