Sore ini, Indeks Harga Saham Gabungan Ditutup Melemah ke 5.905

Oleh : Abraham Sihombing | Senin, 16 Juli 2018 - 17:23 WIB

PT. Gudang Garam Tbk (Ist)
PT. Gudang Garam Tbk (Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup turun 0,65% atau 39 poin ke posisi 5.905 pada akhir perdagangan Senin (16/07/2018) dibandingkan posisi pada akhir pekan lalu di level 5.944.

Pelemahan IHSG tersebut disebabkan oleh penurunan harga 249 saham. Di samping itu, ada 142 saham naik, 133 stagnan dan 126 saham tidak ditransaksikan sama sekali. IHSG pada perdagangan hari ini bergerak pada kisaran 5.847-5.956.

Total nilai perdagangan di seluruh segmen pasar BEI mencapai Rp5,57 triliun. Itu terdiri dari nilai perdagangan di Pasar Reguler sebesar Rp4,45 triliun, di Pasar Negosiasi senilai Rp1,12 triliun dan di Pasar Tunai sebesar Rp66,33 juta.

Adapun total volume transaksi tercatat sebanyak 64,05 juta lot saham, hasil dari 312.523 kali transaksi. Investor asing membukukan pembelian saham bersih bernilai Rp75,99 miliar dengan volume pembelian bersih sebanyak 1,46 juta lot saham.

Sebanyak tujuh dari sembilan indeks sektoral BEI melemah. Indeks sektor infrastruktur mengalami penurunan terdalam, yaitu sebesar 1,47% atau 15,99 poin ke posisi 1.068. Kemudian disusul oleh indeks sektor aneka industri dan indeks sektor properti yang masing-masing terpangkas 1,36% dan 1,25%.

Saham-saham LQ45 yang mengalami penuruna harga dan menjadi top losers adalah EXCL yang harganya susut 3,94% atau Rp110 menjadi Rp2.680 per unit, ADRO yg harganya tergerus 3,23% atau Rp60 menjadi Rp1.800 per unit dan GGRM yang harganya turun 2,8% atau Rp1.975 menjadi Rp68.500 per unit.

Sementara itu, saham-saham LQ45 yang menjadi top gainers adalah BBTN yang harganya naik 2,9% atau Rp70 menjadi Rp2.480 per unit, PTBA yang harganya meningkat 1,68% atau Rp70 menjadi Rp4.240 per unit dan AKRA yang harganya terangkat 1,54% atau Rp70 menjadi Rp4.610 per unit. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Kelembagaan dan layanan PT Jamkrindo Abdul Bari

Kamis, 02 Mei 2024 - 21:30 WIB

Mengenal Abdul Bari, Salah Satu Direksi Jamkrindo Yang Dorong UMKM Muda Akses Perbankan

Direktur Kelembagaan dan Layanan PT Jamkrindo, Abdul Bari menjadi pembicara dalam HUT Muda Pro ke-1, di Auditorium Wisma Mandiri, Jakarta, pada Sabtu (28/10/2023). Dalam kesempatan itu, dia…

Kick Off Toyota Eco Youth (TEY) ke-13

Kamis, 02 Mei 2024 - 20:15 WIB

Toyota Eco Youth Kembali Digelar Ajak Generasi Muda Berperan Nyata Jaga Bumi

Toyota Indonesia secara resmi menggelar Kick off Toyota Eco Youth (TEY) ke-13 dengan mengusung tema "EcoActivism, Saatnya Beraksi Jaga Bumi”.

IKN Project Shipment and Conference

Kamis, 02 Mei 2024 - 20:09 WIB

Dari Istana Negara Hingga Kantor Presiden, MJEE Pasok Lift dan Eskalator di Sejumlah Gedung Utama IKN

Jika sebelumnya pada 26 Februari 2024 principal MJEE yaitu Mitsubishi Electric Building Solutions Corporation (MEBS) di Tokyo mengumumkan bahwa MJEE telah berasil mendapatkan pesanan untuk 55…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 02 Mei 2024 - 19:40 WIB

Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat & Solid, Ekspansif 32 Bulan Berturut-turut

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

RS Royal Progress Sunter memiliki jajaran dokter spesialis vaskular dan endovaskular handal serta dukungan teknologi medis terkini yang dapat membantu menangani permasalahan varises.

Kamis, 02 Mei 2024 - 19:35 WIB

RS Royal Progress Sunter Hadirkan Metode Penanganan Varises Laser Tanpa Bedah

Memiliki jajaran dokter spesialis vaskular dan endovaskular handal, RS Royal Progress Sunter hadirkan EVLA, metode penanganan varises lewat laser, tanpa bedah dan minim sayatan.