Siapkan Infrastruktur Kawasan Industri, HKI Jalin Kerjasama Dengan Telkom

Oleh : Hariyanto | Kamis, 28 Juni 2018 - 14:47 WIB

Penandatanganan kerjasama antara HKI dan Telkom (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)
Penandatanganan kerjasama antara HKI dan Telkom (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pada peringatan ulang tahunnya yang ke 30, Himpunan Kawasan Industri (HKI) juga melakukan penandatanganan kerjasama dengan Telkom untuk menyediakan infrastruktur komunikasi di berbagai Kawasan Industri.

"Telkom merupakan salah satu mitra kita diberbagai kawasan industri, dalam kerjasama ini mereka akan menyediakan jasa Information and Communication Technologies (ICT)," kata Ketua Umum HKI Sanny Iskandar pada Halal Bihalal IdulFitri 1439 H sekaligus perayaan HUT HKI ke-30 Tahun di Jakarta (28/6/2018).

Sanny menambahkan, hal trsebut merupakan salah satu langkah dari HKI untuk menyediakan sekalihpgus menyiapkan suatu kawasan yang sudah siap dengan berbagai infrastrukturnya.

"Ini merupakan salah satu langkah kita termasuk dengan PLN dan PGN, bagaimana supaya kawasan tersebut sudah harus siap dengan berbagai sarana infrastruktur dan utilitas sehingga kalau industri begitu komit ketika mau masuk ke suatu kawasan tertentu ini betul betul sudah disiapkan semuanya infrastruktur dan utilitasnya. Jadi dukungan dari telkom ini saya pikir sangat penting," ungkap Sunny.

Sunny mengatakan nantinya ketika sebuah kawasan diaiapkan maka infrastrukturnya termasuk telkom dapat berjalan secara beriringan sehingga tidak menggangu dalam pembangunan sebuah kawasan itu sendiri.

"Malah sebenarnya pada saat perencanaan sebuah kawasan itu sudah direncanakan bagaimana sistem dari telekomunikasi nya dan juga fiber optiknya dan seluruhnya sudah direncanakan, jadi berjalan beriringan gak menunggu kawasan jadi, baru kemudian telkom baru masuk itu kan jaman dulu, kalau jaman sekarang harusnya sudah berjalan secara paralel," katanya.

Ia mengatakan, MoU tersebut nantinya juga berlaku untuk semua anggota HKI. "Dimanapun lokasinya kita sudah meminta dukunganya kepada telkom untuk supaya diberikan layanan prima atau premium services dari telkom," kata Sunny.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Touring Gass Tipiiss

Senin, 29 April 2024 - 15:04 WIB

Touring Gass Tipiiss Promosikan Pariwisata Padang

Keindahan alam Sumatera Barat rupanya menarik bagi sekelompok orang yang menyukai traveling keliling Indonesia sambil mengendarai motor.

Wellington College Independent School Jakarta (WCIJ) mengumumkan pembukaan resminya pada bulan September 2024.

Senin, 29 April 2024 - 14:48 WIB

Sekolah Terkemuka Inggris, Wellington College, Siap Membuka Cabang Pertamanya di Indonesia

Wellington College Independent School Jakarta (WCIJ) yang merupakan pengembangan Wellington College di Inggris, mengumumkan pembukaan resminya di Jakarta pada bulan September 2024.

PT. Yupi Indo Jelly Gum

Senin, 29 April 2024 - 13:29 WIB

Katakan Tidak pada Bullying

Masa sekolah yang seharusnya menjadi masa yang indah, realitasnya tidak untuk sebagian anak. Masa sekolah menjadi waktu yang penuh dengan ketakutan, kecemasan, dan penderitaan yang disebabkan…

Pavilion Indonesia di EXPOMED EUROSIA 2024

Senin, 29 April 2024 - 11:53 WIB

Siap Dobrak Pasar Eropa, Kemenperin Boyong Sembilan Industri Alat Kesehatan Nasional Mejeng di Turki

Industri alat kesehatan nasional terus berupaya menembus pasar ekspor seiring dengan produk-produknya yang semakin berkualitas dan berdaya saing global. Hal ini diwujudkan lewat keikutsertaan…

Pelepasan ekspor produk handicraft dan kriya.

Senin, 29 April 2024 - 11:31 WIB

Buka Akses Pasar Produk UKM Indonesia ke Kanada, LPEI dan Diaspora Indonesia Berkolaborasi

Kolaborasi antar institusi Pemerintah melalui Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)/ Indonesia Eximbank sebagai Lembaga Keuangan Pemerintah Indonesia dengan Atase Perdagangan (Atdag) Ottawa,…