Menag: Mubaligh akan Diverifikasi MUI

Oleh : Herry Barus | Jumat, 25 Mei 2018 - 10:16 WIB

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. (Foto: IST)
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. (Foto: IST)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan daftar mubaligh akan terus dimutakhirkan sehingga bisa bertambah dan penambahannya akan melewati verifikasi oleh Majelis Ulama Indonesia.

"Ini kami sampaikan kepada MUI dan sudah menyampaikan dan mengadakan rapat dengan mengundang ormas Islam, kemudian mendalami nama-nama ini untuk memverifikasi lalu pada saatnya akan disampaikan menyikapi nama-nama itu," kata Lukman di Jakarta, Kamis (24/5/2018)

Usulan nama-nama yang sudah diverifikasi MUI itu kemudian akan diumumkan ke publik sehingga masyarakat memiliki acuan soal mubaligh. Masyarakat dapat menggunakan daftar itu untuk menjadi panduan soal mubaligh yang sesuai rekomendasi Kemenag. Acuan itu sifatnya kesukarelaan sehingga publik bisa menggunakan referensi itu atau tidak.

Lukman menjelaskan persoalan mubaligh itu seiring pelaksanaan rapat dengan pendapat terkait penambahan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) dengan Komisi VIII DPR RI di gedung parlemen, pada Kamis.

Penjelasan oleh Lukman itu seiring dengan pertanyaan dari Ketua Komisi VIII DPR RI Ali Taher. Menurut Ali, rilis 200 mubaligh ke publik menimbulkan polemik di tengah masyarakat.

Menag mengatakan nama-nama tersebut dirilis berdasarkan masukan dari ormas Islam, ulama, takmir masjid dan instansi pemerintah ataupun swasta.

"Tentu tidak semua ormas Islam," kata dia. Kemenag menerima usulan nama-nama mubalig itu sehingga terankum 200 orang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

WIR Group Hadir di ASEAN+ Youth Summit 2023

Kamis, 02 Mei 2024 - 17:36 WIB

Laba Bersih WIR Group Naik Sebesar 11,1% di Kuartal Pertama 2024

Pada kuartal pertama tahun 2024, WIR Group (PT WIR Asia Tbk) mencatat pertumbuhan yang signifikan atas pendapatannya yang mencapai Rp672,6 miliar, meningkat 8,1% dari kuartal pertama tahun sebelumnya.…

Bank BTPN

Kamis, 02 Mei 2024 - 17:18 WIB

Triwulan I-2024, Bank BTPN Catat Peningkatan Penyaluran Kredit Sebesar 24% YoY

PT Bank BTPN Tbk (Bank BTPN) mencetak kinerja positif pada Triwulan I-2024 dengan mencatat peningkatan total penyaluran kredit sebesar 24% year-on-year (yoy) menjadi Rp186,56 triliun pada…

Living World Kota Wisata Cibubur

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:59 WIB

Living World Kota Wisata Cibubur Berkolaborasi dengan Pemkab Bogor dan Pendopo Hadirkan UMKM Lokal

Living World, pusat perbelanjaan yang dikembangkan oleh PT Sahabat Kota Wisata yang merupakan perusahaan joint venture antara Kawan Lama Group dan Sinar Mas Land, berkolaborasi dengan Pemerintah…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:27 WIB

Kemenperin - Hippindo Jalin Kolaborasi Jodohkan 65 IKM Pangan dan Furnitur dengan 23 Peritel Besar

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggelar Business Matching antara industri kecil dan menengah (IKM) pangan dan furnitur bersama ekosistem peritel dan distributor yang tergabung dalam…

Ilustrasi meja dapur

Kamis, 02 Mei 2024 - 16:24 WIB

7 Pilihan Meja Dapur Sesuai Bahan dan Fungsinya

Meja dapur atau countertop adalah elemen penting yang digunakan untuk menaruh makanan serta memudahkan proses memasak. Selain sisi fungsionalitas, countertop juga bisa menunjang estetika dan…