Jababeka Infrastruktur Gelar CSR Dirikan Taman Bermain Anak di Jakarta Timur

Oleh : Hariyanto | Senin, 23 Januari 2017 - 13:11 WIB

Jababeka Infrastruktur mendirikan Taman Bermain Anak di Rusun Pinus Elok Blok A, Komplek Taman Pulo Indah, Jakarta Timur
Jababeka Infrastruktur mendirikan Taman Bermain Anak di Rusun Pinus Elok Blok A, Komplek Taman Pulo Indah, Jakarta Timur

INDUSTRY.co.id - Jakarta, PT Jababeka Infrastruktur kembali melakukan Corporate Social Responsibility (CSR). Kali ini PT Jababeka Infrastruktur mendirikan Taman Bermain Anak di Rusun Pinus Elok Blok A, Komplek Taman Pulo Indah, Jakarta Timur, Jumat (20/1/2017).

Acara peresmian taman bermain tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah DKI Jakarta Arifin, Kepala UPRS Pinus Elok, Camat Cakung dan Lurah Penggilingan.

“Hadir bersama saya Kepala Bidang Rumah Susun Pak Taufik Idris, beliau saya ajak kesini biar melihat mana lagi bagian dari gedung rusun yang perlu dirawat.” tutur Arifin.

Arifin mengungkapkan, berdasarkan data yang dimilikinya, ada 18.000 kepala keluarga yang dalam kondisi waiting list untuk menempati rumah susun.

“Rumah susun di Jakarta ini menjadi sebuah kebutuhan, sebuah keniscayaan. Karenanya kami dari dinas perumahan pada tahun ini membangun sekitar 11.105 unit,” ungkap Arifin.

Arifin menuturkan, banyaknya peminat rumah susun di Jakarta dikarenakan terus meningkatnya sarana prasarana. Walaupun tidak selalu didorong oleh pemerintah, seperti halnya hari ini.

“Terima kasih banyak kepada Jababeka yang telah membangun sarana dan prasarana untuk anak-anak kita. Tapi berhubung rusunnya ada banyak di komplek ini, menurut laporan ke saya anak-anak main di taman bermain yang baru tersebut hingga larut malam.”ujarnya.

“Mungkin kita bisa minta Jababeka untuk menambah lagi pembangunannya di beberapa tempat,” kata Arifin yang disambut tepuk tangan para penghuni.

Arifin menyebutkan ada 23 rumah susun yang membutuhkan sarana prasarana untuk anak, dan menyebutkan siap mendampingi Jababeka apabila ingin menambah bantuannya.

Sementara itu R.B. Bawono selaku Senior Manager PT Jababeka Infrastruktur berharap, taman bermain anak tersebut dapat menjadi sarana penunjang tumbuh kembang anak yaitu melalui aktivitas motorik kasar anak-anak agar dapat bereksplorasi.

“Keberadaan Taman Bermain Rusun Pinus Elok diharapkan juga dapat menjadi tempat interaksi antar warga dan juga orangtua dengan anak. Sehingga ikatan kekeluargaan dan kebersamaan antar warga Rusun Pinus Elok dapat terjalin lebih balk lagi,” pungkasnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presiden saat meresmikan Bendungan Tiu Suntuk NTB

Sabtu, 04 Mei 2024 - 07:56 WIB

PTPP Selesaikan Proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II

PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu BUMN Konstruksi dan Investasi di Indonesia (“PTPP”) berhasil menyelesaikan pembangunan proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II dengan luas 464,63 Ha.

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.