Pemberantasan Narkoba Harus Diperangi Bersama Termasuk Oleh Aparat Bea Cukai

Oleh : Herry Barus | Rabu, 21 Maret 2018 - 07:44 WIB

Direktur Jenderal Bea Cukai, Heru Pambudi (ist)
Direktur Jenderal Bea Cukai, Heru Pambudi (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Direktur Jenderal Bea Cukai Kementerian Keuangan Heru Pambudi mengatakan narkoba harus diperangi bersama sehingga aparat Bea Cukai termasuk bagian dari kebersamaan itu.

"Mafia narkoba itu bersindikat, untuk memerangi mereka aparat dan masyarakat perlu melakukan hal yang sama. Kita harus bersama-sama," kata Heru dalam Forum Merdeka Barat 9 di Jakarta, Selasa (20/3/2018)

Heru mengatakan salah satu andil dan peranan Bea Cukai dalam memerangi narkoba adalah pencegahan di perbatasan. Aparat Bea Cukai mencegah narkoba masuk dari luar negeri melalui berbagai pintu masuk Indonesia.

Bea Cukai, kata Heru, bertindak tidak hanya sebagai aparat fiskal tetapi juga penegak hukum di perbatasan. Karena itu, Bea Cukai dibekali dengan beberapa kerangka kerja hukum.

"Perlu ada sinergi dengan semua pihak untuk memerangi narkoba. Mengapa? Karena narkoba adalah kejahatan yang direncanakan, tidak datang tiba-tiba. Kejahatan narkoba sudah terorganisasi dan direncanakan sehingga penangananya juga harus direncanakan," tuturnya.

Sepanjang 2017, BNN telah mengungkap 46.537 kasus narkoba dan menangkap 58.365 tersangka kasus narkoba dan 34 tersangka tindak pidana pencucian uang yang bersumber dari kasus narkoba.

Dari seluruh kasus itu, barang bukti yang berhasil didapatkan BNN, Polri dan Ditjen Bea Cukai adalah 4,71 ton sabu-sabu, 151,22 ton ganja dan 2.940.748 butir ekstasi.

Forum Merdeka Barat 9 yang diadakan Kementerian Komunikasi dan Informatika pada Selasa bertema "Pemerintah Serius Tangani Narkoba". Selain Heru, pembicara lainnya adalah Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Irjen Pol Heru Winarko dan anggota Komisi III DPR Arteria Dahlan. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:20 WIB

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Badung- PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali melanjutkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “BerSEAnergi untuk Laut” yang bertujuan salah satunya untuk menekan…

Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:10 WIB

Keren! Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Jakarta-Bantar Gebang, yang terletak di Bekasi, Jawa Barat, adalah tempat pembuangan sampah terbesar di dunia. Setiap hari, Jakarta menghasilkan sekitar 15.000 ton sampah yang dibuang ke Tempat…

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Penguatan Peran Perempuan di Sektor Pariwisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan pihaknya berkomitmen mendukung penguatan peran perempuan dalam pengembangan dan kepemimpinan di sektor…

Ilustrasi sampah plastik

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:35 WIB

Riset Terbaru Sebut Produsen Makanan-Minuman Nasional Ini Masuk Daftar Pencemar Global

Produsen makanan dan minuman global, termasuk Coca-Cola, Nestle dan Danone, memuncaki daftar perusahaan penyumbang terbesar sampah plastik di dunia, menurut sebuah laporan riset anyar yang diterbitkan…

Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:25 WIB

Fadil Jaidi dan Pak Muh Seru-seruan di Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Youtuber Fadil Jaidi dan ayahnya Pak Muh menjadi bintang tamu pada Grand Opening Roti Keset Condet Kemang, Rabu (1/5/2024). Lokasinya di Jalan Kemang Selatan VIII No.56A Jakarta Selatan.