Pasar Modal Raih Kinerja Positif Selama 2017

Oleh : Herry Barus | Jumat, 29 Desember 2017 - 21:30 WIB

Presiden Jokowi di BEI (Foto Dok Industry.co.id)
Presiden Jokowi di BEI (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Bursa Efek Indonesia (BEI) menyampaikan bahwa industri pasar modal meraih kinerja positif selama 2017, salah satunya dapat dilihat dari indeks harga saham gabungan (IHSG) yang mencatatkan rekor baru.

Direktur Utama BEI Tito Sulistio di Jakarta, Jumat (26/12/2017) menyampaikan IHSG meningkat 20 persen di sepanjang tahun ini menjadi ke level 6.355,65 poin, merupakan rekor tertinggi di pasar modal.

"BEI mencatat tahun 2017 merupakan tahun yang mencerminkan keceriaan, kebahagiaan dan kebanggaan dari para pelaku pasar modal," ujarnya.

Kinerja pasar modal yang positif, lanjut dia, juga tercermin dari peningkatan jumlah investor yang meningkat 44 persen dalam dua tahun terakhir menjadi 1,12 juta investor, serta diikuti kenaikan nilai investasi investor domestik yang mencapai Rp340 triliun di sepanjang tahun ini.

Selain itu, ia mengatakan bahwa di sepanjang tahun 2017 ini terdapat 37 perusahaan tercatat yang melakukan pencatatan perdana saham (initial public offering/IPO) di BEI, yang juga merupakan tertinggi di BEI dalam 23 tahun terakhir, serta yang terbanyak diantara negara-negara di kawasan Asia Tenggara.

Ia menambahkan investor asing juga masih menetapkan investasinya di Indonesia, hal itu dapat dilihat dari data statistik BEI, dimana investor asing hanya merealisasikan 15 persen dari total kenaikan investasinya sebesar Rp261 triliun.

Pencapaian tahun ini, Tito Sulistio juga menyampaikan, diikuti oleh peningkatan literasi pasar modal yang berdasarkan survei AC Nielsen, meningkat dari 4,3 persen di 2016, menjadi 15 persen di 2017.

"Peningkatan itu salah satunya dihasilkan dari 'Kampanye Yuk Nabung Saham' yang terus digencarkan sejak tahun 2015," katanya.

Pada saat yang sama, ia mengatakan, jumlah dana yang berhasil dihimpun turut mencapai nilai tertinggi sepanjang sejarah, yakni mencapai lebih dari Rp802 triliun, yang berasal dari IPO, penerbitan penambahan saham baru (rights issue), konversi waran, sekuritisasi aset dan penerbitan obligasi pemerintah, BUMN maupun swasta.

"Seluruh pencapaian tersebut tidak lepas dari kerja keras, dan sinergi dari seluruh pelaku industri pasar modal Indonesia, serta dukungan dari berbagai kebijakan strategis yang telah diluncurkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan pemerintah Indonesia," kata Tito Sulistio. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Antisipasi Judi Online, HP Prajurit dan PNS Mako Kormar Diperiksa

Selasa, 30 April 2024 - 04:20 WIB

Antisipasi Judi Online, HP Prajurit dan PNS Mako Kormar Diperiksa

Menindaklanjuti maraknya permainan judi online, Detasemen Markas Komando Korps Marinir (Denma Mako Kormar) memeriksa semua handphone (HP) Prajurit dan PNS Korps Marinir yang dilaksanakan di…

Seorang pedagang sayur mayur nasabah Jak One Merchant Bank DKI tengah menjajakan dagangannya yang transaksinya di Pasar Jati Rawasari, Jakarta Pusat (30/04). Sampai dengan Q1 2024, kredit dan pembiayaan UMKM Bank DKI naik 39,18% dari Rp3,8 triliun per Maret 2023 menjadi Rp5,2 triliun Per Maret 2024.

Senin, 29 April 2024 - 23:53 WIB

Q1 2024, Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18%

Jakarta - Bank DKI terus fokus tingkatkan portofolio UMKM sesuai dengan visi dan misi bank. Sampai dengan Q1 2024, kredit dan pembiayaan UMKM naik 39,18% dari Rp3,8 triliun per Maret 2023 menjadi…

Melalui Sertifikasi B Corp, Xurya menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, baik dalam aspek lingkungan maupun sosial.

Senin, 29 April 2024 - 21:56 WIB

Perusahaan Energi Terbarukan Indonesia, Xurya, Raih Sertifikasi B Corp

Menegaskan fokus perusahaan pada perkembangan yang berkelanjutan, Xurya menjadi salah satu pionir perusahaan energi terbarukan di Indonesia yang Tersertifikasi B Corp.

 PAPDI Umumkan Pembaruan Rekomendasi Jadwal Vaksinasi Dewasa 2024

Senin, 29 April 2024 - 21:00 WIB

PAPDI Perbarui Rekomendasi Vaksin Dewasa Dengan Menambahkan PCV15

Selain diberikan kepada bayi dan anak-anak, vaksin PCV15 juga telah disetujui oleh BPOM untuk diberikan kepada dewasa guna memberikan perlindungan terhadap 15 serotipe bakteri pneumokokus.

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Lindungi Hak Pekerja dalam Bisnis'. (FMB9)

Senin, 29 April 2024 - 20:40 WIB

Perpres 60/2023, Pemerintah Dorong Bisnis Ramah HAM & Kesejahteraan Pekerja

Jakarta, FMB9 - Pemerintah telah mengesahkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2023 tentang Strategi Nasional Bisnis dan Hak Asasi Manusia sebagai respons terhadap kebutuhan akan perlindungan…