Polisi Surabaya Selidiki Paket Bom Daya Ledak Rendah

Oleh : Herry Barus | Jumat, 15 Desember 2017 - 05:05 WIB

Gegana (Foto Istimewa)
Gegana (Foto Istimewa)

INDUSTRY.co.id - Surabaya- Kepolisian Resor (Polres) Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menyelidiki pengirim paket bom berdaya ledak rendah yang ditujukan kepada sebuah perusahaan pelayaran di Jalan Laksdar M Nasir, Surabaya, Jatim.

Kepala Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Ajun Komisaris Besar Polisi Ronny Suseno saat dikonfirmasi  awak media di Surabaya, Kamis (14/12/2017) mengatakan paket bom itu meledak pada Senin (11/12) sekitar pukul 22.00 WIB.

"Penerima paket di perusahaan pelayaran itu penasaran isinya apa. Paketannya dikirim melalui jasa pengiriman. Berbungkus plastik, wadahnya adalah kotak telepon seluler. Waktu dibuka langsung meledak," katanya.

Karena berdaya ledak rendah, korban tidak mengalami luka sedikitpun.

Ronny mengatakan penanganan penyelidikan kasus bom berdaya ledak ini terbilang terlambat.

"Karena kejadiannya Senin malam, korban baru melapor Rabu siang, 13 Desember, sekitar pukul 13.00 WIB. Paketan yang meledak itu sempat dibawa pulang oleh korban," ujarnya.

Begitu menerima laporan, polisi segera menerjunkan Tim Detasemen Gegana Brigade Mobil Kepolisian Daerah Jawa Timur.

Menurut Ronny, dari hasil penyelidikan Tim Detasemen Gegana Brigade Mobil Kepolisian Daerah Jawa Timur, rangkaian pada paketan bom tersebut terbilang sederhana.

"Analisa Detasemen Gegana Brigade Mobil Kepolisian Daerah Jawa Timur, bahan dasar paket bom ini menggunakan potasium. Sumber listriknya dari baterei 9 volt," katanya.

Melihat rangkaiannya, Detasemen Gegana Brigade Mobil Kepolisian Daerah Jawa Timur menduga perakitnya masih belum tergolong profesional. "Perakitnya masih belajaran," ucap Ronny.

Polisi masih belum bisa menyimpulkan motivasi dari pengiriman paket bom ini apa serta targetnya siapa.

"Kami juga belum bisa memastikan apakah pengirimnya terkait dengan organisasi terorisme," ujarnya.

Polisi, lanjut Ronny, saat ini baru mengawali proses penyelidikan.

"Penyelidikan awal kami kumpulkan keterangan dari saksi-saksi, dari saksi korban hingga nanti saksi dari jasa pengirimannya," ujar Ronny.

Selain itu pihaknya juga sedang mempelajarai rekaman dari beberapa kamera CCTV di sekitar tempat kejadian perkara yang barangkali dapat memberi petunjuk identitas pelaku.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelatihan Membaca Nyaring di hadapan pustakawan, guru sekolah dan orang tua di Sumatera Utara

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:58 WIB

Pentingnya Teknik Membaca Nyaring Pada Anak Sejak Dini

Anak yang sering dibacakan nyaring dan diajak berbicara oleh ibu bapaknya secara tidak langsung membantu stimulasi kemampuan kognitifnya berkembang lewat suara.

PT Intiland Development Tbk (DILD)

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:45 WIB

BI Rate Naik, Intiland Harap Perbankan Gencar Jalin Kolaborasi dengan Pengembang

Bank Indonesia (BI) telah menaikan suku bunga acuan atau BI Rate menjadi 6,25%. Kenaikan BI Rate ini pastinya akan berdampak bunga kredit atau cicilan, meskipun berlangsung lama. Sekretaris…

Apresiasi kepada Mandiri Agen

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:20 WIB

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia, Bank Mandiri terus memperkuat peran Mandiri Agen dalam menyediakan akses layanan keuangan yang lebih…

Press conference Winter Concert yang digelar di Trans Snow World, Bintaro, Selasa 7 Mei 2024.

Selasa, 07 Mei 2024 - 21:45 WIB

Pertama di Indonesia, Winter Concert, Konser Musim Dingin Dengan Nuansa Salju Bakal Digelar Bulan Depan

Winter Concert di Trans Snow World Bintaro dimeriahkan oleh musisi internasional Color Me Badd, dan musisi Indonesia seperti The Groove featuring Tiara Effendy, Andien Aisyah dan Iwa K, serta…

Trinseo menggelar Program Yok Yok Ayok Daur Ulang! (YYADU!) lewat roadshow ke sekolah-sekolah.

Selasa, 07 Mei 2024 - 21:12 WIB

Trinseo Dorong Transisi Lingkungan Lewat Roadshow Sekolah

Trinseo mendorong perubahan berkelanjutan dan mengembangkan ruang hijau untuk lingkungan yang lebih sehat serta mendorong pihak sekolah untuk menjadi agen perubahan terhadap pilah dan olah sampah,…