Ketua DPD Prihatin Atas Penahanan Ketua DPR

Oleh : Herry Barus | Senin, 20 November 2017 - 16:53 WIB

Ketua DPR RI Setya Novanto (Foto Ist)
Ketua DPR RI Setya Novanto (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta Odang mengaku prihatin atas penahanan Ketua DPR Setya Novanto oleh KPK terkait dugaan kasus korupsi Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

"Kami prihatin sebagai rekan lembaga negara bahwa masih ada hal-hal seperti ini," kata Oesman Sapta Odang (OSO) di Gedung Nusantara III, Jakarta, Senin. (20/11/2017)

Dia mengucapkan terima kasih kepada Setya Novanto yang telah menghormati proses hukum sehingga semua pihak harus menunggu proses hukum dengan mengacu pada asas praduga tidak bersalah.

Ketua Umum DPP Partai Hanura itu berharap persoalan yang menjerat Novanto itu dapat diselesaikan secara "gentlement" dan sesuai koridor hukum yang berlaku.

"Kasus ini menjadi perhatian masyarakat, tapi tentu kita tetap berpegang pada nilai-nilai hukum," ujarnya kepada awak media.

OSO mengatakan mengenai pergantian Setya Novanto sebagai Ketua DPR, dirinya menyerahkan kepada mekanisme aturan hukum yang berlaku. Menurut dia, Partai Hanura tetap patuh pada hukum dan hukum tidak boleh dipolitisir.
 

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Perpusnas Press luncurkan 15 judul buku di Hari Buku Sedunia 2024.

Sabtu, 27 April 2024 - 21:05 WIB

Perpusnas Press Luncurkan 15 Judul Buku di Hari Buku Sedunia

Penerbit Perpusnas Press meluncurkan 15 judul di acara World Book Rumah Dunia sebagai dukungan terhadap kemajuan dunia perbukuan dan literasi.

Aksi donor darah di BRI Insurance

Sabtu, 27 April 2024 - 19:11 WIB

BRI Insurance Lakukan Aksi Donor Darah Sebagai Bentuk Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial

Sebagai wujud kepedulian terhadap sosial lingkungan di momen HUT 35, BRI Insurance menggelar acara donor darah untuk Pekerja sebagai bentuk kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di kantor pusat…

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Sabtu, 27 April 2024 - 17:20 WIB

Ini Harapan Pengusaha Kawasan Industri untuk Pemerintahan Prabowo - Gibran

Himpunan Kawasan Industri (HKI) mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih.

Warung madura

Sabtu, 27 April 2024 - 14:15 WIB

KemenKopUKM Tak Pernah Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Menanggapi pemberitaan yang beredar di tengah masyarakat terkait dengan jam operasional warung madura, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) tidak pernah melarang warung madura untuk beroperasi…

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Sabtu, 27 April 2024 - 12:52 WIB

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Bagi kamu, Gen Z , tentu sudah tidak asing lagi dengan Jurusan Bisnis digital. Jurusan ini mempelajari tentang cara merancang bisnis yang dikembangkan menggunakan teknologi digital. Kenapa Kamu…