Lazada Catat Rekor Penjualan Tertinggi Berjejaring

Oleh : Hariyanto | Sabtu, 18 November 2017 - 09:05 WIB

Lazada Persiapkan Ratusan Perwakilan Seller Melalui Lokakarya Terpadu
Lazada Persiapkan Ratusan Perwakilan Seller Melalui Lokakarya Terpadu

INDUSTRY.co.id - Denpasar- Pembukaan "Online Revolution Lazada" sebagai e-Commerce nomor satu di Asia Tenggara telah mencatat rekor penjualan tertinggi berjaringan.

Co-CEO, Lazada Indonesia Florian Holm, di Bali, Sabtu (18/11/2017) mengucapkan terima kasih atas antusiasme konsumen Lazada di seluruh Indonesia yang mendukung kesuksesan "Online Revolution 11.11" sehingga tahun ini kami meraih rekor penjualan tertinggi.

Ia mengatakan ajang "Online Revolution" ini hanya permulaan untuk membuka rangkaian promosi menuju Harbolnas pada 12 Desember mendatang.

Dia mengatakan ajang "Online Revolution 11.11", Lazada Group yang beroperasi pada enam negara berhasil mencatat Gross Merchandise Value (GMV) sebesar lebih dari Rp1,6 triliun, tumbuh sebesar 171 persen dibandingkan tahun 2016.

Menurutnya, ini juga menjadi momentum penting dimulai bulan "Online Revolution" yang diselenggarakan hingga Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) pada 12 Desember 2017.

Ia menjelaskan, berbagai persiapan dilakukan Lazada dalam rangka menyambut Harbolnas (12.12) mulai pemutakhiran sistem, persiapkan penjualan, dan berbagai promosi dari merek dan dan partner.

Florian mengatakan agar dapat memaksimalkan rangkaian promosi yang lebih heboh lagi saat Harbolnas nanti, Lazada mengimbau agar konsumen segera mengunduh dan mengaktifkan aplikasi di ponsel, dan tidak lupa untuk memastikan bahwa aplikasi sudah terupdate, agar dapat memaksimalkan segala fitur dan kemudahan.

Melalui aplikasi Lazada, konsumen akan semakin mudah menjelajahi "semesta" belanja Lazada dari genggaman tangan mereka, cukup menggerakkan jari jemari untuk memilih jutaan produk andalan terpopuler dengan harga menggiurkan.

Dengan tema "Diskon Mengguncang Semesta", konsumen dari seluruh pelosok daerah, termasuk Kota Denpasar (Bali) dan sekitarnya dapat memilih berbagai barang pilihan dengan harga menggiurkan dari berbagai brand lokal dan internasional, termasuk para penjual UMKM setempat, tanpa khawatir akan biaya kirim karena ada gratis ongkos kirim (ongkir).

Sementara itu, Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Achmad Alkatiri kepada awak media menambahkan, setelah sukses menjalankan Program "Online Revolution" kemarin, pihaknya segera mempersiapkan diri menyambut Harbolnas dengan lebih meriah, lebih heboh, dan lebih menggiurkan lagi.

"Komitmen kami kepada para 'seller, brand', dan juga para konsumen semakin terwujud nyata dengan segala macam inovasi terpadu yang kami luncurkan guna mempermudah proses pemilihan produk, konfirmasi pembelian, pembayaran, hingga distribusi ke tangan pembeli," ujarnya pula.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bank Jatim (Foto Moneter)

Senin, 29 April 2024 - 17:16 WIB

Wow! Awali Tahun 2024, Bank Jatim Cetak Kinerja Ciamik

Jakarta-PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (bankjatim) sukses mencatatkan kinerja yang positif sepanjang Triwulan Pertama 2024.

CEO YAMADA Consulting & Spire yang juga Executive Officer dan Head of Global Business Development YAMADA Consulting Group Ryosuke Funayama (kedua dari kanan) dan COO YAMADA Consulting & Spire Jeffrey Bahar (pertama dari kanan) didampingi beberapa staf berpose bersama di kantor pusat YAMADA Consulting Group, Tokyo, Jepang, belum lama ini.

Senin, 29 April 2024 - 17:09 WIB

Keren! Spire Research and Consulting Rebranding Jadi YAMADA Consulting & Spire

Jakarta-Spire Research and Consulting, perusahaan riset dan konsultasi bisnis terkemuka Asia Pasifik yang berpusat di Singapura, menyatakan saat ini telah terintegrasi penuh dengan YAMADA Consulting…

Kinerja Kuartal I/2024, Penyaluran Kredit dan Pembiayaan BTN Tembus Rp344,2 Triliun

Senin, 29 April 2024 - 16:54 WIB

Top! Kinerja Kuartal I/2024 Penyaluran Kredit dan Pembiayaan BTN Tembus Rp344,2 Triliun

Jakarta – Strategi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) untuk fokus mengembangkan segmen high yield dan komersial mulai membuahkan hasil.

Maskapai Garuda Indonesia

Senin, 29 April 2024 - 16:52 WIB

Tingkatkan Pertumbuhan Pariwista GIA Buka Rute Manado Denpasar PP Jakarta– Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia terus memperkuat

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia terus memperkuat komitmennya dalam mengoptimalkan pertumbuhan pariwisata nasional melalui perluasan jaringan penerbangan ke berbagai destinasi…

Ratusan Calon Investor Bidang Transportasi Hadiri Familiarisasi Konsep “Kota Masa Depan” Nusantara

Senin, 29 April 2024 - 16:38 WIB

Ratusan Calon Investor Bidang Transportasi Hadiri Familiarisasi Konsep “Kota Masa Depan” Nusantara

Intelligent Transport System (ITS) Indonesia bekerja sama dengan Otoritas Ibu Kota Nusantara (OIKN) mengadakan sesi pertemuan daring dengan ratusan calon investor bidang transportasi…