Vivo Luncurkan Vivo V7 Dengan Mengusung 3 Fitur Unggulan

Oleh : Hariyanto | Jumat, 17 November 2017 - 09:53 WIB

Vivo luncurkan Vivo V7
Vivo luncurkan Vivo V7

INDUSTRY co.id - Jakarta - Vivo, perusahaansmartphone global, secara resmi meluncurkan Vivo V7 untuk konsumen Indonesia. Mengusung 3 fitur unggulan: FullView Display, 24MP Clearer Selfie Perfect Camera dan Face Access dengan penyesuaian desain serta rangkaian fitur inovatif lainnya, Vivo V7 merepresentasikan rangkaian Vivo V-Series yang dikenal dengan teknologi mobile photographyrevolusioner, serta desain dan tampilan yang mengagumkan. 

Pada acara Press Conferencepeluncuran V7, Vivo Smartphone mengumumkan kerjasamanya dengan Telkomsel sebagai Official Mobile Partner, dan Mobile Legends: Bang Bang sebagai Official Game Partner yang menghadirkan berbagai fitur dan penawaran khusus untuk para pengguna Vivo V7. 

 “Kami mengamati bahwa kebutuhan akan smartphone kamera terus meningkat. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk terus menghadirkan lebih banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhan konsumen dari berbagai segmen. Hari ini, kami dengan bangga memperkenalkan Vivo V7 sebagai pelengkap Vivo Selfie Series. Ini adalah kesempatan yang menggembirakan bagi Vivo dan kami ingin mengungkapkan apresiasi kepada konsumen dan mitra Vivo untuk kepercayaan serta dukungannyauntuk membuat Vivo semakin menjadismartphone terfavorit masyarakat Indonesia." kata Edy Kusuma, Brand Manager PT Vivo Mobile Indonesia, Kamis (16/11/2017). 

Vivo V7 dilengkapi dengan kamera depan 24MPClearer Selfie Perfect Camera untuk hasil fotoselfie yang lebih jernih, tajam dan tetap terlihat natural serta fitur tambahan pada kamera depan Vivo V7 dilengkapi Face Beauty 7.0 dengan Smart Beauty untuk mengidentifikasi gender yang menyesuaikan efek wajah pada pria dan wanita agar terlihat natural. Fitur Smart Beauty memiliki Intelligent Light Assistant atauAuto Softlight Function yang otomatis menyesuaikan pencahayaan saat mengambil gambar.

Selain itu, Vivo V7 juga membenamkan fiturPortrait Mode terbaru yang dapat diaktifkan pada kedua kamera; depan dan belakang. Dengan fitur ini, pengguna dapat menghasilkan efek Bokehuntuk hasil foto yang lebih fokus dan tajam untukselfie maupun kebutuhan mobile photographylainnya.

Vivo V7 memperkenalkan fitur-fitur pendukung baru dari segi ukuran layar, kamera depan dan belakang, dan juga pengalaman gaming yang telah ditingkatkan. Tampilan FullView Displaypada Vivo V7 memiliki inovasi desainComfortable Hand Grip. Hal ini membuatsmartphone dengan layar penuh berukuran 5.7 inci serta rasio body smartphone sebesar 83.6% terasa seperti smartphone layar 5,2 inci yang lebih nyaman digenggam oleh para pengguna. 

Bukan hanya Fingerprint, V7 juga memiliki fiturFace Access, yang memberikan kemudahan dan kenyamanan sebagai alternatif untuk membuka kunci smartphone. Selain itu, V7 juga dilengkapi dengan 64-bit Qualcomm octa-core CPU dan 4GB RAM, yang menjamin aktifitas smartphone yang mulus untuk berbagai aplikasi. Funtouch 3.2 OS-nya juga dibenamkan dengan fitur yang mudah digunakan seperti Smart Split 3.0.

Vivo V7 ditawarkan dengan harga Rp 3.799.000 dan dua pilihan warna: Black Matte dan Gold.  Vivo V7 akan tersedia di gerai Vivo seluruh Indonesia per 18 November 2017, dan 16 November untuk pemesanan via online yang dapat dilakukan melalui 10 official online store di Indonesia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Investasi Bodong (Foto Dok Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 00:11 WIB

Catat Ya! Jadi Korban Investasi Bodong, Nasabah Disarankan Tempuh Jalur Hukum

Jakarta - Kasus dugaan dana nasabah hilang di rekening tabungan PT Bank Tabungan Negara Tbk menarik perhatian publik.

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Atlet tim Thomas dan Uber

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:38 WIB

BNI Apresiasi Tim Thomas dan Uber Indonesia  

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa Tim Thomas…

BTN Raih Best Savings Bank Award

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:22 WIB

Konsisten Jalankan Peran, BTN Raih Best Savings Bank Award

Jakarta-Konsistensi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menjalankan peran sebagai bank tabungan dan meningkatkan tingkat inklusi keuangan di masyarakat membuat perseroan meraih penghargaan…

Peluncuran Oreo Pokemon di Indonesia.

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:11 WIB

Oreo Rayakan Kolaborasinya Bersama Pokemon. Ada Kepingan Biskuit Langka Berhadiah Perjalanan ke Jepang

Kolaborasi ini mengajak masyarakat untuk menemukan seluruh gambar koleksi karakter Pokemon pada kepingan biskuit Oreo dan berkesempatan mengikuti undian berhadiah istimewa.