Gelar Pameran, Bayu Buana Travel Tawarkan Diskon Tiket Kelas Bisnis

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 26 September 2017 - 15:00 WIB

(Kanan) Presiden Direktur PT Bayu Buana Tbk, Agustinus Pake Seko
(Kanan) Presiden Direktur PT Bayu Buana Tbk, Agustinus Pake Seko

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Bayu Buana Tbk sebagai perusahaan pariwisata terdepan di Indonesia, kembali menghadirkan Bayu Buana Holiday Travel Fair 2017 setelah sukses dengan travel fair spektakuler di awal tahun 2017.Minat yang besar dari masyarakat Indonesia untuk berlibur ke luar negeri, dan semakin mudahnya pengurusan dokumen keberangkatan (passport, visa, dll), tentunya menjadi pendorong utama masyarakat Indonesia untuk pergi berlibur ke luar negeri.

 “Tidak dipungkiri demand masyarakat Indonesia ke luar negeri memang masih sangat tinggi,” kata Presiden Direktur PT Bayu Buana Travel Tbk, Agustinus Pake Seko dalam media gathering, di Jakarta, Selasa, (26/9/2017).

Memasuki masa libur akhir tahun dan menangkap geliat tingginya minat melancong ke luar negeri, Bayu Buana kembali mengadakan Bayu Buana Travel Fair 2017, dengan tema: STOP Dreaming, Let’s Explore the World di Mal Puri, pada tanggal 29 September – 01 Oktober 2017 mendatang.

“Tentu yang menjadi pembeda untuk Bayu Buana Holiday Travel Fair kali ini yang kita promosikan adalah paket-paket musim dingin,” jelas Yunita Widjaya, General Manager, Holidays, PT Bayu Buana Tbk, di sela-sela acara konferensi pers Bayu Buana Holiday Travel Fair 2017.“Bahkan yang lebih menarik adalah promosi tiket penerbangan Business Class ke Eropa seharga IDR 18 jutaan,” ungkap Yunita.

Tema STOP Dreaming, Let’s Explore the World juga memiliki arti khusus untuk Bayu Buana. “Kami ingin masyarakat Indonesia meraih mimpinya untuk dapat merambah dunia dengan paket-paket liburan yang kami tawarkan dengan harga yang terjangkau,” lanjut Yunita.

Tidak heran dengan tema yang menarik, dan momen yang sangat pas, maka tanggal 29 September sampai dengan 01 Oktober 2017 menjadi pilihan utama Bayu Buana. Sementara itu lokasi pameran sendiri pun dipilih di Mal Puri.  “Alasan kami memilih Mal Puri tentunya karena tempat ini strategis dan berdekatan dengan pelanggan setia kami,” tambahYunita.

Tentunya selain tema yang menarik, ada banyak tawaran paket dan diskon khusus yang ditawarkan oleh Bayu Buana. Promo menarik ini meliputi paket tur sampai paket tiket penerbangan. “Khusus buat pelanggan setiakami yang rutin mengikuti program-program yang kami buat akan mendapatkan diskon sampai 45%,” kata Yunita lagi.

Bayu Buana Holiday Travel Fair 2017 ini sendiri menargetkan pembelanjaan terbesar datang dari kalangan keluarga dan mereka yang mencari paket liburan akhir tahun. “Tujuan yang kami tawarkan juga sangat beragam mulai dari Eropa, Amerika Serikat, Jepang, Korea, China, sampai Turki,” papar Yunita.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

IFG Life

Senin, 06 Mei 2024 - 10:37 WIB

Peduli Perlindungan Konsumen, IFG Life Gabung Keanggotaan LAPS SJK untuk Wadah Pengaduan Pemegang Polis

Pemegang polis asuransi selaku konsumen, kini dapat merasa lebih aman karena memiliki akses ke Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) sebagai wadah untuk menyampaikan…

Optimis Gali Potensi Migas Indonesia, PHE Pertajam Strategi Eksplorasi

Senin, 06 Mei 2024 - 10:25 WIB

Buktikan Kinerja Unggul, PT Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina terus membuktikan kinerja cemerlang hingga saat ini. PHE mencatatkan produksi minyak sebesar 548 ribu barel per hari (MBOPD)…

Indonesia Financial Group IFG

Senin, 06 Mei 2024 - 10:25 WIB

Peduli Perlindungan Konsumen, IFG Life Gabung Keanggotaan LAPS SJK untuk Wadah Pengaduan Pemegang Polis

Pemegang polis asuransi selaku konsumen, kini dapat merasa lebih aman karena memiliki akses ke Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan (LAPS SJK) sebagai wadah untuk menyampaikan…

Bahana TCW

Senin, 06 Mei 2024 - 10:14 WIB

Pasar Domestik Dilanda The Perfect Storm, Langkah BI Dinilai Tepat

Keputusan The Fed untuk kembali mempertahankan tingkat suku bunganya atau The Fed Fund Rate (FFR) telah membuat kondisi pasar domestik Indonesia dipenuhi asumsi. KeputusanThe Fed yang mempertahankan…

Halal BI halal grup astra

Senin, 06 Mei 2024 - 08:31 WIB

Puncak Astra Gema Islami ke-14, Astra Gelar Halalbihalal

Sebagai rangkaian puncak Astra Gema Islami (AGI), Astra melalui Yayasan Amaliah Astra (YAA) menggelar Halalbihalal Grup Astra yang dilaksanakan di William Soeryadjaya Hall Gedung Astra Management…