Semester Pertama 2017, Ekspor Sepeda Motor Naik 28 Persen

Oleh : Hariyanto | Selasa, 18 Juli 2017 - 09:16 WIB

Industri Sepeda Motor (Ilustrasi)
Industri Sepeda Motor (Ilustrasi)

INDUSTRY.co.id , Jakarta - Data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) menyebutkan, semester I-2017,  ekspor sepeda motor mencapai 185.000 unit atau naik 28% dibandingkan periode yang sama ditahun sebelumnya, yaitu sebanyak 143.992 unit.

AISI optimistis ekspor sepeda motor bisa melampaui target 10% tahun ini. "Kami berharap bisa tumbuh lebih dari 10%," kata Ketua Bidang Komersial AISI, Sigit Kumala, Minggu (16/7/2017).

Sigit menyebutkan, ada tambahan permintaan atau repeat order dari negara-negara tujuan ekspor. Terutama pada jenis motor yang di Indonesia masuk kategori premium seperti motor sport dan skuter.

Produsen motor pun terus berbenah agar permintaan di pasar ekspor ini tidak surut. "Ke depan tantangan ekspor berasal dari produk kompetitif, artinya harga harus bersaing," kata Sigit.

Salah satu produsen yang mendapatkan hasil penjualan ekspor ini adalah PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Sepanjang semester I-2017 lalu, sekitar 56% dari total ekspor sepeda motor berasal dari penjualan motor hasil produksi Yamaha.

Menurut General Manager Aftersales & Public Relations YIMM M. Abidin, ekspor sepeda motor Yamaha didominasi oleh varian skuter. Saat ini ekspor motor Yamaha asal Indonesia menjangkau 14 negara, mulai dari kawasan Asia hingga Eropa.

Manajemen Yamaha pun optimistis , ekspor menjadi peluang penting bagi tumbuh di bisnis sepeda motor. "Di saat pasar domestik melemah, dengan pasar ekspor ini kami bisa menggunakan kapasitas produksi yang ada," kata Abidin.

Sayangnya, Abidin masih belum mau membeberkan lebih lanjut target ekspor sepeda motor YIMM di tahun ini. Salah satu produk sepeda motor Yamaha yang potensial untuk di pasarkan dengan tujuan ekspor itu adalah seri N-MAX. "Kami menargetkan ekspor untuk seri N-MAX 150 tahun ini 25.000 unit," ujar Abidin.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Investasi Bodong (Foto Dok Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 00:11 WIB

Catat Ya! Jadi Korban Investasi Bodong, Nasabah Disarankan Tempuh Jalur Hukum

Jakarta - Kasus dugaan dana nasabah hilang di rekening tabungan PT Bank Tabungan Negara Tbk menarik perhatian publik.

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Atlet tim Thomas dan Uber

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:38 WIB

BNI Apresiasi Tim Thomas dan Uber Indonesia  

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa Tim Thomas…

BTN Raih Best Savings Bank Award

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:22 WIB

Konsisten Jalankan Peran, BTN Raih Best Savings Bank Award

Jakarta-Konsistensi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menjalankan peran sebagai bank tabungan dan meningkatkan tingkat inklusi keuangan di masyarakat membuat perseroan meraih penghargaan…

Peluncuran Oreo Pokemon di Indonesia.

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:11 WIB

Oreo Rayakan Kolaborasinya Bersama Pokemon. Ada Kepingan Biskuit Langka Berhadiah Perjalanan ke Jepang

Kolaborasi ini mengajak masyarakat untuk menemukan seluruh gambar koleksi karakter Pokemon pada kepingan biskuit Oreo dan berkesempatan mengikuti undian berhadiah istimewa.