Tol Laut Tanjung Perak Tujuan Biak Akan Terintegrasi dengan Bandara Internasional Frans Kaisiepo

Oleh : Hariyanto | Sabtu, 15 Juli 2017 - 15:09 WIB

Bandara Internasional Frans Kaisiepo (ist)
Bandara Internasional Frans Kaisiepo (ist)

INDUSTRY.co.id , Biak - Fasilitas trayek T12 pelayanan transportasi tol laut Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur tujuan Biak, Papua akan terintegrasi dengan angkutan udara di Bandara Internasional Frans Kaisiepo.

General Manager (GM) PT Pelindo IV, Nengah Suharyana mengatakan, integrasi tol laut dengan angkutan udara Bandara Biak tersebut, untuk menjadi pusat distribusi bahan pokok ke wilayah Pegunungan Tengah.

"Jarak pelabuhan laut Biak dengan Bandara Frans Kaisiepo sangat dekat dan memerlukan waktu singkat, sehingga sangat layak jika integrasi angkutan udara dan laut," ujar Suharyana di Biak, Jumat (14/7/2017).

Suharyana mengatakan, untuk menindaklanjuti pelaksanaan angkutan udara dan tol laut di Kabupaten Biak Numfor telah dibentuk forum koordinasi kerja antara PT Pelindo IV, Pelni serta PT Angkasa Pura I Bandara Frans Kaisiepo dan Pemkab Biak Numfor.

Melalui wadah koordinasi ini, lanjut Suharyana, diharapkan memperlancar intergrasi angkutan udara dan tol laut dalam mendukung distribusi kebutuhan pokok dan bahan bangunan ke berbagai kabupaten di kawasan Pegunungan Tengah.

"Gudang tempat penyimpanan kebutuhan bahan pokok serta fasilitas dermaga Pelabuhan Biak sudah siap melaksanakan angkutan tol laut," ujarnya.

Ia menegaskan, Pelindo sebagai perusahaan BUMN milik pemerintah telah siap melaksanakan program tol laut trayek T12 yang sudah ditetapkan Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia itu.

Berdasarkan data trayek tol laut T12 merupakan keputusan Dirjen Perhubungan Laut Kemenhub tertanggal 22 Juni 2017 dengan rute Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya-Manokwari, Wasiori, Nabire, Serui, dan Biak pulang pergi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 - 21:55 WIB

Peringatan Hari Kartini: Srikandi BUMN Gelar Edukasi Terkait Investasi Properti

Jakarta-Dalam rangka memperingati Hari Kartini Srikandi BUMN Indonesia menyelenggarakan webinar bertajuk “Smart Investment 2024 Year of The Dragon”. Acara yang digelar secara daring, akhir…

Kick Off Toyota Eco Youth (TEY) ke-13

Kamis, 02 Mei 2024 - 20:15 WIB

Toyota Eco Youth Kembali Digelar Ajak Generasi Muda Berperan Nyata Jaga Bumi

Toyota Indonesia secara resmi menggelar Kick off Toyota Eco Youth (TEY) ke-13 dengan mengusung tema "EcoActivism, Saatnya Beraksi Jaga Bumi”.

IKN Project Shipment and Conference

Kamis, 02 Mei 2024 - 20:09 WIB

Dari Istana Negara Hingga Kantor Presiden, MJEE Pasok Lift dan Eskalator di Sejumlah Gedung Utama IKN

Jika sebelumnya pada 26 Februari 2024 principal MJEE yaitu Mitsubishi Electric Building Solutions Corporation (MEBS) di Tokyo mengumumkan bahwa MJEE telah berasil mendapatkan pesanan untuk 55…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 02 Mei 2024 - 19:40 WIB

Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat & Solid, Ekspansif 32 Bulan Berturut-turut

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

RS Royal Progress Sunter memiliki jajaran dokter spesialis vaskular dan endovaskular handal serta dukungan teknologi medis terkini yang dapat membantu menangani permasalahan varises.

Kamis, 02 Mei 2024 - 19:35 WIB

RS Royal Progress Sunter Hadirkan Metode Penanganan Varises Laser Tanpa Bedah

Memiliki jajaran dokter spesialis vaskular dan endovaskular handal, RS Royal Progress Sunter hadirkan EVLA, metode penanganan varises lewat laser, tanpa bedah dan minim sayatan.