ESDM Libatkan PT KAI Atasi Peretasan

Oleh : Irvan AF | Jumat, 09 Juni 2017 - 11:18 WIB

Menteri ESDM Iganasius Jonan. (Akos Stiller/AFP/Getty Images)
Menteri ESDM Iganasius Jonan. (Akos Stiller/AFP/Getty Images)

INDUSTRY.co.id, Beijing - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral melibatkan tenaga teknologi informasi PT Kereta Api Indonesia untuk membantu mengatasi peretasan.

"Saya telah meminta bantuan unit TI Kereta Api untuk membantu menngamankan firewall ( sistem yang dirancang untuk mencegah akses yang tidak diinginkan dari atau ke dalam suatu jaringan internal) dan sebagainya," kata Menteri ESDM Ignasius Jonan di Beijing, China, Kamis (8/6) malam.

Ia mengakui bahwa sistem pelayanan di Kementerian ESDM yang seperempat hingga setengahnya sudah online tersebut rentan diretas.

"Sistem pengamanannya sekarang sudah bagus sehingga kalau diretas tidak mudah," ujar mantan Direktur Utama PTKA itu ditemui seusai mengikuti Konferensi Tingkat Menteri tentang Energi Bersih (CEM) kedelapan itu.

Meskipun demikian, pihaknya akan terus memperbarui karena peretasan itu juga perkembangannya sangat cepat.

"Upgrade tidak boleh distop karena peretasan terus berkembang," kata Jonan yang sebelumnya menjabat Menteri Perhubungan tersebut.

Ia berharap pembangunan satu sistem pengamanan pelayanan berbasis TI di lembaganya akan selesai pada tahun ini.

Sebelumnya Kementerian ESDM meluncurkan aplikasi ESDM One Map Indonesia dan Aplikasi Monitoring Realisasi Anggaran (Amora) di Jakarta pada 31 Mei 2017.

Peluncuran kedua aplikasi berbasis web itu sebagai perwujudan pemerintahan yang terbuka dan memberikan manfaat optimal kepada masyarakat.(ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BNI sebagai sponsor utama, siap mendukung gelaran BNI Java Jazz Festival pada 24 - 26 Mei 2024 di JIEXPO Kemayoran yang diselenggarakan oleh Java Festival Production.

Minggu, 05 Mei 2024 - 16:48 WIB

BNI Java Jazz on The Move Special Edition Kembali Hadir!

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI sebagai sponsor utama, siap mendukung gelaran Jakarta International BNI Java Jazz Festival pada 24-26 Mei 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta, yang…

Salah satu lini bisnis MPMX

Minggu, 05 Mei 2024 - 15:40 WIB

MPMX Catat Pendapatan Bersih Capai Rp3,9 Triliun di Kuartal I-2024

PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) sukses mencatat pertumbuhan pendapatan bersih mencapai Rp3,9 triliun di kuartal I-2024, atau naik 3% year-on-year (yoy) dibandingkan periode yang sama…

Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific saat belajar budaya Bali

Minggu, 05 Mei 2024 - 15:30 WIB

Kemenparekraf Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Belajar Budaya Bali

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengajak para delegasi Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific…

KOBEX: Penjualan Alat Berat Non-Tambang Meningkat, KOBEX Bukukan Pendapatan Rp531,94 Miliar Di Triwulan I-2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 13:20 WIB

Top! Strategi Apik Membuahkan Hasil, Penjualan Alat Berat Non-Tambang Meningkat, KOBEX Bukukan Pendapatan Rp531,94 Miliar di Triwulan I-2024

Jakarta– PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) penyedia alat berat terintegrasi telah merilis Laporan Keuangan (Unaudited) triwulan I tahun 2024. Perseroan melaporkan pertumbuhan pendapatan sebesar…

PT BRI Asuransi Indonesia saat RUPS

Minggu, 05 Mei 2024 - 13:02 WIB

BRI Insurance Tebar Dividen 25 Persen

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2024 (RUPST) PT. BRI Asuransi Indonesia telah digelar pada hari Senin, tanggal 29 April 2024 di Menara Brilian. Jakarta.