Sukseskan Program Satu Juta Rumah, Bank BTN Kembali Gelar BTN Property Award 2018

Oleh : Hariyanto | Kamis, 16 Agustus 2018 - 10:53 WIB

Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk, Maryono (Foto Dok Industry.co.id)
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk, Maryono (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Guna memacu semangat sinergi para pengembang dalam mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) kembali menggelar ajang penghargaan bertajuk BTN Property Award 2018.

Direktur Utama BBTN, Maryono mengatakan untuk mendukung hal tersebut, hingga Juli 2018 perseroan telah menyalurkan kredit perumahan untuk 541.833 unit rumah. 

"Realisasi ini, telah mencapai 72,24 persen dari target dukungan Bank BTN atas Program Satu Juta Rumah," kata Maryono dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (16/8/2018).

Menurut Maryono, untuk mencapai target 750 ribu unit rumah di akhir 2018, perseroan terus menggelar berbagai langkah strategis baik di sisi ketersediaan stok hunian dan lahan (supply) maupun demand. 

Ajang BTN Property Award yang telah memasuki tahun ke-6 ini, menjadi langkah perseroan untuk meningkatkan sinergi dengan para pengembang, sehingga akan mampu mendorong di sisi pasokan.

"Sisi pasokan menjadi hal penting yang mendukung kesuksesan Program Satu Juta Rumah. Karena itu, melalui BTN Property Award 2018, kami memberikan apresiasi bagi para pengembang dan mitra kerja yang memiliki kualitas kerja dan profesionalisme tinggi dalam menyediakan rumah berkualitas," paparnya.

Maryono meyakini kemitraan yang terjalin dengan baik tersebut akan mendukung pencapaian target Program Satu Juta Rumah pada akhir tahun nanti.

Melalui BTN Property Award juga menjadi upaya Bank BTN memacu semangat para pengembang untuk memanfaatkan relaksasi berbagai kebijakan di sektor properti yang diberikan Bank Indonesia dan Pemerintah, termasuk relaksasi loan to value (LTV) yang berlaku mulai 1 Agustus 2018. 

"Berbagai relaksasi kebijakan ini menjadi peluang untuk meningkatkan sektor properti apalagi di tengah angka backlog yang masih tinggi," ungkapnya.

Para pengembang yang memperoleh apresiasi dalam BTN Property Award ini dinilai dari kontribusinya bagi pertumbuhan kredit yang berkualitas di Bank BTN. 

Adapun beberapa kategori penghargaan yang diberikan antara lain Kategori Mitra Pengembang BUMN Properti Nasional, Kategori Mitra Pengembang Swasta Properti Nasional, Kategori Mitra Pengembang Terbaik BTN Syariah Tingkat Nasional, Kategori Pengembang dengan Kontribusi Terbaik Kredit Small and Medium Tingkat Nasional, Kategori Pengembang dengan Kontribusi Terbaik Kredit Komersial Tingkat Nasional, Kategori Pengembang KPR Subsidi Terbaik Tingkat Nasional, Kategori Pengembang dengan Realisasi KPR Non-subsidi Terbesar, dan Kategori Pengembang BUMN dengan Realisasi KPR Non-subsidi Terbesar. 

Selain bagi para pengembang, perseroan juga memberikan penghargaan khusus Kategori Kemitraan Utama Nasional kepada para mitra kerja yang telah membantu dalam penyaluran kredit serta pembiayaan perumahan.

Sementara itu, sebagai bank pemimpin pasar kredit pemilikan rumah (KPR), Maryono menuturkan Bank BTN tercatat telah bermitra dengan sekitar 10 ribu pengembang baik untuk rumah subsidi maupun non-subsidi. 

Perseroan juga berinisiatif meluncurkan KPR Mikro bagi para pekerja informal mulai dari tukang bakso hingga para tukang ojek online. 

"Semua ini menjadi wujud komitmen kami untuk terus menjangkau semakin banyak masyarakat Indonesia memiliki rumah dengan mudah dan terjangkau," tegas Maryono.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…