Samsung Resmi Luncurkan Galaxy A8 dan A8+ Untuk Pasar Indonesia

Oleh : Hariyanto | Kamis, 18 Januari 2018 - 11:23 WIB

Peluncuran Samsung Galaxy A8 & A8+ (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)
Peluncuran Samsung Galaxy A8 & A8+ (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Samsung resmi meluncurkan dua smartphone teranyarnya Galaxy A8 dan A8+ untuk pasar Indonesia. Hadir dengan desain dan fitur yang setara dengan flagship Samsung, duo Galaxy A8 itu menyasar kalangan milenial bergaya hidup mobile.

Mengusung desain kekinian dengan layar lebar atau infinity display dan desain ala ponsel flagship seperti Galaxy Star series,  Galaxy A8 dan A8+ terbuat dari bahan berlapis kaca dan metal yang membuat desainnya tampak anggun dan premium.

Duo varian terbaru seri menengah ke atas ini dibanderol dengan harga Rp 6.499.000 untuk Galaxy A8 dan Rp 8.099.00 untuk versi teratasnya Galaxy A8+.

Presiden Direktur Samsung Indonesia, Jae Hoon Kwon mengungkapkan, sejak pertama dirilis pada 2015 silam, keluarga Galaxy A memang menyasar segmen milenial dengan kategori menengah ke atas.

"Sejak dulu memang Galaxy A berada satu level di bawah seri flagship Samsung Galaxy S Series dan Note series," jelasnya dalam acara Peluncuran Galaxy A8 dan A8+ di Jakarta, Rabu (17/1/2018).

"Samsung Galaxy A8 dan A8+ menanamkan fitur dan spesifikasi seperti ponsel flagship.Kita sesuaikan karena menyasar kaum milenial makanya spesifikasinya juga harus mumpuni," sambungnya.

Samsung Galaxy A8 dan A8+ dibekali prosesor Octa core 2,2 GHz. Ruang penyimpanannya memiliki internal 32 GB dan 64 GB yang bisa diperluas melalui slot microSD.

Galaxy A8 hadir dengan RAM 4 GB dan baterai 3.000 mAh, sedangkan Galaxy A8+ memiliki RAM 6 GB dan baterai 3.500 mAh. Layarnya berukuran 5,6 inci untuk Galaxy A8 dan 6 inci untuk Galaxy A8+. Keduanya dibekali layar Amoled dengan resolusi full HD+ (2.220 x 1080 piksel).

Samsung Galaxy A8 dan A8+ juga dibekali sensor sidik jari yang disematkan pada bagian belakang ponsel, USB tipe C dan sistem Android Nougat. Tidak ketinggalan, fitur tahan air dan debu yang membuat ponsel pintar besutan Samsung ini andal di segala medan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bahana TCW

Sabtu, 27 April 2024 - 10:00 WIB

Ingin Memulai Berinvestasi di Reksa Dana Syariah, Perhatikan Hal Ini Agar Tak Salah Pilih

Sebagai salah satu negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, menemukan investasi dengan konsep syariah tentu tak sulit di Indonesia. Namun, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan…

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…