Setengah Target Sejuta Rumah Dipenuhi REI

Oleh : Herry Barus | Jumat, 15 September 2017 - 09:48 WIB

Mendagri Tjahjo Kumolo, Ketua REI Soelaiman dan Ketua APEKSI Airin di acara Indonesia Future City & REI Mega Expo (Foto Rizki Meirino))
Mendagri Tjahjo Kumolo, Ketua REI Soelaiman dan Ketua APEKSI Airin di acara Indonesia Future City & REI Mega Expo (Foto Rizki Meirino))

INDUSTRY.co.id - Tangerang - Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Perusahaan Real Estat Indonesia (DPP REI) Soelaeman Soemawinata memastikan setengah target sejuta rumah yang dicanangkan pemerintah dapat dipenuhi anggotanya dari berbagai daerah.

"Saat ini yang sudah terealisasi sebanyak 260 ribuan, ditambah yang menjadi komitmen kami sampai akhir 2017 sebanyak 200 ribuan. Dengan demikian hampir separoh dapat dipenuhi dari anggota kami," kata Soelaeman di Kota Tangerang Selatan, Kamis, pada penyelenggaraan Rakernas REI.

Dalam laporannya kepada Menteri Dalam Negeri Tjahtjo Kumolo, Soelaeman mengatakan, pembangunan rumah bersubsidi yang menjadi program pemerintah tersebut dikerjakan hampir 80 persen anggota REI yang berjumlah 3000 sehingga merupakan rekor tertinggi yang pernah dicapai.

Soelaeman mengatakan sebenarnya produksi anggota REI dapat ditingkatkan sepanjang persoalan perizinan yang ada di daerah dapat diselesaikan untuk itu diharapkan pemerintah daerah mematuhi kebijakan pemerintah pusat.

"Regulasinya sudah jelas tertuang dalam PP No. 64 tahun 2016 tentang "Pembangunan Perumahan Masyarakat Berpendapatan Rendah", akan tetapi realisasi di lapangan tidak demikian. Banyak anggota yang masih terbentur pada penyederhanaan izin untuk membangun rumah bagi masyarakat berpendapatan rendah," kata Soelaeman.

Menurut Soelaeman masih ada wali kota dan bupati yang belum menerapkan kebijakan tersebut karena terbentur peraturan daerah, untuk mengubahnya membutuhkan koordinasi lebih lanjut dengan DPRD. Seharusnya baik swasta maupun pemerintah pusat dan daerah memiliki spirit yang sama untuk mewujudkan program sejuta rumah.

Soelaeman mengatakan, dalam penyelenggaraan Rakernas REI kali ini juga diselenggarakan pameran rumah bertajuk REI Mega Expo 2017 yang mayoritas diikuti pengembang yang membangun rumah subsidi di daerah-daerah.

"Satu hal yang unik kalau dalam pameran-pameran properti rumah bersubsidi letaknya ada di bagian belakang, maka dalam pameran kali ini kami berikan gratis di kavling depan. Sehingga pengunjung dapat langsung melihat hunian murah tersebut," ujar Soelaeman.

Soelaeman juga bertekat bersama dengan anggota REI lainnya untuk tetap semangat dan berjuang untuk merealisasikan pembangunan rumah bagi masyarakat berpendapatan rendah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…