Targetkan Ekspansi di Indonesia, RedDoorz Berencana Gandakan Properti di Tahun 2022

Oleh : Hariyanto | Kamis, 25 November 2021 - 14:21 WIB

RedDoorz
RedDoorz

INDUSTRY.co.id - Jakarta – RedDoorz, platform manajemen dan pemesanan hotel bersiap untuk memainkan peran dalam pemulihan industri pariwisata Indonesia dengan rencana untuk menggandakan jumlah propertinya di Indonesia pada tahun 2022.

Mengakhiri bulan Oktober 2021 RedDoorz mencatat penjualan sebanyak 512.000 kamar yang terhuni dibandingkan dengan rekor terbaiknya sebanyak 165.000 kamar yang terhuni pada Mei 2020, di mana data tersebut hanya mencakup untuk pasar Indonesia.

“Kami sangat senang melihat pergerakan positif dalam industri perjalanan di Indonesia, sebagaimana tercermin baik dari pertumbuhan kami maupun pertumbuhan para pemilik properti kami," kata Adil Mubarak, Vice President of Operations RedDoorz yang dikutip INDUSTRY.co.id, Kamis (25/11/2021).

Adil mengungkapkan bahwa pandemi mungkin menjadi periode paling menantang yang dihadapi oleh industri perhotelan hingga saat ini, tapi RedDoorz terus berkomitmen dengan bekerja bersama dengan para mitra untuk mengatasi krisis tersebut.

"Di saat kami bergerak menuju arah yang lebih baik dari industri perjalanan di Indonesia, kami siap membantu para mitra dan pelanggan kami untuk memanfaatkan peluang yang ada, baik melalui layanan dan berbagai penawaran merek kami, serta menjadi salah satu brand perhotelan terbesar dengan harga terjangkau di Indonesia dengan menggandakan jumlah properti di tahun 2022.” tambah Adil.

Sebelumnya di tahun 2020, RedDoorz mengambil langkah awal untuk memastikan semua penginapan mereka telah memperoleh standar kebersihan terbaik dengan meluncurkan HygienePass, sertifikasi kebersihan yang dikeluarkan oleh IAKMI (Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia). Hingga saat ini 80% properti RedDoorz di Indonesia telah memiliki sertifikasi HygienePass.

RedDoorz turut mengadopsi pendekatan multi-brand dan saat ini mengelola berbagai merek - RedDoorz (anggaran ekonomi), SANS Hotels (gaya hidup ekonomi), KoolKost (kehidupan komunitas yang berjangka panjang) dan Sunerra Hotels (segmen hotel kelas menengah).

Sunerra Hotels merupakan terobosan pertama RedDoorz di segmen hotel kelas menengah, SANS Hotels, hotel dengan gaya hidup trendi dengan biaya ekonomi yang fokus menargetkan pelanggan milenial dan Gen Z, dan KoolKost, merek co-living di Indonesia dengan masa penginapan yang dapat diperpanjang, di mana memungkinkan tamu jangka panjang untuk menyewa kamar dengan periode sewa yang fleksibel.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Sabtu, 27 April 2024 - 03:00 WIB

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menerima aspirasi dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), terkait keberadaan UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan,…

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…