Rehat Tengah Hari, IHSG Terkapar di Posisi 5.676

Oleh : Abraham Sihombing | Rabu, 24 Mei 2017 - 13:02 WIB

PT PP Pro (Ist)
PT PP Pro (Ist)

INDUSTRY.co.id

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup turun 54 poin, atau 0,9%, ke posisi 5.676,95 pada sesi pertama perdagangan Rabu (24/05/2017). Sepanjang sesi pertama perdagangan hari ini, IHSG bergerak di kisaran 5.672-5.704.

Total nilai perdagangan pada sesi pertama perdagangan hari ini tercatat sebesar Rp3,002 triliun dengan total volume transaksi sebanyak 5,218 miliar unit. Sementara itu, investor asing melakukan aksi beli saham bersih (net buying) senilai Rp112 miliar dengan volume pembellian sebanyak 40 juta unit saham.

Seluruh indeks sektoral BEI mengalami penurunan. Indeks sektor konsumer mengalami penurunan terdalam, yaitu sekitar 1,39%, atau 35,40 poin, ke posisi 2.508. Kemudian diikuti oleh indeks sektor keuangan dan indeks sektor manufaktur yang masing-masing tergerus 1,33% dan 1,03%.

Saham-saham LQ45 yang mengalami penurunan harga dan menjadi top losers pada sesi pertama perdagangan hari ini adalah saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) yang harganya susut Rp14, atau 3,7%, menjadi Rp366 per unit, saham PT PP Properti Tbk (PPRO) yang harganya tergerus Rp8, atau 3,4%, menjadi Rp228 per unit dan saham PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) yang harganya terpangkas Rp475, atau 3,1%, menjadi Rp15.025 per unit.

Sementara itu saham-saham LQ45 yang mengalami kenaikan harga dan menjadi top gainers adalah saham PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) yang harganya naik Rp75, atau 1,2%, menjadi Rp6.425 per unit, saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) yang harganya terangkat Rp20, atau 0,8%, menjadi Rp2.440 per unit dan saham PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) yang harganya meningkat Rp15, atau 0,8% menjadi Rp1.855 per unit. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Totos Rasiti Sepuluh Tahun Meninggalkan Teater, akan Gelar Pementasan Di TIM

Totos Rasiti, Aktor panggung yang dikenal sebagai brand ambasador produk rokok dan kopi ini ternyata sudah 10 tahun meninggalkan panggung teater. Semua itu lantaran kesibukannya sebagai aktor…

Gelaran Vista Pora 5.5 2024

Senin, 06 Mei 2024 - 07:05 WIB

Luar Biasa! Gelar Vista Pora 5.5, Vista Land Group Catat Penjualan Capi 2.000 Unit Rumah

Vista Land Group kembali mencacatkan penjualan spektakuler mencapai 2.000 unit rumah dalam tempo hanya dua bulan dalam event Vista Pora 5.5 2024 Vista Land Group.

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Senin, 06 Mei 2024 - 06:35 WIB

Kementerian PUPR Terus Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) terus berupaya mempercepat pembangunan sejumlah jalan tol di berbagai daerah dalam rangka meningkatkan…

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Senin, 06 Mei 2024 - 05:59 WIB

Menteri Erick Thohir: 26 Tahun Kementerian BUMN, Mari Rayakan Kebersamaan Dengan Terus Berprestasi.

Menyadari pentingnya support keluarga demi meningkatkan produktivitas karyawan di tempat kerja, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar acara Family Gathering di Plaza Keong Mas,…

Mitraruma Kini Hadir di The Darmawangsa Square, Tawarkan Kitchen Set dan Kabinet Premium

Senin, 06 Mei 2024 - 05:36 WIB

Mitraruma Kini Hadir di The Darmawangsa Square, Tawarkan Kitchen Set dan Kabinet Premium

Mitraruma, penyedia one-stop design & build interior untuk kebutuhan kitchen set dan cabinetry di bawah unit bisnis SCG Distribution & Retail Indonesia, PT Kokoh Inti Arebama Tbk, membuka showroom…