Ini Strategi Elizabeth Dongkrak Penjualan

Oleh : Wiyanto | Kamis, 26 November 2020 - 09:09 WIB

Toko Elizabeth gencarkan mode terkini
Toko Elizabeth gencarkan mode terkini

INDUSTRY.co.id-Bandung – Elizabeth gencar memasarkan produknya agar penjualan terdongkrak. Berbagai strategi dilakukan guna mencapai tujuan tersebut.

kembali memanjakan masyarakat dan customernya dengan mengadakan promo Black Friday Big Sale di semua Toko Elizabeth mulai tanggal 27 sampai 30 November 2020.

Black Friday merupakan perayaan promo besar-besaran yang pertama kali di adakan di Amerika Serikat sebagai permulaan sebelum memasuki promo Natal, di hari dimana orang - orang akan berbondong – bondong untuk berbelanja. Black Friday telah menjadi salah satu hari berbelanja terbesar di dunia sejak tahun 2012 dan ritual ini berlanjut hingga saat ini. Di Indonesia, trend Black Friday berkembang akhir – akhir ini, hampir semua toko o nline dan offline menawarkan diskon besar – besaran untuk merayakan Black Friday. Elizabeth sebagai brand fashion Indonesia juga turut menyelenggarakan Black Friday promo yang bisa dinikmati di semua Toko Elizabeth seluruh Indonesia dan online di www.elizabeth.co.id.

Customer dapat menikmati Elizabeth Black Friday promo berupa DISCOUNT 30% *selected item di Toko Elizabeth dan www.elizabeth.co.id, selain itu customer juga bisa mendapatkan potongan langsung sebesar 150.000 dengan minimal pembelanjaan 750.000 untuk produk Elizabeth dengan harga normal. Mulai tanggal 27-30 November 2020.

“Kami melihat permintaan terhadap kebutuhan fesyen saat ini masih cukup tinggi. Karena beberapa orang sudah memulai kegiatannya seperti bekerja ke kantor. Bahkan permintaan produk sebagai seserahan belakangan ini pun meningkat. Untuk dapat terus menggairahkan perputaran ekonomi di kondisi sekarang, maka kami mengadakan promo Elizabeth Black Friday Big Sale. Masyarakat tetap bisa berbelanja tas, baju, sepatu atau aksesoris Elizabeth lainnya dengan tetap menjalankan protocol kesehatan.” Ujar Resti Ghita selaku Brand Manager Elizabeth di Jakarta, Kamis (26/11/2020).

Toko-toko Elizabeth tetap menjalankan protocol kesehatan untuk menjamin kenyamanan dan keamanan para pelanggannya. “Kapasitas toko kita batasi, cek suhu, memakai masker dan cuci tangan sebelum masuk toko pun menjadi syarat wajib masyarakat yang ingin berbelanja di Elizabeth. Bahkan untuk masyarakat yang masih ragu untuk datang ke toko, bisa memesan melalu aplikasi Whatsapp yang detil infonya dapat dibaca di www.elizabeth.co.id” ujarnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bahana TCW

Sabtu, 27 April 2024 - 10:00 WIB

Ingin Memulai Berinvestasi di Reksa Dana Syariah, Perhatikan Hal Ini Agar Tak Salah Pilih

Sebagai salah satu negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, menemukan investasi dengan konsep syariah tentu tak sulit di Indonesia. Namun, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan…

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…